Darwati A. Gani, S.E. (lahir 7 September 1972) adalah senator/anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI periode 2024-2029.[1] Ia berhasil meraih 184.528 suara pada pemilu 2024. Sebelumnya, Darwati menjabat sebagai Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh periode 2014–2017[2] dan 2019–2024.[3] Salah satu alasan Darwati maju sebagai senator karena ingin meneruskan perjuangannya saat menjadi politikus partai lokal di Aceh[4].
Pendidikan
- SDN Peusangan (1979–1985)
- SMPN I Matang Geulumpang Dua (1985–1988)
- SMAN 2 Bireun (1988–1991)
- D3, Kesekretariatan Universitas Syiah Kuala (1991–997)
- S1, Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi Sabang (STIES) Banda Aceh (2017–2022)
Pekerjaan
- Ketua TP-PKK Aceh (2007–2012 dan 2017–2018)
- Ketua Ketua Dewan Kerajinan Daerah (Dekranasda) Aceh (2007–2012 dan 2017–2018)[5]
- Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Aceh (2014–2017 dan 2019–2024)[6]
- Anggota Dewan Perwakilan Daerah (DPD) RI Dapil Aceh Periode 2024-2029
Organisasi
- Ketua Yayasan Sambinoe (2008–2012)[7]
- Yayasan Kanker Indonesia (YKI) Cabang Aceh (2017–2022)
- Ketua Umum Ikatan Masyarakat Kabupaten Bireuen (IMKB) Banda Aceh (2019–2022)[8]
- Ketua Pengprov Ikatan Sport Sepeda Indonesia (ISSI) Aceh (2019–2023 dan 2023–2027)[9][10]
Referensi
- ^ "KPU Tetapkan 152 Anggota DPD Terpilih 2024-2029". kumparan. Diakses tanggal 2024-10-04.
- ^ MODUSACEH.CO (2023-09-15). "Darwati A Gani Putuskan Mundur dari DPRD". MODUSACEH.CO. Diakses tanggal 2023-09-15.
- ^ Setyadi, Agus. "Darwati Istri Irwandi Yusuf Kembali Dilantik Jadi Anggota DPR Aceh". detiknews. Diakses tanggal 2023-09-15.
- ^ Redaksi (2024-02-08). "Ternyata Ini Pertimbangan Darwati A. Gani Maju Sebagai Calon Anggota DPD RI". Kabar Bireuen. Diakses tanggal 2024-10-04.
- ^ Humas (2017-09-11). "Darwati A. Gani Ikuti Penjurian Dekranas Award di Jakarta". BIRO ADMINISTRASI PIMPINAN SETDA ACEH (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-09-15.
- ^ "Ini Nama-nama Anggota DPR Aceh yang Akan Dilantik Senin (30/9/2019) »". dialeksis.com (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2023-09-15.
- ^ Darwati (2017-10). "Ketua Yayasan Sambinoe Aceh, Darwati A Gani Buka Seminar 1000 Hari Emas Masa Tumbuh Kembang Anak". https://www.sidaknews.com/ketua-yayasan-sambinoe-aceh-darwati-a-gani-buka-seminar-1000-hari-emas-masa-tumbuh-kembang-anak/ (dalam bahasa Indonesia). Diakses tanggal 2023-09-15.
- ^ Redaksi (2022-04-18). "M. Zaini Yusuf Gantikan Darwati A. Gani Ketua Umum IMKB 2022-2025". berita aceh teraktual. Diakses tanggal 2023-09-15.
- ^ "Darwati A Gani Pimpin Pengprov ISSI Aceh". Serambinews.com. Diakses tanggal 2023-09-15.
- ^ Saky, Hendro (2023-06-25). "Darwati A Gani terpilih kembali Ketua Umum ISSI Aceh". Popularitas.com. Diakses tanggal 2023-09-15.