SF9

SF9
에스에프나인
SF9 di KCON LA 2017
Dari kiri: Rowoon (former), Zuho, Yoo Taeyang, Chani, Youngbin, Hwiyoung, Dawon, Jaeyoon and Inseong
Informasi latar belakang
Nama lain셒구 (Sepgu)
AsalSeoul, Korea Selatan
Genre
Tahun aktif2016 (2016)–sekarang
Label
Situs webSF9
Anggota
Mantan anggotaRowoon

SF9 (Hangul에스에프나인; singkatan dari Sensational Feeling 9) adalah grup vokal pria asal Korea Selatan pertama dari FNC Entertainment yang dibentuk melalui acara survival Mnet d.o.b (Dance or Band).[1] SF9 debut pada 5 Oktober 2016 dengan merilis album single Feeling Sensation dengan lagu utama "Fanfare", serta serial webdrama interaktif Click Your Heart.[2][3] SF9 sukses mendapatkan kemenangan pertamanya setelah 3 tahun debut di M Countdown pada 16 Januari 2020 dan di Music Bank pada keesokan harinya dengan lagu "Good Guy".[4][5] SF9 menamai fanclub mereka dengan sebutan Fantasy.[6] Awalnya grup ini beranggotakan sembilan orang, Rowoon keluar dari grup pada 18 September 2023.[7] Saat ini, anggota Jaeyoon sedang menjalani dinas wajib militer dan SF9 aktif sebagai grup beranggotakan 7 orang. (Per 5 Oktober 2023)

Sejarah

Pra-debut dan NEOZ School

Grup ini pertama kali tampil di Jepang pada 11 Desember 2015 di acara FNC Kingdom. Saat itu, grup ini beranggotakan 11 orang yang merupakan anggota pelatihan FNC, NEOZ School.[8]

Pada Mei 2016, mereka diperkenalkan kepada publik beranggotakan 9 orang untuk berpartisipasi sebagai NEOZ Dance dalam acara survival FNC Entertainment d.o.b (Dance or Band) yang ditayangkan di Mnet dan bersaing dengan NEOZ Band (kemudian dikenal sebagai Honeyst). Neoz Dance memenangkan pertunjukan dengan lagu "K.O." yang kemudian dimasukkan kedalam album single pertama mereka, Feeling Sensation.[9]

Pada bulan Agustus 2016, Mereka berganti nama menjadi SF9.[10] Pada awalnya, SF9 merupakan singkatan dari "Sensational First 9", dengan artian: Sensational, yang berarti grup ini akan menggemparkan dunia, First, yang berarti grup dance pria pertama FNC.[11] Namun, pada bulan September 2016, FNC mengubah singkatan SF9 menjadi "Sensation Feeling 9", dengan harapan bahwa mereka akan mengejutkan dunia dengan bakat mereka, dan angka 9 'Gu' merupakan karakter Tiongkok (久) yang menyampaikan makna bahwa aktivitas dan popularitas tim akan bertahan dalam waktu yang lama.[12]

Di masa pra-debut, SF9 memiliki serial drama interaktif berjudul "Click Your Heart" yang diperankan oleh ke-9 anggota SF9 bersama Mina AOA, yang ditayangkan pada bulan Maret 2016 di Naver TV Cast dan MBC Every 1. Webdrama ini memiliki ending yang berbeda dengan setiap pemeran utama, yaitu Rowoon, Dawon, Chani, dan Zuho dengan total keseluruhan 7 episode.[13]

2016: Debut dengan Feeling Sensation

SF9 pada tahun 2016

Pada 5 Oktober 2016, SF9 debut dengan album single Feeling Sensation[14] dengan lagu utama berjudul "Fanfare". Album ini debut di No. 8, dan menduduki puncak No. 6 di Tangga Album Gaon.[15] SF9 membuat panggung debut resmi mereka pada 6 Oktober 2016 di M Countdown. Video musik "Fanfare" berada di peringkat No. 6 di chart mingguan Yin Yue Tai dan peringkat No. 7 di chart bulanan Yin Yue Tai. Promosi mereka untuk "Fanfare" berakhir pada 6 November 2016 di Inkigayo.

SF9 kemudian memulai promosi lagu kedua mereka dari album, yaitu "K.O." pada 15 November 2016.[16] Album single debut Feeling Sensation menduduki peringkat ke-78 untuk penjualan album pada 2016.[17]

Pada 22 Desember 2016, SF9 merilis single digital dan video musik berjudul "So Beautiful" sebagai hadiah untuk penggemar mereka.[18] Lagu ini awalnya merupakan OST dari webdrama interaktif pra-debut mereka Click Your Heart.

2017: Klub Penggemar, Debut Jepang dan kesuksesan karier

Pada 12 Januari 2017, SF9 merayakan hari ke-100 mereka sejak debut dan mengumumkan nama klub penggemar resmi, yaitu "FANTASY" yang merupakan singkatan dari “Future, Accompany, Next, Together, Affect, SF9, You”.[19]

Pada 6 Februari 2017, SF9 merilis album mini pertama mereka, Burning Sensation.[20] Album ini mendarat di No. 6 Billboard World Albums Chart pada tanggal 15 Februari.[21]

Pada 4 April 2017, dilaporkan bahwa SF9 akan melakukan comeback kedua mereka, hanya dua bulan setelah mereka menyelesaikan promosi "Roar".[22] Di tanggal 7 April, SF9 mengadakan showcase pertama mereka yang terjual habis di Jepang sebagai persiapan untuk debut Jepang mereka.[23]

Pada 18 April 2017, SF9 merilis album mini ke-2, Breaking Sensation, dengan lagu utama berjudul "Easy Love".[24] Pada hari yang sama, album tersebut menduduki peringkat No. 2 di Tangga Album K-Pop A.S.

Pada 6 Juni 2017, SF9 debut di Jepang. Pada keesokan harinya, versi Jepang dari single debut mereka "Fanfare" dirilis dan menduduki peringkat No. 1 di Tower Records Chart untuk album tunggal dan No. 4 di Oricon Chart. Kemudian SF9 tampil di KCON 2017 New York[25] dan L.A.[26]

Pada 12 Oktober 2017, SF9 merilis album mini ke-3, Knights of the Sun, dengan lagu utama berjudul "O Sole Mio". Setelah perilisan album mini tersebut, SF9 mengadakan tur solo AS tiga kali bertajuk "2017 SF9 Be My Fantasy in U.S.A" yang berhenti di Dallas, Seattle, dan Boston selama bulan November.[27]

Pada bulan Desember 2017, mereka merilis album studio Jepang pertama mereka, Sensational Feeling Nine.

2018: Album Mini terbaru dan kesuksesan yang meningkat

Pada 26 Februari 2018, SF9 merilis album mini ke-4 mereka, Mamma Mia!.[28] Album mini ini terjual sebanyak 11,060+ kopi di Korea Selatan.[29] Album ini menduduki peringkat 3 pada Korean Gaon Chart.[30]

Pada 23 Mei 2018, SF9 merilis single Jepang ke-3 mereka, "Mamma Mia!".[31] Untuk mempromosikan single tersebut, tur Jepang bertajuk "SF9 Zepp Tour 2018 'MAMMA MIA!'" diadakan di Osaka, Aichi, dan Tokyo masing-masing pada 29 Mei, 30 Mei, dan 1 Juni.[32] Kemudian, di bulan Agustus 2018, mereka mengadakan tur fanmeeting di Amerika Selatan.[33]

Pada 31 Juli 2018, SF9 kembali dengan album mini ke-5, Sensuous, dengan lagu utama berjudul "Now or Never".[34] Pada tanggal 23 Agustus, mereka mengadakan fanmeeting di Meksiko di Auditorio Blackberry Mexico City, tanggal 25 dan 26 Agustus di Brazil di Tropical Butant São Paulo. Pada tanggal 22 September, mereka mengadakan fanmeeting di Taipei.[35]

Pada 5 Oktober 2018, SF9 merayakan ulang tahun kedua dengan mengungkapkan warna resmi dan light stick mereka kepada penggemar. Warna resmi mereka dinamai “Fantasia Hologram” dan light stick mereka akan diungkapkan sebelum konser solo pertama.[36]

Pada 27 Oktober 2018, SF9 mengadakan konser domestik pertama mereka, "2018 SF9 Live Fantasy #1 'DREAMER'" di Yes24 Live Concert Hall, Seoul.[37]

2019: Narcissus, RPM, dan UNLIMITED Tur

Pada 28 Januari 2019, SF9 dipilih menjadi model merek pakaian 'Evisu' bersama SinB GFriend.[38]

Pada 20 Februari 2019, SF9 merilis album mini ke-6 Narcissus dengan lagu utama berjudul "Enough".[39] Satu bulan kemudian, SF9 merilis album Jepang ke-2 mereka, Illuminate.[40] Untuk mempromosikan album mereka, tur Jepang berjudul "SF9 2019 ZEPP TOUR 'ILLUMINATE'" diadakan di Tokyo, Nagoya dan Namba pada tanggal 2 April, 4 April dan 5 April.[41]

Setelah Tur Jepang, SF9 memulai "2019 SF9 USA-Europe Live Tour 'UNLIMITED'" tur sepuluh kali keliling Amerika Serikat (Chicago, New York, Atlanta, Los Angeles) dan Eropa (Moskow, Warsawa, Berlin, Amsterdam, Paris, London).[42]

Pada 4 Mei 2019, SF9 terpilih sebagai model iklan televisi baru untuk ayam Korea 'Toreore' bersama aktris Shin Ye-eun.[43]

Pada 15 Mei 2019, mereka berpartisipasi di KCON 2019 JAPAN.[44]

Pada 17 Juni 2019, SF9 merilis album mini ke-7, RPM.[45]

Pada 7 Juli 2019, mereka berpartisipasi di KCON 2019 New York.[46]

Pada 4 Juli 2019, SF9 mengumumkan tanggal dan lokasi untuk Asia Tour "2019 SF9 Live Fantasy #2 'UNIXERSE'"[47] yang akan diadakan di Seoul, Jakarta, Singapura, Kuala Lumpur, Manila, Taipei, dan Bangkok.

2020: First Collection, 9loryUS, dan kesuksesan luar biasa

Pada 7 Januari 2020, SF9 merilis album studio Korea pertama mereka, First Collection, dengan lagu utama berjudul "Good Guy".[48][49] Mereka memecahkan banyak rekor penjualan, tangga lagu, video musik, dan menjadikan comeback kali ini sebagai yang paling sukses. Album tersebut terjual lebih dari 100.000 eksemplar,[50] semua lagu charting di Melon Realtime Chart[51] dan video musik mereka mencapai lebih dari 40 juta tampilan.[52]

Pada 16 Januari 2020, SF9 meraih kemenangan pertunjukan musik pertama mereka dengan "Good Guy" di M Countdown.[53] Mereka juga meraih kemenangan kedua pada hari berikutnya di KBS2 Music Bank[54] yang merupakan kemenangan pertama mereka di jaringan televisi besar. Di tanggal 30 Januari, mereka meraih kemenangan ketiga di M Countdown, dengan skor lebih dari 10.000 poin.[55] Sepanjang promosi "Good Guy", mereka juga menempati posisi ke-2 di Inkigayo sebanyak dua kali, yang merupakan nominasi pertama mereka di acara tersebut.[56][57]

Pada 6 Juli 2020, SF9 merilis album mini ke-8, 9loryUS, dengan lagu utama berjudul "Summer Breeze".[58] Video musik mereka mencapai lebih dari 40 juta tampilan, dan meraih kemenangan pertama untuk lagu "Summer Breeze" di SBS MTV's The Show pada 14 Juli.[59]

SF9 dikonfirmasi menjadi 'Cameo Appearance' dan membuat penampilan singkat dalam drama JTBC "Was It Love?". Semua anggota akan tampil dalam drama ini kecuali Chani. Penampilan cameo tersebut ditayangkan pada episode keenam dan dijadwalkan tayang perdana pada tanggal 23 Juli.[60][61]

Pada 10 Oktober 2020, SF9 mengadakan konser online 'NOOB CON'.[62] Konser ini dibuat dengan konsep yang artistik dan misterius.

Untuk merayakan Anniversary ke-4, SF9 merilis video musik spesial dan album khusus Special History Book pada 5 Oktober 2020, yang terdiri dari tiga lagu dengan lagu utama berjudul "Shine Together".[63]

Pada 9 Desember 2020, SF9 merilis album studio Jepang ke-3 mereka, Golden Echo. Album tersebut meraih peringkat No. 2 di chart album harian di situs statistik musik terbesar di Jepang, Oricon.[64]

Pada akhir tahun, "Good Guy" dinominasikan untuk "Best Male Dance" di Melon Music Awards, menandai nominasi MMA pertama mereka.[65]

2021: Kingdom: Legendary War, Turn Over dan Rumination

Pada 24 Januari 2021, SF9 mengadakan fanmeeting online pertama yang bertemakan 'SF9 WORKSHOP' mengikuti konsep acara realitas mereka, Sepgu Sangsa.[66]

Pada 28 Januari 2020, diumumkan bahwa SF9 akan berpartisipasi dalam acara kompetisi Kingdom: Legendary War, yang dimulai pada April 2021.[67]

Pada 2 Maret 2021, kesembilan anggota SF9 memperbarui kontrak mereka dengan FNC Entertainment[68] untuk melanjutkan aktivitas mereka sebagai grup.

Pada 5 Juli 2021, SF9 merilis album mini ke-9 Turn Over, dengan lagu utama berjudul "Tear Drop".[69] Album ini memecahkan rekor pribadi mereka dengan terjualnya 143.000 album di minggu pertama penjualannya.[70] Hingga akhir promosi, album ini terjual lebih dari 200.000 eksemplar.

Pada 15 Agustus 2021, SF9 mengadakan fanmeeting online kedua mereka, yang bertemakan 'REPLY FANTASY'.[71]

Pada 22 November 2021, SF9 merilis album mini ke-10 Rumination, yang terdiri dari tujuh lagu dengan lagu utama berjudul "Trauma".[72] Di album ini terdapat lagu khusus yang dinyanyikan oleh Youngbin dan Inseong berjudul "On And On" untuk perpisahan menjelang wajib militer. SF9 meraih kemenangan pertama untuk lagu "Trauma" di Music Bank pada 3 Desember, dengan skor 4971 poin.[73]

Pada 30 Desember 2021, SF9 merilis single digital yang berjudul "Savior" melalui Universe Music untuk aplikasi seluler, Universe.[74]

2022–sekarang: Konser, Wajib Militer, OF9 Project, dan kepergian Rowoon

Pada 21–23 Januari 2022, SF9 mengadakan 4 pertunjukan konser solo ketiga mereka "SF9 LIVE FANTASY #3 'IMPERFECT'" di Olympic Hall, Seoul.[75] Tiket konser tersebut terjual habis selama beberapa detik.

Pada 5 Februari 2022, diumumkan bahwa Inseong akan menjalani dinas wajib militer tanggal 21 Maret 2022, yang bertugas sebagai bagian dari ROKA Band Militer pusat.[76] Pada 14 Februari, menyusul bahwa Youngbin juga akan menjalani dinas wajib militer tanggal 29 Maret 2022, yang bertugas sebagai Tentara Aktif di Divisi ke-27[77] dan kemudian menjadi bagian dari Band Militer.

Pada 29 Juni 2022, SF9 merilis album terbaik Jepang mereka The Best ~Dear Fantasy~.[78]

Pada 24 Juni 2022, diumumkan bahwa Rowoon tidak akan ikut andil dalam promosi grup untuk album mini ke-11, The Wave OF9, dengan lagu utama berjudul "SCREAM" yang dirilis tanggal 13 Juli 2022, dan SF9 sebagai grup beranggotakan 6 orang.[79][80]

Pada 5 Oktober 2022, SF9 akan mengadakan Konser Tour "2022 SF9 LIVE FANTASY #4 'DELIGHT'" di lima kota Amerika Serikat. Dimulai di Seoul dan New York tanggal 18 dan 30 November, serta Chicago tanggal 2 Desember.[81]

Pada 9 Januari 2023, SF9 merilis album mini ke-12, The Piece OF9, dengan lagu utama berjudul "Puzzle", dan Rowoon yang bergabung kembali bersama 6 anggota lainnya.[82] Di album ini terdapat lagu khusus yang dinyanyikan oleh Jaeyoon berjudul "Stay with me" untuk perpisahannya menjelang wajib militer. Pada 29 Januari 2023, SF9 memenangkan penghargaan pertama SBS Inkigayo 1167회 Hot Stage untuk penampilannya di lagu "Puzzle".[83]

Pada 13 Februari 2023, diumumkan bahwa Jaeyoon akan menjalani dinas wajib militer tanggal 21 Maret 2023, yang bertugas di Divisi Infanteri ke-3 White Skull[84] dan kemudian menjadi bagian dari Band Militer.

Pada 1 Agustus 2023, FNC mengumumkan bahwa anggota SF9, Hwiyoung, akan merilis single digital solo pertamanya berjudul "Drive5" yang dirilis tanggal 13 Agustus 2023.[85][86]

Pada 18 September 2023, FNC mengumumkan SF9 akan tetap menjadi grup beranggotakan 8 orang, dengan Rowoon menghentikan aktivitas grup untuk fokus pada karir aktingnya sambil tetap berada di agensi yang sama.[87]

Pada 20 September 2023, Inseong menyelesaikan dinas wajib militer setelah bertugas di ROKA Band Militer.[88] Disusul oleh Youngbin yang juga menyelesaikan dinas wajib militer nya pada tanggal 28 September 2023.[89]

Pada 9 Oktober 2023, SF9 sukses menggelar acara '2023 SF9 FAN-CON ONE DAY PROJECT OF9' -unlock FANDORA- di Olympic Hall, Seoul dan online streaming dengan durasi 210 menit.[90]

Anggota

Anggota Aktif

  • Youngbin (영빈) lahir Kim Young-bin (김영빈) pada 23 November 1993 (umur 30) sebagai leader, lead-rapper, dan main dancer.[91][92]
  • Inseong (인성) lahir Kim In-seong (김인성) pada 12 Juli 1993 (umur 31) sebagai main vocalist.[91][93]
  • Jaeyoon (재윤) lahir Lee Jae-yoon (이재윤) pada 9 Agustus 1994 (umur 30) sebagai lead-vocalist.[91][94]
  • Dawon (다원) lahir Lee Sang-hyuk (이상혁) pada 24 Juli 1995 (umur 29) sebagai lead-vocalist.[91][95]
  • Zuho (주호) lahir Baek Ju-ho (백주호) pada 4 Juli 1996 (umur 28) sebagai main rapper.[91][96]
  • Yoo Taeyang (유태양) lahir Yoo Tae-yang (유태양) pada 28 Februari 1997 (umur 27) sebagai main dancer, lead-vocalist, dan center.[91][97]
  • Hwiyoung (휘영) lahir Kim Young-kyun (김영균) pada 11 Mei 1999 (umur 25) sebagai lead-rapper.[91][98]
  • Chani (찬희) lahir Kang Chan-hee (강찬희) pada 17 Januari 2000 (umur 24) sebagai maknae, main dancer, sub-rapper, sub-vocalist, dan face of the group.[91]

Mantan Anggota

  • Rowoon (로운) lahir Kim Seok-woo (김석우) pada 7 Agustus 1996 (umur 28) sebagai lead-vocalist, dan visual.[91][99]

Liminasa

Diskografi

Album

Tahun Nama album Daftar lagu
2016 SF9 Debut Single Album `Feeling Sensation`
  • Tanggal rilis: 5 Oktober 2016
  1. Fanfare (팡파레) MV
  2. K.O.
  3. Together MV
2017 SF9 1st Mini Album `Burning Sensation`
  • Tanggal rilis: 6 Februari 2017
  1. 靑春;tell me what it is
  2. ROAR (부르릉) MV
  3. Still My Lady (여전히 예뻐) MV
  4. Shut Up N' Lemme Go
  5. 4 Step
  6. Jungle Game
SF9 2nd Mini Album `Breaking Sensation`
  • Tanggal rilis: 18 April 2017
  1. Intro;이별 즈음에
  2. Easy Love (쉽다) MV
  3. Watch Out
  4. Hide and Seek (머리카락 보일라) MV
  5. Fall Down (이러다가 울겠어)
  6. Why (왜 이래)
SF9 3rd Mini Album `Knights of the Sun`
  • Tanggal rilis: 12 Oktober 2017
  1. ; 00:00
  2. O Sole Mio MV
  3. Let's Hang Out (나랑 놀자) MV
  4. Blank (빈칸)
  5. Scold (불호령)
  6. Just On My Way (웬 감성팔이야)
2018 SF9 4th Mini Album `MAMMA MIA!`
  • Tanggal rilis: 26 Februari 2018
  1. MAMMA MIA MV
  2. Never Say Goodbye
  3. Go Back in Time (시간을 거꾸로)
  4. Be my Baby
  5. Midnight Road
  6. Dear Fantasy MV
SF9 5th Mini Album `SENSUOUS`
  • Tanggal rilis: 31 Juli 2018
  1. Now or Never (질렀어) MV
  2. Different (달라)
  3. Unlimited
  4. PHOTOGRAPH
  5. SHADOW
2019 SF9 6th Mini Album `NARCISSUS`
  • Tanggal rilis: 20 Februari 2019
  1. Enough (예뻐지지 마) MV
  2. Play Hard (화끈하게)
  3. Heartbeat (하필)
  4. Life Is So Beautiful
  5. Fall In Love
  6. The Beat Goes On (무중력)
SF9 7th Mini Album `RPM`
  • Tanggal rilis: 17 Juni 2019
  1. RPM MV
  2. Round And Round (돌고 돌아)
  3. Dreamer
  4. Liar
  5. See U Tomorrow
  6. Echo
2020 SF9 1st Album `FIRST COLLECTION`
  • Tanggal rilis: 7 Januari 2020
  1. Good Guy MV
  2. Am I The Only One (나만 그래)
  3. Shh
  4. Lullu Lalla (룰루랄라)
  5. One Love
  6. Like The Hands Held Tight (널 꽉 잡은 손만큼)
  7. Fire (타)
  8. Stop It Now (더 잔인하게)
  9. Dance With Us (춤을 춤 거야)
  10. Beautiful Light
SF9 8th Mini Album `9loryUS`
  • Tanggal rilis: 6 Juli 2020
  1. Summer Breeze (여름 향기가 날 춤추게 해) MV
  2. Into The Night (별을 따라)
  3. OK Sign
  4. All Day All Night (비켜)
  5. Go High (미친 것처럼)
  6. My Story, My Song
SF9 Single Album `SPECIAL HISTORY BOOK`(4th Anniversary)
  • Tanggal rilis: 5 Oktober 2020
  1. Shine Together (손잡아 줄게) MV
  2. Forever (오래 오래)
  3. Love No.5
2021 SF9 9th Mini Album `TURN OVER`
  • Tanggal rilis: 5 Juli 2021
  1. Tear Drop MV
  2. Believer (숨)
  3. Love Again (한 번 더 사랑하자)
  4. Off My Mind (하자 하자 이별 좀)
  5. Fanatic (방방 뛰어)
  6. Hey Hi Bye
SF9 10th Mini Album `RUMINATION`
  • Tanggal rilis: 22 November 2021
  1. Trauma MV
  2. Memory
  3. Dreams
  4. Gentleman
  5. On And On (잠시) (Youngbin,Inseong)
  6. Scenario
  7. For Fantasy (오늘이라서)
2022 SF9 11th Mini Album `The Wave OF9`
  • Tanggal rilis: 13 Juli 2022
  1. SCREAM MV
  2. OK OK
  3. Summertime Bounce (Don't Kill My Vibe)
  4. Driver
  5. Crazy Crazy Love
  6. Butterfly
2023 SF9 12th Mini Album `THE PIECE OF9`
  • Tanggal rilis: 9 Januari 2023
  1. Puzzle MV
  2. Love Colour
  3. New World
  4. Fighter
  5. Tight (꽉)
  6. Stay with me (Jaeyoon)
2024 SF9 13th Mini Album `Sequence`
  • Tanggal rilis: 8 Januari 2024
  1. 비보라 (BIBORA) MV
  2. Midnight Sun
  3. Domino
  4. Strings
  5. Morning Coffee
  6. Superconductor (Dawon)

Digital single

Tahun Judul Catatan
2016 So Beautiful (너와 함께라면) MV Christmast Special Digital Single
2018 Love Me Again MV OST Familiar Wife
2019 아! 대한민국 (Ah! Korea) Clip Immortal Songs 2
2020 9 to 5 Clip SUGARMAN 3
2021 The Stealer (The Scene) Clip Kingdom: Legendary War
Move Clip
Believer Clip
Savior MV Universe Music

Digital single individu

Tahun Anggota Judul Catatan
2017 Jaeyoon Dear My Love OST My Only Love Song
The Way We Were OST Girls' Generation 1979
2018 Lee Honggi
(ft. Zuho)
COME TO ME 2nd Mini Album 'Do n Do'
2020 Inseong & Hwiyoung Love Gradation OST DokGoBin is Updating
2021 Chani Starlight OST True Beauty
How Do You Do
Chani & Hwiyoung
(SHAX)
MALO OST Imitation
Your Sign
Hwiyoung
(SHAX)
AMEN
Hwiyoung
(ft. Minseo)
Mini Date
Jaeyoon My Universe OST Love in Blackhole
Rowoon (former) No Goodbye In Love OST The King's Affection
Inseong
(ft. Monday)
Atlantis Princess Double Trouble (Watcha Original)
2022 Inseong
(ft. Minzy)
Must Have Love
Energetic
Inseong
(ft. Hyolin)
My Lips Like Warm Coffee
Inseong
(ft. Jeon Jiwoo)
Back Door
YJP
(ft. Zuho)
We Heung Digital Single
Chani Shining Star OST Miracle
Forever love
Chani & Hwiyoung
(ft. Kang Minah)
Milky Way
Kim Jaejoong
(ft. Zuho)
Tick-Tack 3rd Album 'Born Gene'
ABOUT & Hemo
(ft. Hwiyoung)
Burn Digital Single
2023 Dawon Your Scent OST My 20th Twenty
Jaeyoon, Dawon, Zuho Question Mark OST Starstruck
24 Flakko & Cribs
(ft. Hwiyoung)
Workin Mini Album 'Lotto, Pt. II'
Dawon Shooting Star Digital Single (Move Up K-Billboard, Part 3)
Hwiyoung Drive5 1st Digital Single

Konser

Tahun Tanggal Konser Kota Negara Lokasi
2017 16 Jun SF9 'BE MY FANTASY' ASIA Fan Meeting Bangkok Thailand GMM Live House
30 Jun Singapura Singapura Mastercard Theatres
9 Jul Taipei Taiwan ATT Show Box
2 Ags SF9 Japan 1st Concert ~Fanfare~ Osaka Jepang Zepp Osaka Bayside
4 Ags Tokyo Toyosu PIT
13 Ags SF9 Official Fanclub Fantasy 1st Fan Meeting [BE MY FANTASY] Seoul Korea Selatan Sangmyung Art Center Grand Hall
15 Nov SF9 'BE MY FANTASY' in USA Dallas Amerika Serikat Bomb Factory
17 Nov Seattle Showbox Sodo
19 Nov Boston The Wilbur Theater
2018 6 Jan SF9 'BE MY FANTASY' ASIA Fan Meeting Manila Filipina The Theatre Solaire
19 Jan SF9 Fan Meeting Official Fanclub ~The Beginning of Fantasy World~ Tokyo Jepang ZEPP Diversity
11-13 Mei SF9 Fan Meeting ~Sensational Feeling~ Busan Korea Selatan Lotte Hotel (PR Model Inauguration Commemoration)
29 Mei SF9 Zepp Tour ~MAMMA MIA!~ Osaka Jepang Zepp Namba
30 Mei Aichi Zepp Nagoya
1 Jun Tokyo Zepp Diver City
23 Ags SF9 LATIN AMERICA Fan Meeting Tour Mexico Amerika Latin Blackberry Auditorium
25 Ags Brazil Tropical Butantã
21 Jul SF9 FAN-CON [THE SECOND STORY] Seoul Korea Selatan Shinsegae Mesa Hall
22 Sep SF9 Fan Meeting 'FANTASY EXPRESS' Taipei Taiwan Legacy Max
28-30 Sep SF9 Fan Meeting ~Be Addicted to SF9~ Busan Korea Selatan Lotte Hotel (Advertising Model Inauguration Commemoration)
27 Okt SF9 LIVE FANTASY #1 [DREAMER] Seoul Korea Selatan Yes 24 Live Hall
2019 2 Apr SF9 Zepp Tour ~ILLUMINATE~ Tokyo Jepang Zepp Tokyo
4 Apr Aichi Zepp Nagoya
5 Apr Osaka Zepp Namba
19 Apr SF9 USA-EUROPE Live Tour [UNLIMITED] Chicago Amerika Serikat The Vic Theatre
21 Apr NY Kings Theatre
24 Apr Atlanta Center Stage Theater
26 Apr LA The Fonda Theatre
2 Mei Moscow Rusia Glavclub
3 Mei Warsaw Polandia Progresja
5 Mei Berlin Jerman Astra
9 Mei Paris Prancis Casino De Paris
12 Mei London Inggris O2 Shepherd’s Bush Empire
24-26 Mei SF9 Fan Meeting ~LOVE ME AGAIN~ Seoul Korea Selatan Lotte Hotel
9 Jul SF9 1st Fan Meeting ~Dear Fantasy~ Tokyo Jepang Nakano Sunplaza
10 Ags SF9 ASIA Tour LIVE FANTASY #2 [UNIXERSE] Seoul Korea Selatan Olympic Hall
16 Nov Manila Filipina New Frontier Theater
24 Nov Macau Tiongkok Broadway Theatre
26 Nov SF9 Japan 1st Hall Tour ~RPM~ Kanagawa Jepang Kenmin Large Hall
27 Nov Osaka NHK Osaka Hall
29 Nov Aichi Nagoya Public Hall
6 Des SF9 ASIA Tour LIVE FANTASY #2 [UNIXERSE] Taipei Taiwan  TICC
8 Des Bangkok Thailand MCC HALL
2020 10 Okt SF9 NOOB CON Online
2021 24 Jan SF9 Official Fanclub Fantasy 3rd Fan Meeting [Sepgu Workshop] Online
15 Ags SF9 Fan Meeting 'REPLY FANTASY' Online
2022 21-23 Jan SF9 LIVE FANTASY #3 [IMPERFECT] Seoul Korea Selatan Olympic Hall
23 Jan Online
2 Ags SF9 Japan Fan Meeting ~HANABI~ Kanagawa Jepang Kenmin Large Hall
4 Ags Osaka Festival Hall
18-20 Nov SF9 LIVE FANTASY #4 [DELIGHT] Tour Seoul Korea Selatan Kintex Exhibition Hall
30 Nov NY Amerika Serikat The Townhall
2 Des Chicago Copernicus Center
5 Des Dallas Fair Park Music Hall
8 Des Denver Fillmore Auditorium
10 Des LA The Wiltern
2023 13 Mei SF9 FAN-CON One Day Project OF9 'Target No.853' Macau Tiongkok Broadway Theatre
16 Jul SF9 FAN-CON One Day Project OF9 'Target No.886' Taipei Taiwan TICC
9 Okt SF9 FAN-CON One Day Project OF9 -unlock FANDORA- Seoul Korea Selatan Olympic Hall
Online
5 Des SF9 Japan Fantasy Meeting ~SF9 IS COMING TO TOWN~ Tokyo Jepang Line Cube Shibuya
6 Des Kobe Kobe Bunka Hall

Partisipasi Konser

Filmografi

Drama

Tahun Judul Saluran Anggota Catatan
2016 Click Your Heart MBC Every 1 semua anggota SF9 Debut Drama[100]
2020 Was It Love? JTBC semua anggota
(- Chani)
Cameo Appearance (Ep. 6)[101]

Drama individu

Anggota Tahun Judul Peran Saluran Keterangan
Youngbin 2022 Bubble Up! Sae Woon Jungo Plus Webdrama
Inseong 2017 Children of the 20th Century Gong Jiwon muda MBC Support role
2018 Dingo K-Drama Inseong YouTube Idol series
2020 DokGoBin is Updating Ha Deokho Webdrama
The Days Rim Muyeong Grand Theater Musical
2021 Red Book Brown Naver
Jack The Ripper Lyn Daniel CGV / Meta Theater
2022 Two Universes Shin Woojoo Seezn / TVING Webdrama
Blue Helmet: A Song of Meissa Yoon Sunho National Tour Military Musical
Jaeyoon 2021 Love in Black Hole Sung Woon YouTube / WeTV Webdrama
Founded Lee Bangwon SH Art Hall Musical
Fantasy Tale Love Clown National Theater
2022 Another Miss Oh Park Dokyung Arts Center Scone Hall
Seopyeonje Dong Ho Kwanglim Arts Center
Dawon 2018 Dingo K-Drama Dawon YouTube Idol series
2021 Doom at Your Service Tak Sunkyung tvN / Viu Support role
Part-time Melo Ki Seonho Seezn / Youtube Webdrama
2022 Curtain Call Jung Sangchul muda KBS2 Cameo (Ep.11,14)
2023 My 20th Twenty Cho Sangwook Wavve / Vidio Webdrama
Secret Donggeun muda Cinema Film
Rowoon
(former)
2017 School 2017 Issue / Kang Hyunil KBS2 Support role
2018 About Time Choi Wijin tvN
Where Stars Land Go Eunseob SBS
2019 Extraordinary You Haru / Nomor 13 MBC / Viu Main role
2020 Find Me in Your Memory Joo Yeomin Cameo (Ep.1)
2021 She Would Never Know Chae Hyunseung JTBC / iQIYI Main role
The King's Affection Jung Jiwoon KBS2 / Netflix
2022 Tomorrow Choi Joonwoong MBC / Netflix
2023 Destined With You Jang Shinyu JTBC / Netflix
A Time Called You Tae Ha Netflix Cameo (Ep.8)
Zuho 2020 Meal Kid Jaekyung NaverTV Webdrama
2021 Heartbreat Broadcasting Accident Cha Seonwoo YouTube
The Birth of a Nation Guk Hoguk Seezn Sitcom
Emergency Baek Zuho TVING
2022 Yeodo (여도) Lee Sung Baekam Art Hall Musical Theater
Ongoing Loved One Seo Jin NaverTV Webdrama
2023 Starstruck Jo Yoojae Heavenly / IQIYI
TBA Under The Gun Go Gun TBA
Yoo Taeyang 2021 Altar Boyz Juan CGV / Meta Theater Musical
2022 Secretly, Greatly: The Last Ri Haerang KT&G Sangsang Art Hall
Human Court Ao (Android robot) Daehakro Art Theater
2023 Secretly, Greatly: The Last Ri Haerang KT&G Sangsang Art Hall
Dream High Song Samdong Kwanglim Arts Center
The Three Musketeers D'Artagnan KEPCO Art Center
Hwiyoung 2018 Dingo K-Drama Hwiyoung YouTube Idol series
Coffee House 4.0 Jhoo Amarin TV / GMMTV Sitcom Thailand
2020 Dok Go Bin is Updating Dok Gobin YouTube Webdrama
Mermaid Prince: The Beginning Yoon Gun
2021 Replay: The Moment Lee Jihoon
Imitation Kang Leehyun KBS2 / iQIYI Support role
2022 Miracle Min Shiwoo Japan TV / Viu Main role
2023 The Matchmaker Lee Jwarang KBS2 Support role
Chani 2016 Signal Park Seonwoo tvN Support role
Familyhood Hyun Bin Cinema Film
2017 The King's Case Note Raja Yejong muda
2018 Dingo K-Drama Chani YouTube Idol series
Coffee House 4.0 Do Yoon Amarin TV / GMMTV Sitcom Thailand
Sky Castle Hwang Woojoo JTBC / Netflix / Viu Support role
2019 The First Issue Hyun Jun Cinema Film
Love as Your Taste Yoon Dan NaverTV / YouTube Support role
2020 Once Again Choi Jiwon KBS2 Cameo (Ep.59-66, 68)
True Beauty Jeong Seyeon tvN / Viu Cameo (Ep.1, 4-5, 11-12)
2021 Must You Go? Park Yeon Viu / Seezn Main role
Imitation Lee Eunjo KBS2 / iQIYI Support role
The Gossip Jung Seok KakaoPage / Lotte / Viki Film
White Day: Labyrinth Hee Min CGV / Lotte / iQIYI
Jinx Lee Gyuhan KakaoTV / YouTube Main role
Law Against Dating Outsider Chani YouTube Webdrama Event
2022 Miracle Luice Japan TV / Viu Main role
Under the Queen's Umbrella Prince Uiseong Gun tvN / Netflix Support role
TBA Method Acting Jung Taemin Cinema Film
TBA Everything about you TBA Cinema Film
TBA The Love Story of Choon Hwa Jang Won TBA Support role

Acara realitas & varietas

Tahun Acara Saluran Ep. Anggota Catatan
2016 d.o.b (Dance or Band) Mnet 8 semua anggota Survival Show Predebut
Spectacle Fantasy 9 YouTube 6 Graduation Trip Debut
Special Food 9 Debut Show
2017 Something Fun 9 15
SF9 Trip with Fantasy 9
SF9 x LieV Naver 1
Weekly Idol (Ep.302) MBC Every 1 Promosi "Easy Love"
2018 Secret Code 9 YouTube 4 Promosi "O Sole Mio"
Colorful Code 9 Promosi "Now or Never"
2019 League of SF(셒)GENDS 7
SF9 StarRoad 11 Promosi "Enough"
Idol Room (Ep.40) JTBC 1
Weekly Idol (Ep.398) MBC Every 1
ILOGU SF9 YouTube 8 Promosi "RPM"
Idol League 4
Fact iN Star 1 Promosi "RPM"
We K-Pop (Ep.2) KBS World Hari jadi ke-1000
SF9 Sangsa YouTube 4 Promosi "Good Guy"
2020 Idol League 5
League of SF(셒)GENDS2 4
Knowing Bros (Ep.212) JTBC 1 Rowoon & Chani
Idol Room (Ep.82) semua anggota
K-homefeast with SF9 YouTube 6 Promosi "Summer Breeze"
K-Bob Star 4
Idol League
Idol Dabang Seezn 2
SF9 Sangsa 2 YouTube 3 Anniversary 4th
SF9 Fandom Tour 8
Restauran V V Live Fanship 1 konten berbayar
Sports Day 3
SF Stylist 1
2021 Kingdom: Legendary War Mnet / Viu 10 Survival Show[102]
Weekly Idol (Ep.520) MBC Every 1 1 Promosi "Tear Drop"
SF9 Center (셒센타) YouTube 18
2022 Idolstein 2
Weekly Idol (Ep.570) MBC Every 1 1 Promosi "SCREAM"
Self Character Analysis Universe / YouTube 36 konten berbayar
Catch Up!
Do Not Disturb+ 6

Film komersial

Tahun Brand Jenis Perusahaan
2016 Skool Looks Student uniform The Engine Co., Ltd.
2018 Toreore Chicken franchise Nonghyup Mokuchon
2019 Evisu Clothing & Jeans Wolbi Trading Co., Ltd.

Penghargaan dan nominasi

Penghargaan Musik

Awards Tahun Nominasi Penghargaan Hasil
Asia Artist Awards 2017 SF9 / "Fanfare" Rookie of the Year Nominasi
Popularity Award Nominasi
2018 SF9 / "Now or Never" Rising Star Award Menang
2020 SF9 Male Singer Popularity Award Nominasi
2021 Male Idol Group Popularity Award Nominasi
Gaon Chart Music Awards 2017 Rookie of the Year Nominasi
2020 Global Choice Awards Nominasi
2021 Nominasi
Melon Music Awards 2020 SF9 / "Good Guy" Best Male Dance Award Nominasi
Mnet Asian Music Awards 2016 SF9 Best New Male Artist Nominasi
Artist of the Year Nominasi
2021 Worldwide Fans Choice Top10 Nominasi
Seoul Music Awards 2017 New Artist Award Nominasi
Bonsang Award Nominasi
Popularity Award Nominasi
Hallyu Special Award Nominasi
2018 Bonsang Award Nominasi
Popularity Award Nominasi
Hallyu Special Award Nominasi
2020 Bonsang Award Nominasi
Popularity Award Nominasi
K-wave Popular Award Nominasi
2021 Best Artist Award Nominasi
Hanteo Music Awards 2021 Whos Fandom Award Nominasi
Male Group Artist Award Nominasi
2023 Global Artist in China Menang

Penghargaan Lainnya

Tahun Awards Nominasi Penghargaan Hasil
2017 Seoul Success Awards SF9 Rookie of the Year Menang
Fandom School Awards Best Rookie Award Menang
2018 Seoul City Government <I•SEOUL•U> Honorary plaque of appreciation Menang
Korean First Brand Awards Best Male Idol Nominasi
Rising Star Nominasi
2019 Best Male Idol Nominasi
2020 Brand of the Year Awards Best Male Group Nominasi
TOP TEN Awards Artist of the Year Nominasi
2021 The Fact Music Awards IDOLLIVE Popularity Award Nominasi
2022 TOP TEN Awards Best Artist Nominasi
16th Interpark Golden Ticket Awards SF9 / "IMPERFECT" Domestic Concert by Musicians Nominasi
K-Global Heart Dream Awards SF9 Best Music Video Menang

Kemenangan Program Musik

Tahun Music Show Nominasi Keterangan Hasil
2017 MCountdown
(20 April)
SF9 / "Easy Love" ke-3 Nominasi
2018 The Show
(13 Maret)
SF9 / "MAMMA MIA" ke-2 Nominasi
The Show
(27 Maret)
ke-3 Nominasi
2019 The Show
(26 Februari)
SF9 / "Enough" ke-3 Nominasi
The Show
(25 Juni)
SF9 / "RPM" ke-2 Nominasi
The Show
(2 Juli)
ke-3 Nominasi
2020 MCountdown
(16 Januari)
SF9 / "Good Guy" 1st win
score "9798"
Menang
Music Bank
(17 Januari)
2nd win
score "5185"
Menang
Inkigayo
(19 Januari)
ke-2 Nominasi
Inkigayo
(26 Januari)
ke-4 Nominasi
MCountdown
(30 Januari)
3rd win
score "10031"
Menang
Inkigayo
(2 Februari)
ke-2 Nominasi
The Show
(14 Juli)
SF9 / "Summer Breeze" 4th win
score "8830"
Menang
Show Champion
(15 Juli)
ke-2 Nominasi
MCountdown
(16 Juli)
ke-3 Nominasi
Music Bank
(17 Juli)
ke-3 Nominasi
2021 The Show
(13 Juli)
SF9 / "Tear Drop" ke-2
score "6400"
Nominasi
Show Champion
(14 Juli)
ke-2
score "4830"
Nominasi
MCountdown
(15 Juli)
ke-4 Nominasi
Show Champion
(21 Juli)
ke-3
score "2605"
Nominasi
Show Champion
(1 Desember)
SF9 / "Trauma" ke-3
score "3947"
Nominasi
Music Bank
(3 Desember)
5th win
score "4971"
Menang
Music Core
(4 Desember)
ke-5 Nominasi
2022 The Show
(19 Juli)
SF9 / "Scream" ke-2
score "4440"
Nominasi
Show Champion
(20 Juli)
ke-3
score "4353"
Nominasi
Music Bank
(22 Juli)
ke-2
score "5474"
Nominasi
2023 Inkigayo
(29 Januari)
SF9 / "Puzzle" ke-1
Hot Stage
Menang

Kegiatan Lain

Tahun Kegiatan
2019 Dubai Korean Wave Expo Korean Wave Ambassador
2020 Global Hallyu Expo Public Relations Ambassador

Referensi

  1. ^ "FNC Entertainment to debut first ever boy dance group 'SF9'". AllKpop. Diakses tanggal 9 September 2016. 
  2. ^ "FNC's SF9 to debut on October 5th releases debut schedule poster". Allkpop. Diakses tanggal 8 October 2016. 
  3. ^ "NEOZ SCHOOL Trainees Released From FNC Entertainment's Web Drama Click Your Heart". 03 March 2016. 
  4. ^ "SF9 Takes Emotional 1st Ever Win On "M Countdown" With "Good Guy"". Soompi. Diakses tanggal 16 Januari 2020. 
  5. ^ "SF9 Takes Their 2nd Win For "Good Guy" On "Music Bank"". Soompi. Diakses tanggal 17 Januari 2020. 
  6. ^ "SF9 Announces Official Fan Club Name On 100th Day Since Debut". Soompi. Diakses tanggal 12 Januari 2017. 
  7. ^ "Rowoon To Halt Group Activities + SF9 To Continue With 8 Members". Soompi. Diakses tanggal 18 September 2023. 
  8. ^ "FNC 네오즈 1기, 팀명 'SF9' 확정…데뷔플랜 돌입". news.naver.com. Diakses tanggal 22 Agustus 2016. 
  9. ^ "FNC 네오즈 1기, 팀명 'SF9' 확정…데뷔플랜 돌입". n.news.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal February 9, 2020. 
  10. ^ Yoo, Eun-young (September 22, 2016). "FNC 댄스그룹 SF9, 연습생 생활 종료 '데뷔 임박'". Busan Ilbo (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal February 9, 2020. 
  11. ^ "FNC Preparing To Debut NEOZ Dance Team, Now Called SF9". Soompi. Diakses tanggal 22 Agustus 2016. 
  12. ^ "FNC Explains SF9's Name Meaning As They Prepare For Debut". Soompi. Diakses tanggal 22 September 2016. 
  13. ^ "NEOZ SCHOOL Trainees Released From FNC Entertainment's Web Drama Click Your Heart". March 03, 2016. 
  14. ^ "Feeling Sensation by SF9". iTunes JP. Apple. October 23, 2016. Diakses tanggal October 23, 2016. 
  15. ^ "국내 대표 음악 차트 가온차트!". Gaon Chart. Diakses tanggal December 2, 2016. 
  16. ^ "Daum 카페". 
  17. ^ "국내 대표 음악 차트 가온차트!". 
  18. ^ "SF9 Spreads Holiday Cheer In "So Beautiful" MV". Soompi. Diakses tanggal 21 Desember 2016. 
  19. ^ "SF9 Announces Official Fan Club Name On 100th Day Since Debut". Soompi. Diakses tanggal 12 Januari 2017. 
  20. ^ "Burning Sensation by SF9". iTunes JP. Apple. February 6, 2017. Diakses tanggal February 6, 2017. 
  21. ^ "'FNC미래' SF9, 美빌보드월드앨범차트 톱10 첫 진입". n.news.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal February 9, 2020. 
  22. ^ "SF9 reportedly making a comeback this month". allkpop. Diakses tanggal April 9, 2018. 
  23. ^ 재배포금지>, <ⓒ “텐아시아” 무단전재. "SF9, 日 데뷔..첫 쇼케이스 전석 매진". n.news.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 2020-02-09. 
  24. ^ "SF9, '브레이킹 센세이션'으로 18일 전격 컴백". n.news.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 2020-02-09. 
  25. ^ 1deskmoz (July 1, 2017). "'SF9' Made an Appearance That Really Felt Sensational on the "KCON 2017 NY" Red Carpet Last Week". GoodMoMusic (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-04-27. Diakses tanggal April 1, 2019. 
  26. ^ "Girl's Day and SF9 Are First Acts Heading to KCON 2017 LA". Billboard. Diakses tanggal April 1, 2019. 
  27. ^ Frances, Lai. "SF9 Announces 2017 USA Tour". PopCrush (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal July 17, 2019. 
  28. ^ "'발랄美 업그레이드'…SF9, 26일 컴백 확정". February 14, 2018. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-02-23. Diakses tanggal April 9, 2018. 
  29. ^ "2018년 02월 Album Chart". 
  30. ^ "2018년 09주차 Album Chart". 
  31. ^ "Japan 3rd Single". May 23, 2018. Diakses tanggal June 16, 2018. 
  32. ^ "SF9 Zepp Tour 2018 Mamma Mia!". May 15, 2018. Diakses tanggal June 16, 2018. 
  33. ^ "[팬미팅] 2018 SF9 SOUTH AMERICA FAN MEETING TOUR". May 23, 2018. Diakses tanggal June 16, 2018. 
  34. ^ "SF9 Kickstarts Keone-Choreographed Comeback "Now or Never" · K-POPPED!". August 2018. 
  35. ^ "[팬미팅] 2018 SF9 FAN MEETING IN TAIPEI". May 23, 2018. Diakses tanggal September 14, 2018. 
  36. ^ "SF9 Unveils Their Light Stick And Color On 2nd Anniversary". Soompi. Diakses tanggal 5 Oktober 2018. 
  37. ^ "2018 SF9 LIVE FANTASY #1 [DREAMER]". world.kbs.co.kr (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-02-09. 
  38. ^ "GFriend's SinB and SF9 become new models for 'Evisu'". January 28, 2019. 
  39. ^ "SF9 drops teasers and schedule for sixth mini album 'Narcissus'". February 12, 2019. 
  40. ^ "Sf9 Japan Official Site". 
  41. ^ "Sf9 Japan Official Site". 
  42. ^ Herman, Tamar (2019-02-28). "K-Pop Boy Band SF9 Announces US, European Tour Dates". Billboard. Diakses tanggal 2021-04-23. 
  43. ^ ""SF9, 치킨 광고 모델 발탁..."새로운 활력 불어넣을 것으로 기대""". May 4, 2019. Diakses tanggal May 4, 2019. 
  44. ^ "Sf9 Japan Official Site". 
  45. ^ "FNC Entertainment". 
  46. ^ "KCON NY-Artists". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2019-09-18. Diakses tanggal 2021-12-02. 
  47. ^ "SF9 Creates A Limitless "UNIXERSE" To Share With Fans At Seoul Concert". Soompi. Diakses tanggal 11 Agustus 2019. 
  48. ^ "SF9, 1월 7일 새 앨범으로 컴백..7개월만(공식)". n.news.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal February 9, 2020. 
  49. ^ "하나일 때 더 특별한 GOLDEN RATED, SF9 'Good Guy' MV 촬영 현장". m.post.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal February 9, 2020. 
  50. ^ "[Initial Chodong Record] SF9's 'FIRST COLLECTION' Album Sold More Than 68,000 Copies in the First Week (Hanteo Chart Official)"Honor of topping the 2nd week of January's weekly chart! Shows more than 254% growth rate and breaks own Initial Chodong record!"". HANTEONEW (dalam bahasa Korea). 2020-01-17. Diakses tanggal 2020-12-21. 
  51. ^ "All the songs on SF9's 'Good Guy' charts on Melon 100 just in time for Fantasy's 3rd anniversary". allkpop. Diakses tanggal 2020-12-21. 
  52. ^ "SF9's "Good Guy" MV surpasses 10 million views in just 3 days". www.vlive.tv (dalam bahasa Inggris). Diakses tanggal 2020-12-21. 
  53. ^ "'데뷔 후 첫 1위' SF9 "꿈만같고 소중한 시간…감동이었다"". 뉴스1 (dalam bahasa Korea). January 17, 2020. Diakses tanggal February 9, 2020. 
  54. ^ Bae, Soo-jeong (2020-01-17). "[종합] '뮤직뱅크' SF9 VS 레드벨벳, 굿가이(Good Guy) 트로피 받아…윤하 윈터 플라워(Fate,RM)-에이티즈-베리베리-네이처-보이스퍼". TopStarNews (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 2021-04-12. 
  55. ^ [ENG] Top in 5th of January, 'SF9’ with 'Good Guy', Encore Stage! (in Full) M COUNTDOWN 200130 EP. (dalam bahasa Inggris), Mnet, Feb 3, 2020, diakses tanggal 2021-04-23 – via YouTube 
  56. ^ "Watch: Red Velvet Takes 8th Win And Triple Crown For "Psycho" On "Inkigayo"; Performances By SF9, ATEEZ, MOMOLAND, And More". Soompi (dalam bahasa Inggris). 2020-01-19. Diakses tanggal 2020-12-21. 
  57. ^ "Watch: Zico Takes 4th Win For "Any Song" On "Inkigayo"; Performances By SF9, ATEEZ, Golden Child, And More". Soompi (dalam bahasa Inggris). 2020-02-02. Diakses tanggal 2020-12-21. 
  58. ^ "SF9, 7월 6일 컴백 확정…타이틀곡 '여름 향기가 날 춤추게 해'(공식)". entertain.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal June 22, 2020. 
  59. ^ SF9, THE SHOW CHOICE! [THE SHOW 200714] (dalam bahasa Inggris), Jul 14, 2020, diakses tanggal 2021-04-23 – via YouTube 
  60. ^ "LOOK: SF9 is making a cameo in the newest JTBC Drama 'Was it Love?'". 21 Juli 2020. 
  61. ^ "Watch: Song Ji Hyo And SF9 Cheer Each Other On While Filming "Was It Love?"". Soompi. 28 Juli 2020. 
  62. ^ "SF9-NOOB CON 2020 : Live Stream And Ticket Details". Kpopmap.com. Diakses tanggal 18 September 2020. 
  63. ^ "SF9 Reminisces About Happy Memories In "Shine Together" MV For 4th Anniversary". Soompi. Diakses tanggal 28 Desember 2020. 
  64. ^ "SF9's Japanese Album "Golden Echo" Lands No. 2 On Oricon's Daily Album Chart". Soompi. Diakses tanggal 11 Desember 2020. 
  65. ^ "2020 Melon Music Awards announce Top 10 Artists – BLACKPINK, BTS, EXO's Baekhyun, IU, and more, plus full list of nominees". 2020 Melon Music Awards announce Top 10 Artists – BLACKPINK, BTS, EXO's Baekhyun, IU, and more, plus full list of nominees | Bandwagon | Music media championing and spotlighting music in Asia. (dalam bahasa Inggris). 2020-11-21. Diakses tanggal 2020-12-21. 
  66. ^ "SF9 Official Fanclub FANTASY 3rd Fanmeeting: Live Stream And Ticket Details". Kpopmap.com. Diakses tanggal 17 Agustus 2021. 
  67. ^ Kim, Eun-ae (28 Januari 2021). "[단독] 비투비·아이콘·SF9, '킹덤' 출연 최종확정..왕좌 쟁탈전 펼친다". Naver (dalam bahasa Korea). Naver. Osen. Diakses tanggal 1 Maret 2021. 
  68. ^ "[단독]SF9, '마의 7년' 없다…FNC와 멤버 전원 재계약". news.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 2 Maret 2021. 
  69. ^ "SF9, 7월 5일 'Tear Drop' 발매 확정…'킹덤' 후 첫 컴백". news.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 23 Juni 2021. 
  70. ^ "SF9's 9th mini album 'TURN OVER' surpasses 140,000 copies in first week week sales". Allkpop. Diakses tanggal 21 Juli 2021. 
  71. ^ "SF9 Cheerfully Spends Time At "2021 SF9 Online Fan Meeting "Reply FANTASY"". Kpopmap.com. Diakses tanggal 17 Agustus 2021. 
  72. ^ "SF9, 22일 미니 10집 '루미네이션'으로 컴백…치명적 섹시 결정판". news.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 9 November 2021. 
  73. ^ "SF9 Takes 1st Win For "Trauma" On "Music Bank"". Soompi. Diakses tanggal 3 Desember 2021. 
  74. ^ "SF9 신곡 '세이비어' 30일 공개…'강렬한 남성미'". news.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 24 Desember 2021. 
  75. ^ Lee, Seung-hoon (24 Januari 2022). "SF9, 진심 통했다..220분 뜨겁게 채운 단독 콘서트 'IMPERFECT' 성료". Naver (dalam bahasa Korea). Naver. Osen. Diakses tanggal 24 Januari 2022. 
  76. ^ Ryu, Ji-yoon (5 Februari 2022). "SF9 인성, 3월 21일 군입대…"군악대에서 국방의 의무 이행"". Naver (dalam bahasa Korea). Naver. Dailian. Diakses tanggal 5 Februari 2022. 
  77. ^ Jo, Seong-woon (14 Februari 2022). "SF9 영빈, '3월 29일 현역 입대'…인성 이어 팀 내 두 번째". Naver (dalam bahasa Korea). Naver. Dailian. Diakses tanggal 14 Februari 2022. 
  78. ^ SF9 日本デビュー5周年を記念した初のベストアルバム「THE BEST 〜Dear Fantasy〜」6月29日(水)発売決定!. SF9 Japan Official (dalam bahasa Jepang). Diakses tanggal April 28, 2022. 
  79. ^ "SF9 측 "로운, 차기 앨범활동 불참"…바쁜 일정 부담 [공식입장]". n.news.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 2022-06-24. 
  80. ^ "SF9, 내달 13일 미니음반으로 컴백…6명 체제로 활동". n.news.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 2022-06-28. 
  81. ^ Choi, Yoon-jung (October 5, 2022). "SF9, 글로벌 팬들 만난다…'딜라이트 투어" [SF9 meets global fans... 'Delight Tour] (dalam bahasa Korea). Newsis. Diakses tanggal October 5, 2022 – via Naver. 
  82. ^ Hwang, Hye-jin (December 20, 2022). "SF9, 1월 9일 컴백 확정…로운 합류 7인 체제[공식]" [SF9 confirmed comeback on January 9th... Rowoon joins 7-member system [Official]] (dalam bahasa Korea). Newsen. Diakses tanggal December 20, 2022 – via Naver. 
  83. ^ "SBS Inkigayo 1167회, Hot Stage". January 29, 2023. 
  84. ^ Lee, Min-ji (February 13, 2023). "SF9 재윤, 3월 21일 육군 3사단 현역 입대 [공식입장 전문]" [SF9 Jaeyoon enlists in active duty in the 3rd Army Division on March 21st [Full text of official position]] (dalam bahasa Korea). Newsen. Diakses tanggal February 13, 2023 – via Naver. 
  85. ^ "SF9's Hwiyoung Announces Solo Debut". Soompi. August 1, 2023. 
  86. ^ "SF9's Hwiyoung Drops Live Clip Teaser For Solo Debut With 'Drive5'". Soompi. August 9, 2023. 
  87. ^ "로운, SF9 탈퇴→연기·개인활동 전념…"서운함 느낀 팬들께 죄송"". Money Today (dalam bahasa Korea). 2023-09-18. Diakses tanggal 2023-09-18 – via Naver. 
  88. ^ Yi, Eunha (September 20, 2023). "SF9's Inseong to be discharged from mandatory service today". Allkpop. Diakses tanggal February 5, 2022. 
  89. ^ "[TF추석기획] "전역을 명 받았습니다"…SF9 영빈·인성의 특별한 추석 인사". Money Today (dalam bahasa Korea). October 2, 2023 – via Naver. 
  90. ^ "[콘서트] 2023 SF9 FAN-CON ONE DAY PROJECT OF9 -unlock FANDORA- in Seoul 안내". August 28, 2023. 
  91. ^ a b c d e f g h i "[ET-ENT기획] 2017년이 기다린 아이돌 스타". Naver News (dalam bahasa korean). January 4, 2017. Diakses tanggal August 12, 2017. 
  92. ^ "[더스타프로필] SF9 영빈 "'엄마의 김치'를 가장 좋아해요"". The Star Chosun (dalam bahasa Korea). May 18, 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-11-18. Diakses tanggal August 12, 2017. 
  93. ^ "[더스타프로필] SF9 인성 "주관적 人라인? 경희대 연극 동아리 소속"". The Star Chosun (dalam bahasa Korea). May 18, 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-03. Diakses tanggal August 12, 2017. 
  94. ^ "[더스타프로필] SF9 재윤 "요즘 팬분들의 마음 수집하고 있어요"". The Star Chosun (dalam bahasa Korea). May 18, 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-03. Diakses tanggal August 12, 2017. 
  95. ^ "[더스타프로필] SF9 다원 "물어 뜯기는 '라디오스타', 출연하고 싶어요"". The Star Chosun (dalam bahasa Korea). May 18, 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-07-14. Diakses tanggal August 12, 2017. 
  96. ^ "[더스타프로필] SF9 주호 "방탄소년단 선배님, 친해지고 싶어요"". The Star Chosun (dalam bahasa Korea). May 18, 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-03. Diakses tanggal August 12, 2017. 
  97. ^ "[더스타프로필] SF9 태양 "미소가 예쁜 사람이 이상형"". The Star Chosun (dalam bahasa Korea). May 18, 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-03. Diakses tanggal August 12, 2017. 
  98. ^ "[더스타프로필] SF9 휘영 "습관적으로 잘생겼어요"". The Star Chosun (dalam bahasa Korea). May 18, 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-03. Diakses tanggal August 12, 2017. 
  99. ^ "[더스타프로필] SF9 로운 "김희철-피오-엔…'립스틱프린스' 라인과 친해요"". The Star Chosun (dalam bahasa Korea). May 18, 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-08-03. Diakses tanggal August 12, 2017. 
  100. ^ "Update: Stills of AOA's Mina and NEOZ SCHOOL Trainees Released From FNC Entertainment's Web Drama Click Your Heart". 3 Maret 2016. 
  101. ^ "Watch: Song Ji Hyo And SF9 Cheer Each Other On While Filming "Was It Love?"". 28 Juli 2020. 
  102. ^ "[단독] 비투비·아이콘·SF9, '킹덤' 출연 최종확정..왕좌 쟁탈전 펼친다". n.news.naver.com (dalam bahasa Korea). Diakses tanggal 2021-01-28. 

Pranala luar

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41