Universitas Buddhis pertama di Indonesia, yaitu Universitas Buddhi Dharma (UBD) di Tangerang,Banten. Peresmian UBD dilakukan oleh Wali kota Tangerang Arief R. Wismansyah pada 12 Januari2015. Dalam acara peresmian tersebut juga sekaligus dilantik Prof. Dr. Harimurti Kridalaksana[7][8][9] sebagai rektor UBD. Pria kelahiran Ungaran, Jawa Tengah 75 tahun lalu ini pernah menjabat sebagai Ketua Jurusan Sastra Indonesia UI dan Koordinator Program Pascasarjana UI serta Rektor Unika Atma Jaya periode 1991-2004. Ia berseloroh menyebut dirinya rektor tertua di dunia.
UBD adalah universitas ketiga di Kota Tangerang setelah UNIS dan Universitas Muhammadiyah.UBD bisa dibilang beruntung bisa mendapat izin mendirikan universitas karena pemerintah saat ini memberi syarat yang ketat untuk izin pendirian universitas baru.
Logika Praktis untuk Komunikasi: Penalaran Kritis di Era Informasi. Herman Joseph Suhendra & Margawati van Eymeren (Desember 2000) : Hegel Pustaka.[11]
Evaluasi Program Penguatan Pendidikan Karakter pada Perguruan Tinggi Agama Buddha di Provinsi Banten. Suparmanto, Prof. Dr. Billy Tunas, M.Sc dan Dr. Widodo Sunaryo, S.Psi., MBA.: Jakad Media Publishing.
MENATAP WAJAH PENDIDIKAN INDONESIA DI ERA 4.0: A Book Chapter of Indonesian Lecturer Associations. IKATAN DOSEN REPUBLIK INDONESIA (IDRI) BANTEN . 2020 : Desanta Publisher.
MODEL-MODEL PELATIHAN DAN PENGEMBANGAN SDM. (2023): Penerbit Widina.