Theo Syafei

Theo Syafei
Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia
Masa jabatan
1 Oktober 1999 – 1 Oktober 2009
Presiden
Informasi pribadi
Lahir
Syafei Daeng Kulle

(1942-06-30)30 Juni 1942
Makassar, Sulawesi Selatan
Meninggal29 April 2011(2011-04-29) (umur 68)
Jakarta
Partai politikPDI-P
Suami/istriSuismiati
Anak
Orang tua
  • Muhammad Syafei Daeng Mambani (ayah)
  • Khatarina Yonas (ibu)
AlmamaterAkademi Militer Nasional (1965)
PekerjaanTentara
Karier militer
PihakIndonesia
Dinas/cabang TNI Angkatan Darat
Masa dinas1965—1996
Pangkat Mayor Jenderal TNI
NRP20384
SatuanInfanteri (Kopassus)
Pertempuran/perangOperasi Seroja
Sunting kotak info
Sunting kotak info • L • B
Bantuan penggunaan templat ini

Mayor Jenderal TNI (Purn.) Theo Syafei Daeng Kulle (30 Juni 1942 – 29 April 2011)[1] adalah seorang politikus Indonesia dan juga purnawirawan perwira tinggi TNI-AD. Ia alumni Akademi Militer Nasional tahun 1965 satu angkatan dengan Letkol Inf (Anumerta) Atang Sutresna (20341) dan sama-sama dari Satuan Infanteri Komando Pasukan Khusus.

Theo dituduh menghina presiden dan melecehkan umat Islam dalam ceramahnya di Anyer, Banten, 6 September 1998. Ia dilaporkan sejumlah organisasi kemasyarakatan Islam pada 7 Januari 1999, tetapi hingga 2002 kasus ini tidak pernah dibawa ke pengadilan.[2] Pada 2003, karena desakan umat Islam dan ditahannya Ja'far Umar Thalib, Kepolisian Daerah Metropolitan Jakarta Raya melakukan penyidikan kembali dengan meminta keterangan Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia Ahmad Soemargono.[3]

Meninggal Dunia

Mayjen TNI (Purn) Theo Syafei (68), meninggal dunia sekitar pukul 00.40. akibat sakit kanker otak stadium akhir sejak dua tahun lalu. Ia sudah lama dirawat di rumah sakit di Singapura.[4] Jenazah Theo disemayamkan di rumah duka, Jalan Raya Mabes Hankam No. T65 Ceger, Bambu Apus, Cilangkap, Jakarta Timur. Theo dikubur Sabtu (30/4/2011) di Taman Makam Pahlawan Kalibata, Jakarta.

Riwayat Jabatan

  • Kasiops Grup 1/Para Komando/Kopassandha
  • Kasiops Korem 164/Wiradharma
  • Danyonif 745/Sampada Yudha Bhakti
  • Danbrigif Linud 18/Trisula Kostrad (1984—1986)
  • Danrindam Jayakarta
  • Asops Kasdam Jayakarta
  • Danrem 081/Dhirotsaha Jaya (1987—1988)
  • Kasdivif 2/Kostrad
  • Pangdivif 1/Kostrad (1989—1991)
  • Kasdam II/Sriwijaya
  • Panglima Komando Pelaksanaan Operasi TNI di Timor Timur
  • Pangdam IX/Udayana (1993—1994)
  • Dansesko ABRI (1994—1995)
  • Anggota DPR/MPR RI Fraksi ABRI (1995—1997)

Referensi


A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41