Federasi Hindia Barat,[1][2] juga dikenal dengan nama Hindia Barat,[3][4] atau Federasi India Barat,[5][6][7] adalah sebuah kesatuan politik yang berdiri dari tanggal 3 Januari 1958 hingga 31 Mei 1962. Beberapa pulau di Karibia yang pernah menjadi jajahan Inggris (antara lain Trinidad dan Tobago, Barbados, Jamaika dan Kepulauan Leeward dan Windward) bersatu membentuk sebuah federasi yang beribu kota di Port of Spain di Trinidad dan Tobago. Tujuan pendirian federasi ini adalah untuk mendirikan satuan politik yang merdeka dari Inggris dan mirip dengan Konfederasi Kanada, Persemakmuran Australia atau Federasi Afrika Tengah; namun, sebelum impian ini dapat diwujudkan, federasi ini bubar akibat konflik politik internal mengenai tata pemerintahan. Federasi ini terpecah menjadi sembilan negara berdaulat, yaitu Antigua dan Barbuda, Barbados, Dominika, Grenada, Jamaika, Saint Kitts dan Nevis, Saint Lucia, Saint Vincent dan Grenadine, dan Trinidad dan Tobago. Sementara itu, Anguilla, Montserrat, Kepulauan Cayman dan Kepulauan Turks dan Caicos menjadi wilayah seberang laut Inggris.
Guiana Inggris (Guyana) dan Honduras Inggris (Belize) memiliki status pengamat di federasi ini.
Catatan kaki