Suku Ormur

Ormur (bahasa Pashtun: اورمړ), juga disebut sebagai Burki atau Baraki (bahasa Pashtun: برکي), adalah masyarakat penutur bahasa Iran Timur yang umumnya bermukim di Baraki Barak, Logar, Afganistan; dan di Kaniguram, Waziristan Selatan. Meskipun menuturkan bahasa yang terpisah, masyarakatnya menganggap sebagai bagian dari suku Pashtun dan bergabung dengan persekutuan Karlan di wilayah tersebut. Penyair sekaligus pejuang Pashtun bernama Pir Roshan, lahir tahun 1525 di Jalandhar, India, merupakan suku Ormur. Dia pindah bersama keluarganya ke tanah leluhur mereka Kaniguram di Waziristan, dari mana dia memimpin gerakan Roshani melawan Kesultanan Mughal.[1]

Bahasa dan kependudukan

Bahasa Ormur adalah bahasa ibu masyarakat Ormur yang bermukim di Kaniguram dan sekitarnya di Waziristan Selatan. Sekarang, semuanya dwibahasa Pashtun dialek Waziristani (Maseedwola). Suku Ormur juga ditemukan di Baraki Barak, Provinsi Logar dan pinggiran Ghazni di Afganistan. Namun, Bahasa Pashtun dan Dari seluruhnya menggantikan bahasa Ormur.[2]

Referensi

Catatan kaki

Daftar pustaka


A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41