Sukabumi Selatan adalah kelurahan yang terletak di kecamatan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, Indonesia.[2] Kelurahan Sukabumi Selatan saat ini mempunyai 73 RT dan 7 RW. Kantor Kelurahan Sukabumi Selatan berlokasi di Jalan Raya Sukabumi Selatan RT.008/03. Nomor telepon kantor Kelurahan Sukabumi Selatan 021-5481925.
Geografi
Batas wilayah
Kelurahan ini berbatasan dengan:
Sejarah
Sebelum tahun 1987, masyarakat umum mengenal Sukabumi Selatan dengan sebutan Sukabumi Udik.
Pada tahun 1987 Sukabumi Udik resmi berganti nama menjadi Sukabumi Selatan melalui Keputusan Gubernur Kepala Daerah Khusus Ibukota Jakarta Nomor 1746 Tahun 1987 tentang Pemecahan Kelurahan Ciganjur Wilayah Kotamadya Jakarta Selatan, dan Kelurahan Kedoya, Kembangan, Kota Bambu, Tanjung Duren, serta Penggantian Nama Kelurahan Sukabumi Udik, Sukabumi Ilir, Meruya Udik, Meruya Ilir, Wilayah Kota Administrasi Jakarta Barat
Demografi
Pada tahun 2017, Kelurahan ini dihuni oleh 42.448 penduduk yang terbagi dari 21.560 laki-laki dan 20.888 perempuan dengan seks rasio 103,217 dan 13.635 kepala keluarga.[1]
Referensi
Pranala luar