Pertempuran Lwów (1920)

Pertempuran Lwów
Bagian dari Perang Polandia-Soviet
TanggalJuli–September 1920
Lokasinear Lwów, Ukraina
Hasil Kemenangan Polandia
Pihak terlibat
Polandia  RSFS Rusia
Tokoh dan pemimpin
Republik Sosialis Federasi Soviet Rusia Alexander Ilyich Yegorov
Kekuatan
+ 22.000 32.000

Pertempuran Lwów adalah pertempuran yang terjadi selama Perang Polandia-Soviet di kota Lwów (kini Lviv, Ukraina). Selama perang tersebut pada tahun 1920, kota Lwów diserang oleh pasukan Alexander Ilyich Yegorov. Semenjak pertengahan Juni 1920, Angkatan Darat Kavaleri Pertama Semyon Budyonny mencoba memasuki kota ini dari utara dan timur. Pada saat yang sama, kota Lwów mempersiapkan pertahanannya. Para penduduknya mendirikan tiga resimen infantri dan dua resimen kavaleri dan membangun garis pertahanan. Kota ini juga dilindungi oleh tiga divisi Polandia yang dibantu oleh satu divisi infantri Ukraina. Seusai pertempuran sengit selama sebulan, pada 16 Agustus Tentara Merah menyeberangi Sungai Bug Selatan dan mulai menyerbu kota Lwów dengan bantuan dari 8 divisi Cossack Merah. Pertempuran ini memicu korban jiwa yang besar, tetapi setelah tiga hari serangan ini dihentikan dan Tentara Merah mundur. Mereka terpaksa mundur akibat kekalahan besar Tentara Merah dalam Pertempuran Warsawa, Komarów dan Zadwórze.

Untuk menghargai jerih payah warga kota Lwów, kota ini diberikan medali Virtuti Militari pada tanggal 11 November 1920.

Referensi

  1. Jerzy Pogonowski; Czesław Mączyński (1921). Bój o Lwów; z walk Armji Ochotniczej z 1920 roku (Struggle for Lwów; the fights of the Volunteer Army in 1920) (doc). Gdańsk: Lotos. hlm. 73. 


A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41