Ngarai Rugova
Ngarai Rugova atau Jurang Rugova (bahasa Albania: Gryka e Rugovës; bahasa Serbia: Руговска клисура, Rugovska klisura) adalah sebuah ngarai yang terletak di dekat Peja di Kosovo, di Pegunungan Prokletije, dekat perbatasan dengan Montenegro. Dengan panjang 25 km (16 mi]) dan kedalaman 1000 meter, Rugova merupakan salah satu ngarai terdalam dan terbesar di Eropa. Ngarai ini terbentuk akibat erosi dan melelehnya gletser Peja. Sungai Peja Bistrica mengalir membelah ngarai ini.[1] Pada tahun 1985, Ngarai Rugova dinyatakan sebagai warisan alam yang dilindungi karena keunikan geologis, hidrologis, speleologis dan botani di dalamnya serta pemandangannya yang menakjubkan.[2][3] Referensi
|