Pahala Kencana

PT Pahala Kencana Transportation
Bus Pahala Kencana rute JakartaPalembang
Didirikan1976 (1976)
Kantor pusatKelapa Gading, Jakarta Utara, DKI Jakarta
Wilayah layananBali, Jawa, Sumatra
Jenis layananAntarkota
Kelas
  • Eksekutif
  • Bisnis
Rute terpanjang
Jenis bahan bakarDiesel
CEOBambang Tedjokusumo

PT Pahala Kencana Transportation (menjalankan bisnisnya sebagai Pahala Kencana; atau juga disingkat PKT) adalah sebuah perusahaan bus Indonesia yang berpusat di Kota Jakarta Utara, Jakarta.[1]

Pahala Kencana merupakan salah satu pemimpin pasar untuk angkutan antarkota berkelas eksekutif di Indonesia. Saat ini melayani lebih dari 93 kota yang tersebar di pulau Jawa, Bali dan Sumatra, dengan jumlah rute utama pulang pergi sebanyak 86 perjalanan, dilayani dengan lebih dari 300 unit armada bus bermerk Mercedes-Benz dan Hino. Pelayanan kepada pelanggan didukung oleh 1700 lebih pegawai dan kru bus. Penjualan tiket dilayani oleh 42 kantor penjualan dan hampir 392 lapak agen penjualan yang tersebar di semua titik rute yang dilayani.

Sejarah

Pahala Kencana memulai usahanya pada tahun 1976 dengan rute Kudus-Jakarta PP dan Solo-Jakarta PP. Situasi pergerakan bisnis yang dinamis memacu Pahala Kencana untuk terus mengembang wilayah operasi pemasarannya hingga menjangkau beberapa kota besar dan kecil di Pulau Sumatra, Jawa, Madura, Bali, dan Lombok. Pada tahun 1993, PK mengembangkan usaha Jasa Titipan Pahala Kencana yang pada awal usahanya hanya melayani tujuan-tujuan sesuai rute operasi bus, mengandalkan sisa ruang bagasi penumpang, dan mengoperasikan sedikit kendaraan kecil sebagai moda antar kiriman barang. Pada tahun yang sama, PK mendirikan Biro Perjalanan Wisata PT BPW Pahala Kencana yang kemudian lebih dikenal dengan nama Pahala Tours & Travel. Pada 1997, PK mengoperasikan sejumlah armada bus kota di Jakarta, dan pada 1998 Pahala Kencana kembali mengembangkan bisnis dengan membuka rute antar kota dalam provinsi (AKDP).

Pada tahun 2000, Pahala Kencana mulai merambah bidang usaha transportasi angkutan pariwisata yang meliputi penyedian bus pariwisata dan kendaraan sewa dengan brand Nirwana Luxury Tourist Bus. Pada tahun yang sama juga Pahala Kencana memindahkan kantor pusatnya dari Kudus, Jawa Tengah ke Jakarta. Kemudian pada 2005, Pahala Kencana mengembangkan usaha penjualan tiket pesawat udara yang berkonsentrasi pada penjualan tiket penerbangan dengan tarif murah dengan mendirikan PT Nata Tours.

Trayek

Pahala Kencana saat ini melayani lebih dari 93 kota di Jawa, Bali, Sumatra dengan frekuensi rute utama pulang pergi sebanyak 86 kali. Beberapa trayek diantaranya:

Armada

  • Eksekutif

Kelas eksekutif memiliki fasilitas kursi yang nyaman dengan ruang yang luas, perlengkapan audio visual, toilet, makan dan snack

  • VIP

Kelas VIP memiliki fasilitas kursi yang nyaman, perlengkapan audio visual, toilet, makan dan snack

  • Bisnis

Kelas bisnis memiliki fasilitas kursi yang nyaman dengan spasi yang luas, perlengkapan audio visual, toilet

Rujukan

  1. ^ "History" Diarsipkan 2018-02-07 di Wayback Machine. Official Website Pahala Kencana, Diakses 6 Februari 2018.

Pranala luar


A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41