Komik Dongeng

Komik Dongeng adalah komik Indonesia yang mengangkat cerita rakyat seperti legenda dan dongen ke dalam sebuah komik. Komik Indonesia jenis ini berkembang pada tahun 1950-an hingga 1960-an. Adapun cerita rakyat yang diangkat diantaranya adalah dari Melayu, Tapanuli, Minang serta Jawa Barat.[1]

Sejarah

Perkembangan komik dongeng mengalami dua tahap:

Perkembangan tahap pertama terjadi pada tahun 1950-an hingga 1960-an. Dimulai oleh para komikus Medan yang mengangkat berbagai cerita rakyat Melayu, Tapanuli dan Minang. Bersamaan itu, sebagian komikus Bandung dan Jawa Tengah juga sempat mengangkat cerita rakyat dari daerah mereka masing-masing kedalam buku komik maupun dalam bentuk strip.

Perkembangan tahap kedua terjadi pada akhir 1970-an muncul komik saduran atau adaptasi dari cerita dongeng terkenal karya H. C. Andersen dan Grims Bersaudara. Selain berisi dongeng, komik ini juga bercampur dengan berbagai legenda dan cerita rakyat yang ada pada tiap daerah di Indonesia. Dari segi motif tema cerita, komik jenis ini sering terjadi kemiripan dan pengulangan satu sama lain.

Referensi

  1. ^ Pers., Rajawali (2009). Sejarah kebudayaan Indonesia. Jakarta: Rajawali Pers. ISBN 9789797692698. OCLC 465193408.