Klenteng Boen San Bio

Boen San Bio (Hanzi: 文山廟) adalah klenteng Tionghoa tertua kedua di Tangerang, Indonesia setelah Boen Tek Bio (1684) dibangun tahun 1689. Klenteng ini berlokasi di Jalan Ks Tubun, Pasar Baru, Kota. Tangerang.[1][2]

Boen San Bio
文山廟
Agama
AfiliasiTridharma
WilayahBanten
DewaHok Tek Tjeng Sin
Lokasi
NegaraIndonesia
Arsitektur
TipeKlenteng
Gaya arsitekturTionghoa
Didirikan1689

Pendopo & Perahu Pecun

Pada tahun 1900 Kapitan Cina Oey Giok Koen pernah menyumbangkan sepasang perahu naga merah dan kuning ke Klenteng Boen San Bio.

Ketika Kapitan Oey Gio Koen bersama Istrinya yang sedang hamil tua, berjalan-jalan melewati Klenteng Boen San Bio menggunakan Delman, tiba-tiba roda delmannya patah dan istrinya terjatuh tepat didepan Klenteng, ketika istrinya terjatuh kapitan berucap "Kalau istrinya saya bisa melahirkan dengan selamat, anak saya laki-laki, dan sehat, saya akan menyumbangkan sepasang perahu naga ke Klenteng Boen San Bio", tidak lama kemudian istri kapitan melahirkan anak laki-laki dan sehat, kapitan menepati janjinya untuk menyumbangkan sepasang perahu naga merah dan kuning Ke Boen San Bio.

Daftar Altar

1. Thian Kong

2. Kongco Sam Kwan Tay Tee

3. Kongco Hok Tek Tjeng Sin serta dua pengawal Wen Pan dan Wu Pan (Tuan Rumah)

4. Jie Lay Hud, Bi Lek Hud

5. Ema Kwan Im Hud Cow

6. Kongco Tjo Soe Kong, Kongco Pek Houw & Pek Tjoa

7. Kongco Kwe Seng Ong

8. Kongco Kwan Tek Kun

9. Pat Sian Kwe Hay

10. Para Dewa-Dewi

11. Tri Nabi (Khong Hu Cu, Buddha Sakyamuni, Thai Siang Lo Kun)

12. Sumur Sumber Rejeki

13. Pendopo Pecun

14. Kramat Embah Raden Surya Kencana

Tiga Serangkai

Klenteng Boen San Bio (Vihara Nimmala) memiliki dua saudara yaitu Klenteng Boen Tek Bio (Vihara Padumutara) berada di Pasar Lama Tangerang yang di bangun tahun 1684, dan Klenteng Boen Hay Bio (Vihara Karuna Jala) berada di Pasar Lama Serpong di bangun tahun 1694 ketiganya dibangun dipinggiran kali Cisadane dan berada pada satu garis lurus.

Arti filosofi dari ketiga klenteng tersebut Kebajikanya (Tek) Setinggi Gunung (San) dan Seluas Lautan (Hay)

Referensi

  1. ^ Boen Tek Bio. "Boen Tek Bio - Sejarah". Boen Tek Bio (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-10-08. Diakses tanggal 10 October 2017.  CS1 maint: Unrecognized language (link)
  2. ^ Moerthiko (1980). Riwayat klenteng, vihara, lithang, tempat ibadat Tridharma se-Jawa. Sekretariat Empeh Wong Kam Fu. Diakses tanggal 10 October 2017.