Aleksandar Kolarov
Aleksandar Kolarov (lahir 10 November 1985) adalah mantan pemain sepak bola profesional Serbia yang bermain sebagai bek kiri. Kolarov memulai karirnya di Red Star Belgrade, namun ia tidak berhasil lolos dan pindah ke Čukarički pada tahun 2004. Dua tahun kemudian, ia bergabung dengan OFK Beograd sebelum pindah ke luar negeri untuk pertama kalinya dengan menandatangani Lazio di Serie A, di mana ia memenangkan Coppa Italia dan Supercoppa Italiana pada tahun 2009. Pada tahun 2010, ia bergabung dengan Manchester City, dengan dimana dia memenangkan dua gelar Liga Premier, Piala FA dan Piala EFL. Dia kembali ke Serie A pada tahun 2017 dan menghabiskan sisa lima tahun karirnya bersama AS Roma dan Inter Milan. Kolarov melakukan debut internasional seniornya untuk Serbia pada tahun 2008 dan mendapatkan 94 caps. Kolarov adalah anggota tim Serbia untuk Olimpiade 2008, Piala Dunia FIFA 2010 dan Piala Dunia FIFA 2018. Dia dinobatkan sebagai Pemain Terbaik Serbia Tahun 2011. Karier klubČukaričkiJanuari 2004, Kolarov (18 tahun) pindah ke Čukarički, salah satu klub yang bermain di liga level teratas Serbia-Montenegro League pada saat itu. Menandatangani kontrak berdurasi tiga tahun, ia menghabiskan musim 2003–04 di klub junior. Pada musim panas 2004 barulah dia dipromosikan ke tim inti. Tampil sebanyak 27 kali di liga, pemain muda ini mampu memberikan kesan yang baik, namun belum cukup untuk membantu timya tersebut menghindari degradasi. Ia pun memulai musim 2005–06 bersama Čukarički di liga level dua. Namun, secara kontroversial, pada jeda musim dingin ia pindah ke OFK Beograd, sebuah klub yang bermain di liga level teratas. OFK BeogradKolarov bergabunng dengan OFK Beograd pada Februari 2006 sampai sisa musim, di klub ini ia mencetak gol pertamanya di liga. LazioPada musim panas 2007, OFK Beograd menjual Kolarov ke Lazio (peringkat tiga Serie A musim sebelumnya/2006-07 dengan harga €925,000.[3] Musim pertamanya di Roma, pemain Serbia 21 tahun ini untuk pertama kalinya merasakan bermain di Liga Champions. Pada musim keduanya di Italia, Kolarov menetapkan dirinya sebagai pilihan pertama untuk posisi bek kiri Lazio. Ia mencetak beberapa gol spektakuler dan krusial untuk timnya tersebut Ia juga mencetak gol pada adu penalti saat final Piala Italia 2009, yang membantu Lazio memenangkan trofi tersebut. Menjelang berakhirnya Serie A musim 2009-10, Kolarov diisukan hengkang karena diminati Manchester City dan Real Madrid. Manchester CityPada 24 Juli 2010, diumumkan bahwa Aleksandar Kolarov telah menandatangani kontrak untuk Manchester City[4] seharga £16 juta.[5] Pada 14 Agustus 2010, Kolarov menjalani debutnya di Liga Utama Inggris kala menahan imbang Tottenham Hotspur di White Hart Lane, 0-0.[6] Pada 18 Januari 2011, Kolarov mencetak gol pertamanya di Manchester City ketika klubnya menang 4–2 atas Leicester City pada Piala FA. Sementara pada 2 Februari 2011, Kolarov mencetak gol pertamanya di Liga Utama Inggris dengan tendangan bebasnya ketika imbang 2–2 melawan Birmingham City. Kedatangan Gaël Clichy yang juga seorang bek kiri pada musim panas 2011, mengancam posisinya di skuad utama Manchester City. Walau kerap dibangkucadangkan, pada saat ia dimainkan, ia tetap mampu menyumbang gol lewat tendangan bebas kerasnya. Gaya bermainMeskipun utamanya adalah bek kiri, Kolarov juga bisa beroperasi sebagai bek tengah dan di mana saja di sayap kiri. Meskipun tidak berbakat dengan kecepatan yang signifikan, ia dikenal karena serangannya yang tumpang tindih di sayap, serta kemampuan passing, umpan silang, dan tendangannya yang kuat dengan kaki kirinya, serta akurasi tendangan bebasnya. Statistik karier
PrestasiLazio Manchester City
Inter Milan Serbia U-21
Individu
Referensi
Pranala luar
|
Portal di Ensiklopedia Dunia