Lambang Makedonia UtaraLambang Nasional Makedonia Utara menampilkan bulatan yang ditopang dua untaian gandum, tembakau, opium, dan diikat oleh pita dengan motif tradisional Makedonia. Bulatan menampilkan pemandangan gunung, danau, dan matahari terbit.[1] Matahari terbit melambangkan kemerdekaan, gunung melambangkan Pegunungan Šar dengan puncak tertinggi Gunung Ljuboten, sementara danau melambangkan Danau Ohrid. Sebelum 16 November 2009, lambang ini menampilkan bintang merah bersudut lima khas negara sosialis di bagian atas. Hingga parlemen nasional mengajukan proposal penghapusan simbol itu yang disetujui oleh 80 anggotanya dan ditolak 18 lainnya. Lambang ini diadopsi sejak 1946, ketika Makedonia Utara menjadi bagian Yugoslavia. Bersama Belarus, Makedonia Utara menjadi salah satu negara Eropa yang masih mempertahankan lambang khas negara sosialis. Referensi
|