Alexandra Alexandrovna Panova (bahasa Rusia: Александра Александровна Панова; lahir 2 Maret 1989) adalah seorang pemain tenis profesional Rusia.
Pada 30 Juli 2012, ia mencapai peringkat tunggal tertinggi dalam kariernya di peringkat 71 dunia. Pada 18 Januari 2016, ia mencapai puncaknya di peringkat ganda No. 38.
Ia telah memenangkan tujuh gelar ganda di WTA Tour, sedangkan di ITF Women's Circuit, ia memenangkan dua dari 16 gelar ganda bersama kakak perempuannya, Olga Panova.
Karier
Pada bulan Januari 2009, Panova mendapat undangan dari Hong Kong Tennis Patrons' Association untuk bermain di JB Group Classic bersama rekan senegaranya, Anna Chakvetadze (ia menggantikan Maria Sharapova yang mengalami cidera) dan Vera Zvonareva, kemudian ia mengikuti kualifikasi tunggal putri Australia Terbuka ebagai non-unggulan dan berhasil mencapai babak ketiga kualifikasi sebelum kalah dari petenis Jerman Julia Schruff yang juga non-unggulan dalam dua set. Pada Agustus 2011, Panova memulai debut Grand Slam-nya di AS Terbuka dengan lolos dari babak kualifikasi. Di babak pertama ia menghadapi unggulan kedelapan Marion Bartoli, sebuah pertandingan yang akhirnya ia kalah dengan dua set langsung.[1]
Panova berhasil mencapai final WTA Tour pertamanya di Copa Colsanitas2012,[2] dengan mengalahkan unggulan kelima Gisela Dulko Ia kalah dari Lara Arruabarrena di final, tetapi memenangkan kejuaraan ganda. Ia kemudian memenangkan gelar ganda keduanya di Maroko Terbuka 2012. Di turnamen AS Terbuka2012, Panova menghadapi petenis nomor satu dunia saat itu dan akhirnya menjadi runner-up, Victoria Azarenka, di babak pertama dan kalah telak, dalam dua set langsung dan hanya memenangi satu game.
Panova berpartisipasi di final Piala Fed2013 melawan Italia. Dia kalah dalam pertandingan marathon melawan Roberta Vinci di pertandingan pertama dengan skor 5–7, 7–5, 8–6.[3] Italia kemudian memenangkan pertandingan Piala Fed dengan skor 3–0.