Rumpun bahasa Hlai
Rumpun bahasa Hlai (Hanzi sederhana: 黎语; Hanzi tradisional: 黎語; Pinyin: Líyǔ) adalah cabang utama dari rumpun bahasa Tai–Kadai yang dituturkan di pegunungan tengah dan selatan di Hainan, Tiongkok oleh suku Hlai. Rumpun ini juga mencakup bahasa Cun, yang dituturkan oleh suku Cun.[2] Seperempat jumlah keseluruhan penutur Hlai hanya menuturkan satu bahasa. Tak satu pun dari bahasa Hlai memiliki aksara tersendiri hingga dasawarsa 1950-an, ketika alfabet Latin diterapkan untuk bahasa Ha Em. PenggolonganNorquest (2007) menggolongkan rumpun bahasa Hlai sebagai berikut.[3] Cabang yang hanya merupakan satu bahasa ditandai dalam huruf tebal. Ada sekitar 750.000 jiwa penutur Hlai:
Jiamao (加茂), dituturkan sekitar 52.000 jiwa, adalah bahasa Tai-Kadai tersendiri yang sangat dipengaruhi secara superstratum oleh bahasa-bahasa Hlai. SejarahLiang & Zhang (1996:18-21)[4] menyimpulkan bahwa tanah air (urheimat) asal bahasa Hlai adalah Semenanjung Leizhou, dan memperkirakan bahwa Hlai telah bermigrasi melintasi selat Hainan ke pulau Hainan sekitar 4.000 tahun yang lalu.[4] Lihat pulaReferensiCatatan kaki
Daftar pustaka
Pustaka lanjutan
Pranala luar |
Portal di Ensiklopedia Dunia