Universitas Pasundan

Universitas Pasundan
ᮅᮔᮤᮑᮨᮁᮞᮤᮒᮞ᮪ ᮕᮞᮥᮔ᮪ᮓᮔ᮪


"Pilihan Pasti Setiap Generasi."

 
Peta
 
Peta
Peta
Informasi
Nama lain
UNPAS (University of Pasundan/UoP)
Moto"Pengkuh Agamana, Luhung Elmuna, Jembar Budayana."
JenisPerguruan Tinggi Swasta
Didirikan14 November 1960
RektorProf. Dr. H. Azhar Affandi, S.E., M.Sc.
Alamat
6°51′59″S 107°35′33″E / 6.866381°S 107.592605°E / -6.866381; 107.592605
Situs webwww.unpas.ac.id
Twitter: unpas_bandung Edit nilai pada Wikidata

Universitas Pasundan (aksara Sunda: ᮅᮔᮤᮑᮨᮁᮞᮤᮒᮞ᮪ ᮕᮞᮥᮔ᮪ᮓᮔ᮪ ᮘᮔ᮪ᮓᮥᮀ) adalah Perguruan Tinggi Swasta prestisius dan terkemuka di Kota Bandung, Provinsi Jawa Barat, Republik Indonesia yang memiliki kampus di lima lokasi, yaitu di Jalan Lengkong Besar Nomor 68 (Kampus I), Jalan Tamansari Nomor 6-8 (Kampus II & Rektorat), Jalan Wartawan IV Nomor 22 (Kampus III), Jalan Dr. Setiabudi Nomor 193 (Kampus IV), dan Jalan Sumatera Nomor 41 (Kampus V & Gedung Pengurus Besar Paguyuban Pasundan).

Universitas Pasundan berdiri pada tanggal 14 November 1960 di Bandung, keberadaan dan pengembangannya tidak lepas dari tujuan dan cita-cita Paguyuban Pasundan, sebagai organisasi yang didirikan pada 20 Juli 1913 sehingga eksistensinya tidak terlepas dari pengabdian Paguyuban Pasundan dalam mencerdaskan kehidupan dan mewujudkan kesejahteraan bangsa Indonesia.

Universitas Pasundan berkembang menjadi sebuah perguruan tinggi swasta di Indonesia yang prestisius dan terkemuka sehingga menjadi kebanggaan masyarakat Kota Bandung karena telah terbukti dari jumlah mahasiswa yang pernah tercatat mencapai angka terbesar di lingkungan administratif Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi Wilayah IV = Provinsi Jawa Barat dan Provinsi Banten.[butuh rujukan]

Mahasiswa Universitas Pasundan tidak hanya berasal dari 38 Provinsi yang ada di Indonesia saja, tetapi juga dari negara-negara sahabat seperti Republik Korea, Kerajaan Thailand, Republik Singapura, Republik Turki, Malaysia, Republik Polandia, Republik Afrika Selatan, Republik Federal Somalia, Hungaria, dan Republik Demokratik Timor-Leste.

Pada tahun 2009, Universitas Pasundan menjadi salah satu dari 3 Perguruan Tinggi Swasta di Indonesia yang mendapatkan promosi perguruan tinggi tingkat Internasional melalui QS Stars/Quacquarelli Symonds berdasarkan penilaian kualitas institusi pendidikan tinggi tingkat internasional.

Lambang/Symbol

Lambang Universitas Pasundan berbentuk perisai segi lima yang di dalamnya tertera:

  1. Bunga Padma
  2. Air
  3. Sayap
  4. Obor
  5. Kujang

Arti Lambang

  • Perisai segi lima adalah lambang Pancasila, asas negara yang menjadi pedoman bagi segala usaha serta kegiatan Universitas, diarahkan pada kepentingan negara, bangsa dan agama
  • Air adalah lambang wanita, keibuan yang tulus dan taqwa kepada Allah SWT, dan berarti pula kesuburan
  • Bunga Padma adalah lambang kearifan yang mekar indah, abadi, suci sepanjang masa, perlambang kebudayaan
  • Sayap adalah lambang yang akan membawa pemiliknya ke tingkat yang lebih tinggi demi kemajuan dan kebudayaan
  • Obor adalah alat penerang yang melambangkan dharma seorang sarjana sebagai juru penerang dan penunjuk jalan yang lurus sesuai dengan ajaran Islam
  • Kujang adalah senjata pusaka Sunda yang melambangkan kekuatan dan keberanian untuk melindungi hak dan kebenaran yang menjadi tugas ilmu pengetahuan. Kujang tegak lurus ke langit, menyimbulkan ajaran tauhid Islami sebagai sumber dan muara pengabdian

Arti Warna & Lambang

  • Kuning adalah warna jiwa, lambang cahaya, dan kebahagiaan yang menggambarkan kejayaan dan keluhuran budi
  • Merah adalah lambang semangat dan keberanian
  • Putih adalah lambang kesucian dan kejujuran
  • Biru adalah lambang bahtera, kedamaian, ketenangan, kepercayaan kepada diri sendiri dan keseimbangan
  • Coklat adalah lambang tanah Pasundan sebagai pijakan berbudaya

Bendera/Flag

  1. Bendera Universitas berbentuk empat persegi panjang dengan warna dasar Coklat Muda di tengahnya terdapat Lambang Universitas
  2. Bendera Fakultas berbentuk empat persegi panjang dengan warna dasar:
    1. Merah, untuk Fakultas Hukum
    2. Biru, untuk Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik
    3. Jingga, untuk Fakultas Teknik
    4. Kuning, untuk Fakultas Ekonomi dan Bisnis
    5. Hijau Muda, untuk Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan
    6. Ungu, untuk Fakultas Ilmu Seni dan Sastra
    7. Hijau, untuk Fakultas Kedokteran

Sejarah/History

Universitas Pasundan (UNPAS) berdiri tanggal 14 November 1960, keberadaan dan pengembangannya tidak lepas dari tujuan dan cita-cita Paguyuban Pasundan, sebagai organisasi induk yang lahir tahun 1913. Sehingga esensi dan eksistensinya tidak terlepas dari garapan pengabdian Paguyuban Pasundan terutama dalam turut mencerdaskan kehidupan dan kesejahteraan bangsa Indonesia.

Gedung Kampus Unpas di Jl.Tamansari 6-8

Pada saat berdirinya, UNPAS didukung oleh kehadiran dua fakultas, yakni Fakultas Hukum (FH) dan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP). Fakultas Hukum terdiri atas dua jurusan yakni: Hukum Perdata dan Hukum Pidana, sedangkan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik terdiri atas jurusan-jurusan: Administrasi Negara, Kesejahteraan Sosial, dan Hubungan Internasional. Mengingat kebutuhan masyarakat, selanjutnya dibuka jurusan baru pada dua fakultas tersebut, yakni Jurusan Administrasi Niaga dan Jurusan Ilmu Komunikasi di FISIP dan Jurusan Hukum Tata Negara di FH. Namun berdasarkan keputusan Konsorsium Ilmu Hukum pada tahun 1993, jurusan-jurusan di FH ditiadakan.

Pada tahun 1961 dibuka fakultas baru yaitu Fakultas Teknologi (FT) dengan jurusan Teknologi Makanan dan Teknik Produksi. Jurusan Teknologi Makanan selanjutnya diubah menjadi Jurusan Teknologi Pangan, dan Jurusan Teknik Produksi kemudian diubah menjadi Jurusan Teknik dan Manajemen Industri.

Pertengahan dasawarsa 70-an kembali dibuka fakultas baru, yakni Fakultas Ekonomi (FE) dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP). FE sampai saat ini didukung oleh tiga jurusan yaitu : Jurusan Manajemen, Akuntansi, dan Ilmu Ekonomi Studi Pembangunan; sedangkan saat ini, program studi yang ada di FKIP terdiri dari : PPKN, Pendidikan Ekonomi Akuntansi, Pendidikan Bahasa, Sastra Indonesia dan Daerah, Pendidikan Matematika, Pendidikan Biologi, dan Pendidikan Guru SD S1.

Fakultas/Faculty

Fakultas Hukum (FH)

Dengan Program Sarjana yaitu Program Studi Ilmu Hukum yang terdiri dari 8 Program Kekhususan atau Peminatan (Akreditasi Unggul):

  • Program Kekhususan Hukum Dasar
  • Program Kekhususan Hukum Pidana
  • Program Kekhususan Hukum Perdata
  • Program Kekhususan Hukum Acara
  • Program Kekhususan Hukum Tata Negara
  • Program Kekhususan Hukum Islam
  • Program Kekhususan Hukum Ekonomi Internasional
  • Program Kekhususan Hukum Internasional


Fakultas Ekonomi dan Bisnis (FEB)

Terdiri dari 3 Program Sarjana:

  • Program Studi Ekonomi Pembangunan (Akreditasi A)
  • Program Studi Manajemen (Akreditasi A)
  • Program Studi Akuntansi (Akreditasi A)


Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP)

Terdiri dari 6 Program Sarjana:

  • Program Studi Pendidikan Matematika (Akreditasi B)
  • Program Studi Pendidikan Biologi (Akreditasi Unggul)
  • Program Studi Pendidikan Ekonomi (Akreditasi A)
  • Program Studi Pendidikan Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan (Akreditasi A)
  • Program Studi Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (Akreditasi Unggul)
  • Program Studi Pendidikan Guru Sekolah Dasar (Akreditasi Unggul)


Fakultas Teknik (FT)

Terdiri dari 6 Program Sarjana:

  • Program Studi Teknik Industri (Akreditasi Unggul)
  • Program Studi Teknologi Pangan (Akreditasi Unggul)
  • Program Studi Teknik Informatika (Akreditasi B)
  • Program Studi Teknik Lingkungan (Akreditasi A)
  • Program Studi Teknik Mesin (Akreditasi Unggul)
  • Program Studi Perencanaan Wilayah dan Kota (Akreditasi A)


Fakultas Ilmu Seni dan Sastra (FISS)

Terdiri dari 4 Program Sarjana:

  • Program Studi Seni Musik (Akreditasi B)
  • Program Studi Fotografi (Akreditasi B)
  • Program Studi Desain Komunikasi Visual (Akreditasi B)
  • Program Studi Sastra Inggris (Akreditasi B)


Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP)

Terdiri dari 5 Program Sarjana:

  • Program Studi Administrasi Publik (Akreditasi A)
  • Program Studi Kesejahteraan Sosial (Akreditasi A)
  • Program Studi Administrasi Bisnis (Akreditasi A)
  • Program Studi Hubungan Internasional (Akreditasi A)
  • Program Studi Ilmu Komunikasi (Akreditasi A)


Fakultas Kedokteran (FK)

Terdiri dari 1 Program Sarjana dan 1 Program Profesi:

  • Program Studi Pendidikan Dokter (Akreditasi Baik)
  • Profesi Dokter (Akreditasi Baik)


Direktorat Pascasarjana

Terdiri dari 11 Program Magister dan 3 Program Doktor

Program Magister:

  • Program Studi Magister Administrasi dan Kebijakan Publik (Akreditasi B)
  • Program Studi Magister Ilmu Hukum (Akreditasi A)
  • Program Studi Magister Kenotariatan (Akreditasi Baik Sekali)
  • Program Studi Magister Akuntansi (Akreditasi Baik Sekali)
  • Program Studi Magister Manajemen (Akreditasi Baik Sekali)
  • Program Studi Magister Pendidikan Matematika (Akreditasi B)
  • Program Studi Magister Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia (Akreditasi B)
  • Program Studi Magister Teknologi Pangan (Akreditasi B)
  • Program Studi Magister Teknik Industri (Akreditasi B)
  • Program Studi Magister Teknik Mesin (Akreditasi B)
  • Program Studi Magister Ilmu Komunikasi (Akreditasi Baik Sekali)


Program Doktor:

  • Program Studi Doktor Ilmu Hukum (Akreditasi B)
  • Program Studi Doktor Ilmu Manajemen (Akreditasi B)
  • Program Studi Doktor Ilmu Sosial (Akreditasi B)

Perkembangan/Development

Untuk melaksanakan Tri Dharma Perguruan Tinggi secara terpadu melalui program akademik dan non akademik, telah dijalin kerja sama dengan beragam instansi pemerintahan pusat dan badan swasta nasional maupun internasional, serta Pemerintah Provinsi Jawa Barat bahkan beberapa Pemerintah Kota atau Kabupaten di Provinsi Jawa Barat dan Provinsi Banten.

Pada tahun 2016, Universitas Pasundan merupakan perguruan tinggi di Indonesia yang pertama memiliki CBNU Korea Centre dari Jeonbuk National University yang bertujuan untuk menjadi segala pusat kegiatan termasuk program belajar bahasa korea secara gratis bagi Keluarga Besar UNPAS serta program beasiswa bagi mahasiswa terbaik UNPAS yang ingin mengikuti program double-degree.

Sedangkan kerja sama antara Universitas Pasundan dengan perguruan tinggi di luar negeri adalah Indiana University Bloomington (Amerika Serikat), Jeonbuk National University-Kyungdong University (Republik Korea), University of Derby (Inggris), Hamamatsu University-Shizuoka University (Jepang), Guizhou University-China Three Gorges University (Republik Rakyat Tiongkok), Prince of Songkla University (Kerajaan Thailand), Rhenish Friedrich Wilhelm University of Bonn-Pforzheim University-Karlsruhe Institute of Technology (Republik Federal Jerman), Curtin University (Persemakmuran Australia), Angeles University Foundation (Republik Filipina), National University of Malaysia-University of Malaya (Malaysia), dan Fiji National University (Republik Fiji).

Kerja sama antara Universitas Pasundan dengan beberapa perguruan tinggi terkemuka di dalam negeri yaitu Universitas Diponegoro, Universitas Gadjah Mada, Universitas Brawijaya, Universitas Negeri Malang, Universitas Merdeka Malang, Universitas Komputer Indonesia, Institut Teknologi Bandung, Universitas Padjadjaran, Universitas Pendidikan Indonesia, Institut Seni Indonesia Yogyakarta, dan Institut Kesenian Jakarta.

Referensi

Pranala luar

Read other articles:

Le informazioni riportate non sono consigli medici e potrebbero non essere accurate. I contenuti hanno solo fine illustrativo e non sostituiscono il parere medico: leggi le avvertenze. BregmaCranio di neonato - Il bregma è localizzato nel punto di incrocio tra sutura coronale e sagittale. Sutura coronale Sutura sagittale Sutura lambdoideaAnatomia del Gray(EN) Pagina 135 IdentificatoriTAA02.1.00.016 FMA264776 Modifica dati su Wikidata · Manuale Il termine bregma definisce il punto anatomic…

Form of improvised dancing Contact ImprovisationAlso known asCI, Contact, Contact ImprovCountry of originUnited StatesCreatorSteve PaxtonFamous practitionersSteve Paxton, Nancy Stark Smith, Lisa NelsonParenthoodmodern dance, postmodern dance,[1] martial arts (Aikido), somatic practices (Release Technique)Descendant artsUnderscore (Nancy Stark Smith), Material for the Spine (Steve Paxton) Contact improvisation is a form of improvised partner dancing that has been developing internationall…

A depiction of Fiji in 1840 Part of a series on the History of Fiji Early history Discovery of Fiji The rise and fall of Cakobau Colonial Fiji Modern history Dominion of Fiji Constitutional crisis of 1977 Coups of 1987 Military–church relations COVID-19 pandemic Coup of 2000 Timeline Mutinies Mara resigned Iloilo plot Trials Court Martial Proposed Reconciliation Commission Supporters Opponents Qualified positions Military opposition Religious reaction International reaction Crisis of 2005–20…

American politician (1922–1966) Douglas R. StringfellowMember of the U.S. House of Representativesfrom Utah's 1st districtIn officeJanuary 3, 1953 – January 3, 1955Preceded byWalter K. GrangerSucceeded byHenry A. Dixon Personal detailsBorn(1922-09-24)September 24, 1922Draper, Utah, U.S.DiedOctober 19, 1966(1966-10-19) (aged 44)Long Beach, California, U.S.Political partyRepublicanMilitary serviceAllegiance United StatesBranch/service United States ArmyYears…

Para otros usos de este término, véase Cortes Generales (desambiguación). Cortes Generales xv legislatura Escudo de España[nota 8]​ SenadoPalacio del SenadoPlaza de la Marina Española, Madrid Congreso de los DiputadosPalacio de las CortesPlaza de las Cortes, MadridInformación generalÁmbito EspañaCreación 30 de junio de 1977Atribuciones Título III de la ConstituciónTipo BicameralInicio de sesiones 17 de agosto de 2023Cámara alta SenadoSalario 37 518,6 EUR/añoBase, siendo d…

For the French city, see Boulogne-sur-Mer. For other places called Boulogne, see Boulogne (disambiguation). Town in Buenos Aires, ArgentinaBoulogne Sur MerTownBoulogne Sur MerLocation in Greater Buenos AiresCoordinates: 34°30′S 58°34′W / 34.500°S 58.567°W / -34.500; -58.567Country ArgentinaProvince Buenos AiresPartidoSan IsidroElevation16 m (52 ft)Population (2001 census [INDEC]) • Total73,496CPA BaseB 1643Area code+54 11 Boulogne S…

Santo Yusuf dari Ankieta, S.J.Rasul BrasilImam, Misionaris, RelijiusLahir(1534-03-19)19 Maret 1534San Cristóbal de La Laguna, Tenerife, Kepulauan Kanari, SpanyolMeninggal9 Juni 1597(1597-06-09) (umur 63)Reritiba, Espírito Santo, Kegubernuran Jenderal Brasil, Kekaisaran PortugisDihormati diGereja Katolik(Brasil, Kepulauan Kanari, dan Serikat Yesus)Beatifikasi22 Juni 1980, Lapangan Santo Petrus, Kota Vatikan oleh Pope John Paul IIKanonisasi3 April 2014 (equivalent canonization), Kota Vatika…

Samsung Galaxy NoteCandybar, phablet ProduttoreSamsung SerieSamsung Galaxy serie Note Presentazione11 settembre 2011 Inizio venditaOttobre 2011 PredecessoreSamsung Galaxy Player 50 SuccessoreSamsung Galaxy Note II ComunicazioneReti HSPA+ 21 Mbps HSDPA 5,76 Mbps (bande 850, 900, 1900, 2100 MHz) Connettività Connettore Jack 3,5 mm Wi-Fi (802.11a/b/g/n) Wi-Fi Direct Bluetooth 3.0 Micro USB 2.0 DLNA MHL HDMI USB OTG 2.0 SoftwareSistema operativo Android 2.3 Gingerbread Android 4.0.3 Ice Cream Sandw…

عثمان نوري هادزيتش   معلومات شخصية الميلاد 28 يونيو 1869 [1][2]  موستار  الوفاة 23 ديسمبر 1937 (68 سنة) [1][2]  بلغراد  مواطنة الدولة العثمانية  الحياة العملية الاسم الأدبي Aziz Osman  المواضيع أدب،  وصحافة الرأي  المهنة كاتب،  وصحفي الرأي  اللغات ا…

此条目序言章节没有充分总结全文内容要点。 (2019年3月21日)请考虑扩充序言,清晰概述条目所有重點。请在条目的讨论页讨论此问题。 哈萨克斯坦總統哈薩克總統旗現任Қасым-Жомарт Кемелұлы Тоқаев卡瑟姆若马尔特·托卡耶夫自2019年3月20日在任任期7年首任努尔苏丹·纳扎尔巴耶夫设立1990年4月24日(哈薩克蘇維埃社會主義共和國總統) 哈萨克斯坦 哈萨克斯坦政府與…

Unified combatant command of the U.S. Armed Forces responsible for the Middle East United States Central Command (CENTCOM)Emblem of the United States Central CommandFoundedJanuary 1, 1983 (41 years, 4 months ago)Country United StatesTypeUnified combatant commandRoleGeographic combatant commandPart ofUnited States Department of DefenseHeadquartersMacDill Air Force BaseFlorida, U.S.Motto(s)Persistent Excellence[1]EngagementsPersian Gulf WarIraq WarWar in Afghanistan Ope…

CSRA in Georgia South Carolina, United StatesCentral Savannah River AreaCSRADowntown Augusta on Broad Street The Aiken County Courthouse in Downtown AikenMap outlining the Central Savannah River AreaCountry United StatesState Georgia South CarolinaLargest cityAugustaArea • Total9,605 sq mi (24,880 km2) • Land9,400 sq mi (24,000 km2) • Water205 sq mi (530 km2)  2.1%Population (2018) • …

Kang Kyun-sungInformasi latar belakangLahir18 April 1981 (umur 43)Seoul, Korea SelatanGenreK-pop, R&BPekerjaanPenyanyiTahun aktif2002–sekarangLabelYNB EntertainmentArtis terkaitNoel Ini adalah nama Korea; marganya adalah Kang. Kang Kyun-sung (Hangul: 강균성; lahir 18 April 1981) adalah penyanyi dan tokoh televisi asal Korea Selatan. Ia merupakan anggota boy band Noel dan juga anggota dalam acara varietas Off to School.[1] Ia juga muncul dalam video musik dari Sista…

Scottish HorseCap badge of the Scottish Horse.Active1900–1956Country United KingdomBranch British ArmyTypeYeomanryRoleFormation ReconnaissanceInfantryArtilleryArmy Air CorpsSizeBattalionColorsBlack and GoldMarchThe Scottish HorseThe Garb of Old GaulEngagementsAnzioBattle honoursSecond Boer War1900 – 1902 South AfricaFirst World WarBeaurevoirSelleSambreFrance & FlandersMacedonia (1916–18)Gallipoli (1915)RomaniEgypt (1915–16)Second World WarNorth West EuropeSicily & …

Species of the genus Orthohepadnavirus For the disease, see Hepatitis B. Hepatitis B virus Transmission electron microscopy micrograph showing Hepatitis B virus virions Virus classification (unranked): Virus Realm: Riboviria Kingdom: Pararnavirae Phylum: Artverviricota Class: Revtraviricetes Order: Blubervirales Family: Hepadnaviridae Genus: Orthohepadnavirus Species: Hepatitis B virus Hepatitis B virus (HBV) is a partially double-stranded DNA virus,[1] a species of the genus Orthohepadn…

梅拉蒂·达伊瓦·奥克塔维亚尼Melati Daeva Oktavianti基本資料代表國家/地區 印度尼西亞出生 (1994-10-28) 1994年10月28日(29歲)[1] 印度尼西亞万丹省西冷[1]身高1.68米(5英尺6英寸)[1]握拍右手[1]主項:女子雙打、混合雙打職業戰績48勝–27負(女雙)109勝–56負(混雙)最高世界排名第4位(混雙-普拉文·喬丹)(2020年3月17日[2])現時世界排名第6位…

County in Montana, United States County in MontanaGallatin CountyCountyGallatin County Courthouse in Bozeman SealLocation within the U.S. state of MontanaMontana's location within the U.S.Coordinates: 45°34′N 111°10′W / 45.56°N 111.17°W / 45.56; -111.17Country United StatesState MontanaFounded1865Named forGallatin River (Albert Gallatin)SeatBozemanLargest cityBozemanArea • Total2,632 sq mi (6,820 km2) • Land2,603…

Christian Pietistic movement in Norway Haugianere Adolph Tidemand (1852) Hans Nielsen Hauge ca. 1800 The Haugean movement or Haugeanism (Norwegian: haugianere) was a Pietistic state church reform movement intended to bring new life and vitality into the Church of Norway, which had been often characterized by formalism and lethargy. The movement emphasized personal diligence, enterprise and frugality.[1][2] Background The Haugean movement took its name from the lay evangelist Hans…

Not to be confused with Romani people in Germany. Ethnic group Romanians in GermanyDistribution of Romanian citizens in Germany (2021)Total population1,096,000 with Romanian ancestry (2022)[1] 883,670 Romanian citizens (2022)[2]Regions with significant populationsBerlin · Munich · Frankfurt · Hamburg · Rhein-Ruhr · Nuremberg · Stuttgart · Bremen · DüsseldorfLanguagesRo…

For the dam in Jordan, see Al-Wehda Dam. Dam in Ouezzane Province, MoroccoAl Wahda DamThe dam (on the left) and reservoir as seen from spaceLocation of Al Wahda Dam in MoroccoOfficial nameBarrage Al WahdaLocationM´Jaara, Ouezzane Province, MoroccoCoordinates34°35′54″N 5°11′51″W / 34.59833°N 5.19750°W / 34.59833; -5.19750Construction began1991Opening date1997Dam and spillwaysImpoundsOuergha RiverHeight88 m (289 ft)Length2,600 m (8,500&…