Ramón Eusebio Castro Ruz (14 Oktober 1924 – 23 Februari 2016) adalah kakak dari Fidel dan Raúl Castro dan tokoh penting dalam Revolusi Kuba.
Biografi
Ramón, anak sulung dari Castro bersaudara, putra Angel Castro, seorang pengurus ladang kelahiran Spanyol, dan istri keduanya, Lina Ruz, masuk sekolah-sekolah Katolik Roma pada masa muda dan kemudian belajar teknik di Universitas Havana dan kembali ke tanah air untuk mengurus lahan keluarganya di Birán, pedesaan Provinsi Oriente.
Ia dan istrinya Janice memiliki dua anak, Ramón Omar dan Angel Castro. Castro meninggal pada 23 Februari 2016.[1] Kematiannya diumumkan dalam Granma, surat kabar resmi Partai Komunis Kuba.[2] Adiknya, Fidel meninggal 9 bulan kemudian pada 25 November 2016.