Cheongju adalah ibu kota dan kota terbesar di Chungcheong Utara, dengan kota-kota besar lainnya termasuk Chungju dan Jecheon.
Chungcheong Utara didirikan pada tahun 1896 dari provinsi Chungcheong, salah satu dari Delapan Provinsi Korea, terdiri dari separuh wilayah timur laut, dan merupakan satu-satunya provinsi terkurung daratan di Korea Selatan. Chungcheong Utara dikenal sebagai Prefektur Chūsei-hoku selama Periode Kolonial Jepang dari tahun 1910 dan menjadi bagian dari Korea Selatan setelah pembagian Korea pada tahun 1945.
Daya tarik utama di provinsi ini adalah Gunung Songni (1,058 meter (3,47 ft)) di pegunungan Sobaek dan taman nasionalnya. Kuil Beopju, salah satu kuil tertua Korea terletak di taman nasional ini, seperti halnya Guinsa, markas besar sekte Cheontae. Ada taman nasional lain di sekitar Gunung Worak.
Pembagian administratif
Chungcheongbuk-do dibagi menjadi 3 kota (si) dan 8 daerah (gun).
Menurut sensus 2015, 16.3% penduduk menganut Buddhisme dan 23.1% menganut Kekristenan (15.8% Protestan and 7.3% Katolik). 59.9% dari populasi tidak beragama dan 0.7% dari populasi menganut agama lain.[3]
Edukasi
Chungcheongbuk-do adalah tempat dari beberapa perguruan tinggi, termasuk:
^"Archived copy". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2014-11-29. Diakses tanggal 2015-10-01.Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)
^"Population". Chungcheongbuk-do. September 2012. Diakses tanggal 2013-06-07.