Statistika komputasi

Mahasiswa yang sedang bekerja di Laboratorium Statistik Laboratorium Komputer di London School of Economics pada tahun 1964

Statistika komputasi, atau Komputasi statistik (bahasa Inggris: Statistical computation/Computational statistics), adalah gabungan antara Ilmu Statistika dan Ilmu Komputer, yang mengacu pada metode statistik yang dijalankan dengan menggunakan metode komputasi. Ia merupakan bidang dari ilmu komputasi (atau komputasi ilmiah) yang spesifik mempelajari ilmu matematika statistik. Bidang ini juga berkembang pesat, yang mengarah pada seruan bahwa konsep komputasi yang lebih luas harus diajarkan sebagai bagian dari pendidikan statistik umum.[1]

Walaupun sama dengan statistika tradisional yang bertujuan untuk mengubah data mentah menjadi pengetahuan (knowledge), [2], komputasi statistik berbeda dari segi fokusnya dalam metode statistik yang menggunakan komputer secara intensif, seperti kasus-kasus dengan Penentuan ukuran sampel yang sangat besar dan himpunan data yang tidak homogen.[2]

Istilah 'statistika komputasi' dan 'komputasi statistik' sering digunakan secara bergantian. Walaupun demikian, Carlo Lauro (mantan presiden International Association for Statistical Computing) mengusulkan untuk membuat perbedaan, dengan mendefinisikan 'komputasi statistik' sebagai "penerapan ilmu komputer untuk statistik", dan 'statistika komputasi' sebagai "mengarah pada desain algoritma untuk mengimplementasikan metode statistik pada komputer, termasuk yang tidak terpikirkan sebelum era komputer (misalnya bootstrapping (statistika)|bootstrap]], simulasi), dan juga untuk mengatasi masalah-masalah yang tidak dapat dipecahkan secara analitis" [sic].[3]

Istilah 'Statistika komputasi' juga dapat digunakan untuk merujuk pada metode statistika yang intensif secara komputasi, di dalamnya termasuk metode resampling (statistik), rantai Markov Monte Carlo, regresi lokal, estimasi densitas kernel, jaringan syaraf tiruan, dan model aditif tergeneralisasi.

Sejarah

Meskipun statistika komputasi digunakan secara luas saat ini, tetapi sebenarnya statistika komputasi memiliki sejarah yang relatif singkat dalam penerimaannya di komunitas statistika. Kebanyakannya, para perintis bidang ilmu statistika mengandalkan matematika dan pendekatan asimtotik dalam pengembangan metodologi statistika komputasi.[4]

Dalam bidang statistik, penggunaan istilah "komputer" pertama kali muncul dalam sebuah artikel pada arsip Journal of the American Statistical Association yang ditulis oleh Robert P. Porter pada tahun 1891. Artikel tersebut membahas tentang penggunaan mesin Hermann Hollerith dalam sensus ke-11 Amerika Serikat.[butuh rujukan] Mesin Hermann Hollerith, yang juga disebut mesin tabulasi; adalah sebuah mesin elektromekanis yang dirancang untuk membantu meringkas informasi yang tersimpan dalam Punched card. Mesin ini ditemukan oleh Herman Hollerith (29 Februari 1860 - 17 November 1929), seorang pengusaha, penemu, dan ahli statistik Amerika. Penemuannya tentang mesin tabulasi punched card kemudian dipatenkan pada tahun 1884, dan akhirnya digunakan pada sensus Amerika Serikat tahun 1890. Keuntungan dari teknologi ini segera terlihat. Sensus 1880, dengan jumlah penduduk sekitar 50 juta orang, membutuhkan waktu lebih dari 7 tahun untuk melakukan tabulasi. Sementara pada Sensus 1890, dengan lebih dari 62 juta orang, dibutuhkan waktu kurang dari satu tahun. Hal ini menandai dimulainya era statistik komputasi mekanis dan sistem pengolahan data semi otomatis.

Pada tahun 1908, William Sealy Gosset menyajikan Simulasi metode Monte Carlo yang sekarang menjadi terkenal. Penemuan ini kemudian berujung dengan ditemukannya Distribusi t Student.[5] Dengan bantuan metode komputasi, ia juga memetakan distribusi empiris yang ditumpangkan di atas distribusi teoretis yang sesuai. Teknologi komputer kemudian berhasil merevolusi simulasi dan membuat replikasi eksperimen Gosset tidak lebih dari sekadar latihan.[6][7]

Kemudian, para ilmuwan mengajukan cara komputasi untuk mendapatkan deviasi keacakan semu, menjalankan metode untuk mengubah deviasi seragam ke dalam bentuk distribusi lain menggunakan invers fungsi distribusi kumulatif atau metode penerimaan-penolakan, dan mengembangkan metodologi state-space untuk rantai Markov Monte Carlo.[8] Salah satu upaya pertama untuk menghasilkan angka acak dengan cara yang sepenuhnya otomatis, dilakukan oleh RAND Corporation pada tahun 1947. Tabel buku bilangan acak yang dihasilkan diterbitkan sebagai buku Sejuta Angka Acak dengan 100.000 deviasi normal pada tahun 1955, dan juga sebagai serial punch card.

Pada pertengahan 1950-an, beberapa artikel dan paten untuk perangkat telah diusulkan untuk pembangkit bilangan acak [9] Pengembangan perangkat ini termotivasi dari kebutuhan untuk menggunakan bilangan acak untuk melakukan simulasi dan komponen fundamental lainnya dalam analisis statistik. Salah satu perangkat yang paling terkenal adalah ERNIE, yang menghasilkan angka acak dalam menentukan pemenang Premium Bond, sebuah obligasi lotere yang diterbitkan di Britania Raya. Pada tahun 1958, John Tukey mengembangkan Jackknife. Ini adalah metode untuk mengurangi bias estimasi parameter pada sampel di bawah kondisi yang tidak standar.

Metode

Maximum likelihood estimation

Maximum likelihood estimation digunakan dalam Teori estimasi untuk mengistimewasi parameter statistik dari distribusi probabilitas yang diasumsikan, dengan beberapa data yang diamati. Hal ini dapat tercapai dengan memaksimalkan sebuah fungsi likehood sehingga data yang teramati adalah yang paling mungkin di bawah model statistik yang diasumsikan.

Metode Monte Carlo

Monte Carlo adalah metode statistik yang bergantung pada pengambilan sampel acak berulang untuk mendapatkan hasil numerik. Konsepnya adalah menggunakan keacakan untuk memecahkan masalah yang mungkin bersifat sistem deterministik pada prinsipnya. Metode ini sering digunakan dalam masalah Fisika dan Matematika dan paling berguna ketika sulit untuk menggunakan pendekatan lain. Metode Monte Carlo terutama digunakan dalam tiga kelas masalah: optimasi, integrasi numerik, dan menghasilkan undian dari distribusi probabilitas.

Rantai Markov Monte Carlo

Metode Rantai Markov Monte Carlo menciptakan sampel dari variabel acak kontinu, dengan kerapatan probabilitas yang sebanding dengan fungsi yang diketahui. Sampel-sampel ini dapat digunakan untuk mengevaluasi sebuah integral dari variabel tersebut, sebagai nilai harapan atau varians. Semakin banyak langkah yang disertakan, semakin dekat distribusi sampel sesuai dengan distribusi yang diinginkan.


Aplikasi

Asosiasi

Lihat juga

Referensi

  1. ^ Nolan, D. & Temple Lang, D. (2010). "Computing in the Statistics Curricula", The American Statistician 64 (2), pp.97-107.
  2. ^ a b Wegman, Edward J. “Computational Statistics: A New Agenda for Statistical Theory and Practice.Journal of the Washington Academy of Sciences, vol. 78, no. 4, 1988, pp. 310–322. JSTOR
  3. ^ Lauro, Carlo, "Statistika komputasi atau komputasi statistik, adakah itu pertanyaannya", Computational Statistics & Data Analysis, 23 (1) 
  4. ^ Watnik, Mitchell (2011). .204b "Early Computational Statistics" Periksa nilai |url= (bantuan). Journal of Computational and Graphical Statistics (dalam bahasa Inggris). 20 (4): 811–817. doi:10.1198/jcgs.2011.204b. ISSN 1061-8600. 
  5. ^ "Student" [William Sealy Gosset] (1908). "The probable error of a mean" (PDF). Biometrika. 6 (1). doi:10.1093/biomet/6.1.1. hdl:10338.dmlcz/143545. JSTOR 2331554. 
  6. ^ Trahan, Travis John (2019-10-03). 2172/1569710 "Recent Advances in Monte Carlo Methods at Los Alamos National Laboratory" Periksa nilai |url= (bantuan). doi:10.2172/1569710. OSTI 1569710. 
  7. ^ Metropolis, Nicholas; Ulam, S. (1949). 10483310 "The Monte Carlo Method" Periksa nilai |url= (bantuan). Journal of the American Statistical Association. 44 (247): 335–341. doi:10.1080/01621459.1949.10483310. ISSN 0162-1459. PMID 18139350. 
  8. ^ Robert, Christian; Casella, George (2011-02-01). "A Short History of Markov Chain Monte Carlo: Subjective Recalls from Incomplete Data". Statistical Science. 26 (1). doi:10. 1214/10-sts351alt=Dapat diakses gratis Periksa nilai |doi= (bantuan). ISSN 0883-4237. 
  9. ^ Pierre L'Ecuyer (2017). "History of uniform random number generation" (PDF). 2017 Winter Simulation Conference (WSC). hlm. 202–230. doi:10.1109/WSC.2017.8247790. ISBN 978-1-5386-3428-8. 

Bacaan lanjutan

Artikel

  • Albert, J.H.; Gentle, J.E. (2004), Albert, James H; Gentle, James E, ed., "Special Section: Teaching Computational Statistics", The American Statistician, 58: 1, doi:10.1198/0003130042872 
  • Wilkinson, Leland (2008), "The Future of Statistical Computing (with discussion)", Technometrics, 50 (4): 418–435, doi:10.1198/004017008000000460 

Buku

Pranala eksternal

Asosiasi

Jurnal

Read other articles:

This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Oubritenga Province – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (January 2021) (Learn how and when to remove this message) Province in Plateau-Central Region, Burkina FasoOubritengaProvinceLocation in Burkina FasoProvincial map of its departmentsCountry Bur…

Central board of finance in the papal administrative system This article relies largely or entirely on a single source. Relevant discussion may be found on the talk page. Please help improve this article by introducing citations to additional sources.Find sources: Apostolic Camera – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (July 2018) Part of a series on theRoman Curia Secretariat of State Section for Relations with States Dicasteries Evangelization Do…

2009 studio album by Shakira She WolfStudio album by ShakiraReleased9 October 2009 (2009-10-09)Recorded2008–2009StudioCompass Point Studios, The BahamasGenre Electropop[1][2] new wave[3] Length40:50Language English Spanish Label Epic Producer Amanda Ghost Lukas Burton Future Cut Jerry Duplessis Jerome J-Roc Harmon John Hill Wyclef Jean The Neptunes Shakira Timbaland Shakira chronology Oral Fixation Tour(2007) She Wolf(2009) Sale el Sol(2010) Singles f…

Election for the governorship of the U.S. state of Indiana For related races, see 1916 United States gubernatorial elections. This article relies largely or entirely on a single source. Relevant discussion may be found on the talk page. Please help improve this article by introducing citations to additional sources.Find sources: 1916 Indiana gubernatorial election – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (October 2021) 1916 Indiana gubernatorial elec…

Legal requirement on publications Legal deposit is a legal requirement that a person or group submit copies of their publications to a repository, usually a library. The number of copies required varies from country to country. Typically, the national library is the primary repository of these copies. In some countries there is also a legal deposit requirement placed on the government, and it is required to send copies of documents to publicly accessible libraries. Books in legal depositories in…

Iranian main battle tank Karrar Karrar main battle tank of the IRGC-GF participating in the Great Prophet 17 military exerciseTypeMain battle tankPlace of originIranService historyIn service2020[1][2]Used byIranProduction historyManufacturerBani Hashim Defense Industrial Complex[3]Produced2017–present[4]No. built150 ordered in 2017, another 650 ordered in 2018 which is to be finished by late 2020's. 800 total.[5][1]Specif…

Season of television series Aqua Teen Hunger ForceSeason 5Volume Six DVD cover, which features the entire fifth season, except Boston.Starring Dana Snyder Carey Means Dave Willis No. of episodes10 (1 unaired)[1]ReleaseOriginal networkAdult SwimOriginal releaseJanuary 20 (2008-01-20) –March 23, 2008 (2008-03-23)Season chronology← PreviousSeason 4Next →Season 6List of episodes The fifth season of the animated television series, Aqua Teen Hunger Force original…

.aw

Internet country-code top level domain for Aruba .awIntroduced20 February 1996TLD typeCountry code top-level domainStatusActiveRegistrySETARSponsorSETARIntended useEntities connected with  ArubaActual useUsed mainly by companies based in Aruba, but there are not many registrations.Registration restrictionsDomains can only be registered in the name of a person running a one-man business or executing a profession, a partnership or a corporation, an association, a legal entity or an institutio…

2017 European Athletics U23 ChampionshipsTrack events100 mmenwomen200 mmenwomen400 mmenwomen800 mmenwomen1500 mmenwomen5000 mmenwomen10,000 mmenwomen100 m hurdleswomen110 m hurdlesmen400 m hurdlesmenwomen3000 msteeplechasemenwomen4 × 100 m relaymenwomen4 × 400 m relaymenwomenRoad events20 km walkmenwomenField eventsHigh jumpmenwomenPole vaultmenwomenLong jumpmenwomenTriple jumpmenwomenShot putmenwomenDiscus throwmenwomenHammer throwmenwomenJavelin throwmenwomenCombined eventsHeptathlonwomenDec…

Township in Essex County, New Jersey, US Township in New JerseyBelleville, New JerseyTownshipWesley United Methodist Church SealNickname: Cherry Blossom Capital of AmericaInteractive map of BellevilleBellevilleLocation in Essex CountyShow map of Essex County, New JerseyBellevilleLocation in New JerseyShow map of New JerseyBellevilleLocation in the United StatesShow map of the United StatesCoordinates: 40°47′37″N 74°09′40″W / 40.793481°N 74.161159°W / 40.7…

Pour les articles homonymes, voir Peel. Arthur Peel Fonctions Président de la Chambre des communes du Royaume-Uni 26 février 1884 – 8 avril 1895(11 ans, 1 mois et 13 jours) Monarque Victoria Prédécesseur Henry Brand Successeur William Gully Député à la Chambre des communes 13 juillet 1865 – 23 mai 1895(29 ans, 10 mois et 10 jours) Circonscription Warwick (1865-1885)Warwick et Leamington (1885-1895) Biographie Date de naissance 3 août 1829 Date de décès…

Artikel ini bukan mengenai Teologi tubuh Katolik atau Teologi Tubuh. Untuk pembahasan yang lebih luas, lihat Peranan seks dan gender dalam Gereja Katolik. Bagian dari seri tentangGereja KatolikBasilika Santo Petrus, Kota Vatikan Ikhtisar Paus (Fransiskus) Hierarki Sejarah (Lini Masa) Teologi Liturgi Sakramen Maria Latar Belakang Yesus Penyaliban Kebangkitan Kenaikan Gereja Perdana Petrus Paulus Bapa-Bapa Gereja Sejarah Gereja Katolik Sejarah Lembaga Kepausan Konsili Ekumene Magisterium Empat Cir…

Governing body of association football in Northern Ireland This article is about the Northern Ireland football association. For the Republic of Ireland football association, see Football Association of Ireland. Irish Football AssociationUEFAFounded18 November 1880; 143 years ago (1880-11-18)HeadquartersWindsor Park, Belfast[1]FIFA affiliation 1911–1920 1924–1928 1946–present UEFA affiliation1954IFAB affiliation1886PresidentConrad KirkwoodWebsitewww.irishfa.com The…

Area by the Thames in London, England For the basketball team formerly known as London Docklands, see London Towers. London docks redirects here. For the specific dock known under that name, see London Docks. Modern Docklands, showing Canary Wharf Map showing the London docks in 1882. The King George V Dock had not yet been built. The West India Docks and the Millwall Dock on a map of the Isle of Dogs in 1899 A 2009 photo showing Canary Wharf with Millwall Dock on the Isle of Dogs The O2 and Can…

American physicist (1914–2000) For other people named Robert Wilson, see Robert Wilson (disambiguation). Robert R. WilsonWilson at the Fermilab groundbreaking ceremonyBorn(1914-03-04)March 4, 1914Frontier, Wyoming, U.S.DiedJanuary 16, 2000(2000-01-16) (aged 85)Ithaca, New York, U.S.EducationUniversity of California, Berkeley (BA, MS, PhD)Awards Elliott Cresson Medal (1964) National Medal of Science (1973) Enrico Fermi Award (1984) Andrew Gemant Award (1995) Scientific careerFieldsPhysicsI…

Bupati Lampung SelatanLambang Kabupaten Lampung SelatanPetahanaNanang Ermantosejak 26 Februari 2021KediamanPendapa Kabupaten Lampung SelatanMasa jabatan5 tahunDibentuk1951Pejabat pertamaAchmad AkuanSitus webwww.lampungselatankab.go.id/web/ Berikut ini adalah Daftar Bupati Lampung Selatan dari masa ke masa.[1] No Bupati Mulai Jabatan Akhir Jabatan Prd. Ket. Wakil Bupati 1 Achmad Akuan 1951 1952 1 2 H.Zainal Abidin Pagaralam 1953 1955 2 3 R.Abu Bakar 1955 1956 3 4 Masagus H. A. Rachma…

For other uses of Composition, see Composition (disambiguation). In mathematics, a composition of an integer n is a way of writing n as the sum of a sequence of (strictly) positive integers. Two sequences that differ in the order of their terms define different compositions of their sum, while they are considered to define the same integer partition of that number. Every integer has finitely many distinct compositions. Negative numbers do not have any compositions, but 0 has one composition, the…

This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Registration organ – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (December 2012) (Learn how and when to remove this message) Registration is the technique of choosing and combining the stops of a pipe organ in order to produce a particular sound. Registration…

The Military ranks of Namibia are the military insignia used by the Namibian Defence Force. Commissioned officer ranks The rank insignia of commissioned officers. Rank group General / flag officers Senior officers Junior officers Officer cadet  Namibian Army[1]vte General Lieutenant general Major general Brigadier general Colonel Lieutenant colonel Major Captain Lieutenant Second lieutenant  Namibian Navy[1]vte Admiral Vice admiral Rear admiral Rear admiral junior grade…

Municipality of China Tientsin redirects here. For other uses, see Tientsin (disambiguation) and Tianjin (disambiguation). This article needs additional citations for verification. Please help improve this article by adding citations to reliable sources. Unsourced material may be challenged and removed.Find sources: Tianjin – news · newspapers · books · scholar · JSTOR (November 2023) (Learn how and when to remove this message) Municipality in ChinaTianji…