Kuburan Rahel (bahasa Ibrani: קבר רחל Kever Rakhel; bahasa Arab: قبر راحيل Qabr Rāḥīl),[1] adalah nama bangunan kecil yang merupakan tempat suci penting bagi agama Yahudi dan Kristen yang terletak di utara Judea (bagian selatan Tepi Barat) tepat di luar daerah Gilo di Yerusalem, di pintu masuk utara ke Betlehem.[2] Dihormati oleh orang Yahudi, Kristen dan Islam.[3][4] Kuburan ini sekarang terletak di daerah pemakaman orang Kristen dan Islam[5] dalam sebuah lengkungan berdinding yang menjorok ke luar pinggiran kota Betlehem,[6] 460 meter di sebelah selatan batas kota municipal Yerusalem (Kota Betlehem telah berkembang ke utara sehingga mencakup wilayah sekitarnya).[1]
Tempat ini secara tradisi dianggap sebagai makam Rahel, istri Yakub, yang meninggal sewaktu melahirkan Benyamin.
Yakub menguburkan Rahel di sisi jalan ke Efrata, yaitu Betlehem. Ia mendirikan tugu di atas kuburnya. Sesudah itu berangkatlah Israel, lalu ia memasang kemahnya di seberang Migdal-Eder.[7] Ini terjadi sebelum Yakub dan keluarganya pindah ke Mesir.
Tradisi Kristen
Anak perempuan --> Laban. Istri kedua dari --> Yakub (Kej. 29:17) dan ibu dari --> Yusuf dan --> Benyamin. Rahel meninggal pada saat melahirkan Benyamin (Kej. 35:8). Karena Rahel semula mandul, ia memohon agar Yakub mengambil budaknya Bilha menjadi istri lain untuk memberinya anak laki-laki (Kej. 30:4).
Tradisi Yahudi
Tempat ini dianggap sebagai tempat paling suci ketiga dalam agama Yahudi. Dalam perkembangannya, Kuburan Rahel telah menjadi tempat ziarah bagi kaum Yahudi, terutama wanita Yahudi yang tidak dapat memiliki keturunan.
Tradisi Islam
Kuburan Rahel sekarang juga dikenal sebagai masjid Bilal bin Rabah (bahasa Arab: مسجد بلال بن رباح) bagi orang Muslim[3] sejak tahun 1996, meskipun sebelumnya nama itu tidak dikenal.[8]
Lokasi lain
Galeri
-
Sketsa seorang pelancong Kuburan Rahel, 1585
-
Pahatan dari Belanda, abad ke-17
-
Kuburan Rahel, dekat Bethlehem, 1891
-
Postcard, ~1910
-
Kuburan Rahel, 1912
-
Murid-murid "Etz Chaim Yeshiva" (Etz Chaim Talmud Torah) mengunjungi Kuburan ini, 1930-an
-
Kuburan Rahel, 1930-an
-
Perempuan-perempuan Yahudi mengunjungi Kuburan, 1967
-
Kuburan Rahel, 1978
-
Orang Yahudi
Haredi berdoa di Kuburan
-
Pintu masuk Kuburan Rahel di dalam bangunan
-
Pemandangan dari penghalang di sisi Bethlehem
-
Kuburan Rahel muncul pada mata uang 500m dan pada perangko 2m., 3m. dan 10m. dari Mandate Palestine.
-
Plakat dedikasi Montefiore pada Kuburan Rahel
-
Batu nisan dengan bentuk Kuburan Rahel, Trumpeldor Cemetery,
Tel Aviv
-
Renovasi Kuburan Rahel, Juli 2011
Referensi
Lihat pula
Pranala luar