Shwaas (Marathi: श्वास, The Breath) adalah sebuah film Marathi, yang dirilis pada 2004. Film tersebut merupakan entri resmi India untuk Oscar 2004 dan meraih peringkat ke-6 dalam kategori Academy Award untuk Film Berbahasa Asing Terbaik. Jalan ceritanya berdasarkan pada sebuah kisah nyata di Pune.[1] Dengan biaya rendah sebesar 30 lakh (3 miliar) rupee India,[2]Shwaas memenangkan Penghargaan Nasional untuk film terbaik pada 2004, 50 tahun setelah sebuah film Marathi (Shyamchi Aai) terakhir kali meraih gelar tersebut.[1] Disutradarai oleh debutan Sandeep Sawant, dilm tersebut mengambil gambar selama 30 hari di Sindhudurg, Konkan, Pune dan Rumah Sakit KEM di Mumbai. Pasca produksinya berjalan selama satu setengah tahun untuk selesai Setelah keberhasilannya, film tersebut dirilis dalam bahasa Hindi, Bengali dan Tamil.[3]
Film tersebut meraih sejumlah penghargaan pada tingkat negara bagian dan nasional. Shwaas memenangkan Penghargaan Film negara Bagian Maharashtra dan kemudian Penghargaan Film nasional tertinggi di India, yang membuat sinema Marathi meraih Golden Lotus untuk pertama kalinya sejak 1954. Ashwin Chitale memenangkan penghargaan arrtis cilik terbaik.[4]