4Q254 (Commentary on Genesis C) adalah salah satu naskah di antara Gulungan Laut Mati. Mengandung kode teknis untuk kumpulan fragmen gulungan yang diketemukan di dalam Gua 4 di Qumran, dekat Laut Mati. Memuat Pesher mengenai Kitab Kejadian (bahasa Inggris: Pesher on Genesis; Pesher artinya "tafsir; komentari") Fragmen ini bersama-sama naskah 4Q252 sekarang juga dinamakan 4Q Commentary on Genesis A ("4Q Komentari atas Kitab Kejadian nomor A") atau 4QComm Gen A. Diperkirakan dibuat pada abad ke-1 SM.
Terdapat 17 fragmen yang dikelompokkan sebagai 4Q254, atau Commentary on Genesis C. Memuat tafsiran berkat dan kutuk yang terdapat dalam Kitab Kejadian, yaitu:
- Kutukan atas Kanaan, cucu Nuh, pada Kejadian 9:24-25
- Peristiwa pengorbanan Ishak, pada Kejadian 22:5-7
- Berkat untuk Yehuda pada Kejadian 49:8-12
- Komentari mengenai "dua orang yang diurapi", kemungkinan dari Zakharia 4:14 atau mungkin bagian dari berkat untuk Yehuda pada Kejadian 49:8-12
- Nubuat Yakub mengenai Isakhar dan Dan pada Kejadian 49:15-17
- Nubuat Yakub mengenai Yusuf pada Kejadian 49:22-25.[1][2]
Pemerian fisik
Keseluruhan pelestarian dan bukti paleografi maupun ortografi menunjukkan kemungkinan kuat bahwa fragmen-fragmen ini merupakan bagian dari satu naskah yang sama.[3] Ditulis dalam tulisan tangan formal Herodian awal.[1] Semua 17 fragmen tampaknya ditulis oleh seorang jurutulis. Sejumlah huruf-huruf (bentuknya konsisten pada semua fragmen) menunjukkan transisi dari bentuk formal masa Hasmonaean akhir ke masa Herodian awal.[3]
- Fragmen 1= 2,9 x 3,7 cm
- Fragmen 2=1,0 x 1,7 cm
- Fragmen 3=3,4 x 7,8 cm
- Fragmen 4=4,1 x 6,6 cm
- Fragmen 5=2,1 x 5,1 cm
- Fragmen 6=2,1 x 3,6 cm
- Fragmen 7=2,1 x 2,6 cm
- Fragmen 8=1,9 x 6,2 cm
- Fragmen 9=1,6 x 2,6 cm
- Fragmen 10=2,1 x 1,9 cm
- Fragmen 11=1,2 x 2,8 cm
- Fragmen 12=2,1 x 2,8 cm
- Fragmen 13=1,2 x 2,5 cm
- Fragmen 14=1,0 x 3,5 cm
- Fragmen 15=1,7 x 4,4 cm
- Fragmen 16=5,3 x 5,6 cm
- Fragmen 17=1,3 x 0,7 cm.[3]
Fragmen-fragmen ini berwarna kuning muda, coklat muda sampai coklat tua. Beberapa fragmen rusak karena dimakan serangga dan pada sejumlah di antaranya terlihat tembusan tinta dari halaman yang berhadapan, karena gulungan itu rupanya tertempel dan diikat erat selama berabad-abad.[3]
Isi
Diterjemahkan dari bahasa Inggris[4] (nomor baris diberikan di antara tanda kurung)
Fragmen 1
Kutukan atas Kanaan, cucu Nuh (Kejadian 9:2~25).
- siapa berkata [ . . . ] (2) pada jalan-jalan masuk dan [ . . . Ketika Nuh bangun dari (mabuk) anggurnya] (3) dan mengetahui ap[a yang diperbuat oleh anak bungsunya terhadapnya, ia berkata, "Terkutuklah Kanaan;] (4) yang terendah di antara budak-budak [jadinya ia terhadap saudara-saudaranya"]
Fragmen 2
Yusuf dengan ayahnya, Yakub (Kejadian 48:11?).
- (3) dan untuk rotinya dan untuk [-nya . . . Israel berkata kepada Yusuf, "Aku] tidak [mengharapkan untuk melihat] (4) wajahmu; [dan sekarang Allah mengizinkan aku melihat anak-anakmu (?) . . . ] (5) [ . . . ] (6) yang mengambil [ . . . ] 7[dan] ia memisahkan [ . . . ] (8) [ . . . ]
Fragmen 4
Bagian ini adalah sebuah komentari mengenai dua orang yang diurapi pada Zakharia 4:14; mungkin adalah bagian dari berkat kepada Yehuda (Kejadian 49:8–12).
(1) [ . . . ] kepada mereka [ . . . ] (2) [ . . . "Inilah] dua putra yang diurapi yang [berdiri di sisi Tuhan segala bumi." . . . ] (3) [ . . . ] mereka yang memelihara perintah-perintah Allah [ . . . ] 4[ . . . ] untuk orang-orang Yahad [:. . . ]
Fragmen 5
Nubuat Israel mengenai Isakhar dan Dan (Kejadian 49:15–17).
- Maka ia membungkukkan [pundaknya kepada beban dan menjadi seorang] budak [kerja paksa.]
[ . . . ] (2) yang [ . . . ] orang-orang besar [ . . . ] (3) hamba [ . . . Dan akan menghakimi] u[mat]nya sebagai sat[u] dari s[uku-suku Israel.] (4) Dan "Dan" akan menjadi seperti seekor u[lar pada tepi jalan, seekor ular ber]bisa di sepanjang jalan[an . . . yang memagut] (5) betis kuda [ . . . ] (6) [ . . . ]
Fragmen 6
Nubuat Israel mengenai Yusuf (Kejadian 49:24–25).
- [ . . Tetapi busur]nya [te]tap kencang, [dan lengan-lengannya dibuat tangkas oleh tangan-tangan Yang Mahakuasa dari Yakub,] (2) [oleh nama sang Gemba]la, Batu karang Israel [oleh Allah ayahmu, yang akan menolong engkau, oleh Yang Mahakuasa yang akan memberkati engkau] (3) [dengan berkat-berkat dari langit] di a[t]as [ . . . ]
Sebagaimana pada naskah 4Q252 kolom 1-2, peristiwa Air Bah dihitung tepat satu tahun (1. 2).
Fragmen 4Q254a
4Q254a, juga dikenal sebagai 4QCommentary on Genesis D atau pGen IVa, terlestarikan dalam 3 fragmen memuat tulisan tangan formal yang bercorak perkembangan Herodian. Dalam fragmen 1–2 terdapat pemerian ukuran bahtera Nuh, sebagian mengutip dari Kejadian 6:15. Fragmen 3 berkaitan dengan keluarnya Nuh dari bahtera dan sesuatu yang disampaikan oleh burung gagak kepada generasi kemudian.
Pemerian fisik
- Fragmen 1 berukuran 3.8 cm x 3.2 cm, tepi kiri berwarna coklat tuda dan dapat dibaca dengan bantuan fotografi inframerah. Bagian lainnya berwarna kuning muda dan tidak terlihat adanya garis-garis
- Fragmen 2 berukuran 1,7 cm x 1,4 cm. Pada fragmen ini baik tepi kiri dan kanan berwarna coklat tua, lainnya kuning muda.
- Fragmen 3 merupakan dua potong yang dilekatkan bersama berukuran keseluruhan 6,6 cm x 5,0 cm. Sudut kanan bawah dan kiri jauh berwarna coklat tua, bagian lainnya kuning muda. Marjin atas berukuran 1,9 cm terlestarikan dan terlihat adanya garis pemandu serta garis marjin kiri.
Kedua Fragmen 2 dan Fragmen 3 dilekatkan pada kertas dan karton pada Mus. Inv. 820 serta tidak dapat dipindahkan.
Palaeografi
Alasan utama untuk membedakan tiga fragmen ini dari 4Q254 adalah bentuk khas sejumlah hurufnya. Ciri-ciri huruf ini dikembangkan dan lebih umum dipakai sebagai tulisan tangan formal Herodian. Perbedaan dalam format huruf menunjukkan bahwa naskah itu ditulis oleh jurutulis yang berbeda.[3]
Isi
Fragmen 4Q254a (Commentary on Genesis D) dimulai dengan pelepasan burung-burung (Kejadian 8: 7–8), kemudian mencatat ukuran bahtera itu (Kejadian 6:1~5).
- (1) [ . . . Dalam tahun keenam ratus kehidupan Nuh, pada] hari ketujuh belas dalam bulan [kedua] (2) [ . . . ] Nuh keluar dari bahtera itu tepat satu tahun kemudian. (3) [ . . . ] (4) [Dan ia melepaskan ~ burung ga]gak; dan ia terbang ke sana dan kemari dan kembali supaya memberitakan kepada generasi-generasi ter[akhir] (5) [ . . . ] di hadapannya, karena ga[gak] itu terbang ke sana dan kemari dan kem[bali.] (6) [Kemudian ia melepaskan] burung merpati [ . . . ] (7) Dan inilah riwayat pembangunan [bahtera: tiga ratus hasta panja]ng bahtera itu, dan lima puluh hasta (8) lebarnya, dan tiga puluh [hasta tingginya . . . ] (9) dan ukuran bahtera itu [ . . . ]
Lihat pula
Referensi
- ^ a b "Genesis, Commentary on - Oxford Reference". oxfordreference.com.
- ^ Wise, Michael; Abegg, Martin; Cook, Edward (2005). The Dead Sea Scrolls: A New Translation. New York: HarperCollins Publishers. hlm. 352–356. ISBN 978-0-06-076662-7.
- ^ a b c d e Brooke, George; Collins, John; Elgvin, Torleif; Flint, Peter; Greenfield, Jonas; Larson, Erik; Newsom, Carol; Puech, Emile; Schiffman, Lawrence H. (2003). Discoveries in the Judaea Desert: Qumran Cave 4 XVII. United States: Oxford University Press. ISBN 0-19-826936-6.
- ^ Commentaries on Genesis 4Q252-4Q254a
Pustaka
- Martinez, Florentino Garcia, ed. Dead Sea Scrolls Study Edition, vol. 1. Grand Rapids: Eerdmans, 1997.
- Oegema, Gerbern S. "Tradition-Historical Studies on 4Q252." Pages 165-85 in Qumran-Messianism. Studies on the Messianic Expectations in the Dead Sea Scrolls. Edited by J. H. Charlesworth, H. Lichtenberger, and G. S. Oegema. Tübingen: J.C.B. Mohr (Paul Siebeck), 1998.
|
---|
Teks | |
---|
Tempat | |
---|
Istilah | |
---|
Tokoh | |
---|
Lain-lain | |
---|
|