F.C. Crotone

FC Crotone
Nama lengkapFootball Club Crotone
JulukanPitagorici (Pythagoreans)
Squali (Hiu)
Rossoblu (Merah-Biru)
Federasi Italia (FIGC)
Berdiri1910; 115 tahun lalu (1910)
StadionEzio Scida,
Crotone, Italia
(Kapasitas: 9.547)
KetuaItalia Gianni Vrenna
ManajerItalia Giovanni Stroppa
LigaSerie A
2019–20Serie B, ke-2 (promosi ke Serie A)
Situs webSitus web resmi klub
Kostum kandang
Kostum tandang
Kostum ketiga
Musim ini

FC Crotone adalah sebuah klub sepak bola Italia yang berada di kota Crotone, Calabria. Warna seragam mereka merah dan biru, saat ini bermain di Serie A.

Sejarah

Tim sepak bola pertama dari Crotone yang bernama Milone Crotone didirikan pada tahun 1923 dan berpartisipasi dalam beberapa liga kecil termasuk Prima Divisione yang nantinya berganti nama menjadi Serie C). Setelah perang dunia kedua, tim baru dengsn nama Unione Sportiva Crotone menggantikan mereka dan bermain beberapa musim di Serie C.

Pada tahun 1963 mereka degradasi ke Serie D, tetapi promosi kembali pada tahun berikutnya dan bertahan selama 14 musim. Pada tahun 1978 bersamaan dengan penataan ulang organisasi liga, Crotone diturunkan ke Serie C2 dan tahun berikutnya mereka mengalami kebangkrutan. Sebuah klub baru dengan nama Associazione Sportiva Crotone dibentuk dan memulai kompetisi di Prima Categoria.

Crotone kembali promosi ke Serie C2 pada musim 1984–85 namun hanya bertahan satu musim. Kemudian nama mereka diubah menjadi Kroton Calcio dan promosi ke Serie C2 pada musim 1987-88 dan bertahan hingga 1991. Kebangkrutan kedua menyebabkan dibentuknya tim baru bernama Football Club Crotone Calcio dipimpin oleh Raffaele Vrenna sebagai presiden, dan memulai kompetisi di liga Promozione. Crotone mendapat promosi beruntun ke Serie C2 dan C1 setelah mengalahkan Locri dan Benevento Calcio.

Di bawah pelatih Antonello Cuccureddu, Crotone untuk pertama kalinya bermain di Serie B pada tahun 2000. Musim 2016–17 menjadi yang bersejarah bagi Crotone karena untuk pertama kalinya dalam sejarah klub mereka bermain di Serie A.[1]

Warna dan Lambang

Warna seragam mereka adalah biru tua dan merah.

Skuat saat ini

Per 25 September 2020.

Catatan: Bendera menunjukkan tim nasional sesuai dengan peraturan FIFA. Pemain dapat memiliki lebih dari satu kewarganegaraan non-FIFA.

No. Pos. Negara Pemain
1 GK Italia ITA Alex Cordaz (kapten)
2 DF Argentina ARG Nicolás Spolli
3 DF Italia ITA Giuseppe Cuomo
5 DF Serbia SRB Vladimir Golemić
6 DF Argentina ARG Lisandro Magallán (pinjaman dari Ajax)
7 MF Italia ITA Mattia Mustacchio
8 MF Italia ITA Luca Cigarini
10 MF Libya LBY Ahmad Benali
11 FW Rumania ROU Denis Drăguș (pinjaman dari Standard Liège)
13 DF Prancis FRA Guillaume Gigliotti
14 MF Italia ITA Giovanni Crociata
16 GK Italia ITA Marco Festa
17 MF Italia ITA Salvatore Molina
19 MF Kroasia CRO Tomislav Gomelt
No. Pos. Negara Pemain
21 MF Italia ITA Niccolò Zanellato
22 GK Italia ITA Gian Marco Crespi
23 MF Italia ITA Antonio Mazzotta
24 FW Sierra Leone SLE Augustus Kargbo
25 FW Nigeria NGA Simy
26 MF Prancis FRA Jean Lambert Evans
28 FW Italia ITA Giuseppe Borello
30 MF Brasil BRA Junior Messias
32 DF Portugal POR Pedro Pereira (pinjaman dari Benfica)
33 DF Italia ITA Andrea Rispoli
34 DF Italia ITA Luca Marrone
77 MF Serbia SRB Miloš Vulić
95 MF Brasil BRA Eduardo Henrique (pinjaman dari Sporting)
97 FW Martinik MTQ Emmanuel Rivière
DF Polandia POL Arkadiusz Reca (pinjaman dari Atalanta)

Pemain lain di bawah kontrak

Catatan: Bendera menunjukkan tim nasional sesuai dengan peraturan FIFA. Pemain dapat memiliki lebih dari satu kewarganegaraan non-FIFA.

No. Pos. Negara Pemain
DF Italia ITA Alessandro Garattoni
MF Venezuela VEN Aristóteles Romero
No. Pos. Negara Pemain
MF Prancis FRA Jeremy Petris
MF Chili CHI Luis Rojas

Dipinjamkan ke klub lain

Catatan: Bendera menunjukkan tim nasional sesuai dengan peraturan FIFA. Pemain dapat memiliki lebih dari satu kewarganegaraan non-FIFA.

No. Pos. Negara Pemain
GK Italia ITA Aniello Viscovo (di Fano)
FW San Marino SMR Nicola Nanni (di Cesena)
No. Pos. Negara Pemain
MF Italia ITA Pasquale Giannotti (di Virtus Francavilla)

Referensi

  1. ^ "Crotone promoted to Serie A for first time in their history" (dalam bahasa bahasa Inggris). espnfc.com. 29 April 2016. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2016-05-03. 

Pranala luar