Karedok Karedok
Tempat asal Indonesia Daerah Jawa Barat , Banten Bahan utama Sayuran mentah seperti mentimun, taoge, kol, kacang panjang, labu siam, daun kemangi, dan terong.
Karedok adalah salah satu makanan khas Sunda di Indonesia . Karedok sekilas mirip dengan lotek . Karedok dibuat dengan bahan-bahan sayuran mentah antara lain; mentimun , taoge , kol , kacang panjang , ubi , labu siam daun kemangi , dan terong atau leunca , sedangkan sausnya adalah bumbu kacang yang dibuat dari cabai merah , bawang putih , kencur , kacang tanah , air asam , gula kawung , garam , dan terasi .[ 1]
Ciri Karedok
Salah satu ciri dari karedok adalah menggunakan oncom bakar. Bila tidak menggunakan oncom bakar disebutnya lotek mentah walau tidak semua begitu.[ 2]
Cara Membuat Karedok Sunda:
Potong-potong timun ukuran kecil. Buang tangkai terong dan potong-potong tipis.
Potong melintang kacang panjang dan daun kol 1 cm dan petiki daun kemangi.
Siapkan air matang dalam wadah, beri sedikit garam. Rendam sayuran sebentar di dalamnya lalu angkat dan tiriskan hingga kering.
Aduk Bumbu Halus dengan air asam dan air secukupnya hingga cukup kentalnya.
Masukkan sayuran segar yang sudah dipotong dan tauge, aduk hingga terbalur rata dengan bumbu.
Sajikan dengan topping kerupuk, jika suka.[ 3]
Kegunaan makanan
Karedok biasanya menjadi makanan pelengkap dalam menu sehari-hari orang Sunda .[ 4]
Lihat pula
Referensi
Buku resep
Wikibooks memiliki artikel mengenai
Hidangan umum
Makanan Minuman Jajanan Hidangan sampingan Minuman beralkohol