Pishin, Iran

Pishin (bahasa Persia: پیشین Pīshīn) adalah kota yang terletak di provinsi Sistan dan Baluchestan, Iran. Kota ini terletak di 26°5'13N 61°45'37E dan memiliki ketinggian sebesar 219 meter.[1] Kota ini merupakan bagian dari county Sarbaaz dan berbatasan dengan kota Mand, Pakistan, di sebelah timur, distrik Bahu di selatan, kota Jakigur di utara dan barat. Pemerintah Iran mengembangkan kantor bea cukai di perbatasan untuk mengembangkan perdagangan antara Iran dan Pakistan. Bendungan terbesar di provinsi Sistan dan Baluchistan didirikan di sebelah kota Pishin untuk menyediakan air untuk pertanian dan kebutuhan air bersih rakyat di distrik Pishin dan Bahu.

Pada tanggal 18 Oktober 2009, di kota ini terjadi serangan bom.

Referensi

26°5′13″N 61°45′37″E / 26.08694°N 61.76028°E / 26.08694; 61.76028