Lambang Estonia (Esti: Eesti vapp) berupa perisai emas dengan tiga singa biru yang menghadap kiri dengan lidah merah menjulur. Lambang dikelilingi oleh ranting pohon ek di sebelah kiri, kanan, dan bawah. Lambang ini diadopsi dari lambang Denmark yang pernah menduduki Estonia utara pada abad ke-tigabelas.
Sejarah
Pada 1346, Denmark menjual dominion Estonia ke Ordo Teutonik setelah kekuatannya sangat lemah selama Pemberontakan Malam Santo Georgius pada 1343-1346. Namun, ikon tiga singa itu tetap menjadi elemen utama dari lambang Tallinn. Pada abad-abad berikutnya, motif tiga singa itu diadopsi oleh Estonia Swedia, Ritterschaft Estland, dan lambang Kegubernuran Estonia. Riigikogu (dewan negara) Republik Estonia yang merdeka secara resmi mengadopsi lambang pada 19 Juni 1925.[1]
Lambang ini dilarang setelah pendudukan Estonia oleh Uni Soviet pada tahun 1940, dan diganti dengan lambang baru yang terinspirasi dari lambang Negara Uni Soviet. Lambang itu terdiri dari ikon komunisme palu dan arit yang diapit cabang pohon konifer di sebelah kiri, batang gandum di sebelah kanan, bintang merah di atasnya, dan matahari terbit di bawahnya. Pejabat Soviet mempersekusi dan memenjarakan siapa pun yang menggunakan lambang atau warna nasional Estonia. Pemulihan simbol-simbol nasional akhirnya dicapai pada 7 Agustus 1990, menandai salah satu poin utama dalam perjuangan untuk memulihkan negara Estonia yang merdeka. Penggunaan lambang diatur oleh Undang-Undang tentang Lambang Negara, disahkan pada tanggal 6 April 1993.[1]
Lambang Soviet Estonia (RSS Estonia)) 1940–1941, 1944–1990.
Bangunan pemerintah di Tallinn, 2012.
Referensi
^ abEstonian Institute. "National symbols of Estonia". Estonian Institute. Diarsipkan dari versi asli tanggal 14 January 2012.Parameter |url-status= yang tidak diketahui akan diabaikan (bantuan)