Anugerah Syiar Ramadan 2022 diadakan pada tahun 2022 oleh Komisi Penyiaran Indonesia (KPI), Majelis Ulama Indonesia (MUI), Kementerian Pemuda dan Olahraga (Kemenpora) dan Kementerian Agama (Kemenag). Acara ini dilaksanakan dari Auditorium TVRI pada 1 Juli 2022 dan disiarkan secara tunda oleh TVRI pada 3 Juli 2022. Acara ini dibawakan oleh Yasir Nene Ama dan Swarahma Diena (keduanya merupakan jurnalis, pembawa acara berita masing-masing di Kompas TV dan TVRI), serta dimeriahkan oleh Fauzul Abadi (juara pertama Liga Dangdut Indonesia musim kedua dan D'Academy Asia musim kelima) dan Nada Sikkah, penyanyi religi.[1][2]
Pemenang
- Pemenang Kategori Program Liputan Khusus: Meniti Jalan Ilahi — SCTV
- Pemenang Kategori Program Ajang Bakat: Hafiz Indonesia — RCTI
- Pemenang Kategori Program Dakwah Talkshow (Dialog): Cerita Santri Ramadan — tvOne
- Pemenang Kategori Program Dakwah Talkshow (Radio): Cawisan Sahur — RRI Palembang
- Pemenang Kategori Program Dakwah Non Talkshow (Ceramah): Ustadz on the Road Ramadan — RTV
- Pemenang Kategori Program Dakwah Non Talkshow (Kultum): Mengetuk Pintu Hati — SCTV
- Pemenang Kategori Program Sinetron: Amanah Wali 6 — RCTI
- Pemenang Kategori Animasi Indonesia: Doa Anak Soleh — MNCTV
- Pemenang Kategori Animasi Asing: Kisah Para Nabi: Episode Nabi Nuh — Trans7
- Pemenang Kategori Program Feature: Masjid Nusantara — Kompas TV
- Pemenang Kategori Program Wisata Budaya: Muslim Travelers — NET.
- Pemenang Kategori Program Variety Show: Kemenangan Penuh Syukur — MetroTV
- Pemenang Kategori Film/FTV Religi: Ketika Cinta Bertasbih 2 — iNews
- Pemenang Kategori Penyanyi Pria Muda Inspiratif: Fauzul Abadi
- Pemenang Kategori Penyanyi Wanita Muda Inspiratif: Veve Zulfikar
- Pemenang Kategori Dai Muda Inspiratif: Doni Dharmawan dan Dion Dharmawan
- Pemenang Kategori Da'iyah Muda Inspiratif: Shovi Maryam
- Pemenang Kategori Qori Muda Inspiratif: Salim Bahanan
- Pemenang Kategori Qoriah Muda Inspiratif: Fatma Muthiah
- Pemenang Kategori Host Muda Inspiratif: Rania Sukandari — NET.
- Pemenang Kategori Grup Musik Muda Inspiratif: Qasidah Ezzura
- Pemenang Kategori Aktor Muda: Lavicky Nicholas
- Pemenang Kategori Aktris Muda: Dinda Kirana
- Pemenang Kategori Pemuda Hebat Difabel Inspiratif: Aditya
- Penghargaan Khusus Anugerah Syiar Ramadan: Para Pencari Tuhan
- Pemenang Kategori Televisi Terbaik ASR 2022: RCTI
Referensi