Róbert Ragnar Spanó (lahir 27 Agustus 1972) adalah seorang ahli hukum asal Islandia yang menjabat sebagai hakim sekaligus ketua Mahkamah Eropa untuk Hak Asasi Manusia. Ia memulai masa jabatannya sebagai hakim ketua pada 18 Mei 2020[1] dan menggantikan Hakim Sicilianos dari Yunani, sementara ia sendiri sudah menjadi hakim di Mahkamah HAM Eropa sejak 1 November 2013. Sebelum itu, ia pernah menjadi Ombudsman Parlementer Islandia[2] dan Dekan Fakultas Hukum Universitas Islandia.[3]
Latar belakang
Róbert lahir di Reykjavík pada 27 Agustus 1972.[4] Ia memperoleh gelar Candidatus Juris dari Universitas Islandia pada tahun 1997 dan gelar Magister Juris dalam bidang hukum komparatif dan Eropa dari Universitas Oxford pada tahun 2000.
Referensi