Jati Emas adalah desa di kecamatan Bram Itam, Tanjung Jabung Barat, Jambi, Indonesia.
Sejarah
Desa Jati Emas adalah Desa Pemekaran dari Desa Bram Itam Kanan sesuai dengan peraturan Daerah Kabupaten Tanjung Jabung Barat Nomor 18 Tahun 2011. secara tertulis sejarah lahirnya Desa Jati Emas tidak terlepas dari sejarah berdirinya Desa Bram Itam Kanan Kecamatan Bram Itam.
Nama Jati Emas diusulkan oleh tetua Desa dalam Musyawarah Mufakat tokoh masyarakat, tokoh agama, tokoh pendidikan dan tokoh pemuda yang pada akhirnya disepakati Desa Pemekaran ini dinamakan Desa Jati Emas.
Secara filosofi kata Jati di ambil dari nama kayu Jati yang selama ini dijadikan sebagai bahan baku ukuran yang cantik dan menawan serta mempunyai daya tahan yang lama. Sedangkan kata Emas di ambil dari nama logam mulia Emas yang mempunyai nilai jual tinggi dan sebagai perhiasan orang . jadi nama JATI EMAS mempunyai makna Desa yang cantik dan menawan dan mempunyai nilai tinggi.
Geografis
Secara Geografis Desa Jati Emas Terletak di bagian sebelah Barat kabupaten Tanjung Jabung Barat, dengan batas wilayah sebagai berikut:
- Sebelah Timur dengan : Desa Bram Itam Kanan Kec. Bram Itam
- Sebelah Utara dengan : Desa Mekar Tanjung Kec. Bram Itam
- Sebelah Selatan dengan : Desa Bram Itam Kanan Kec. Bram Itam
- Sebelah Barat dengan : Desa Parit Pudin dan Desa Karya Maju
Keadaan Topografi Desa Jati Emas secara umum merupakan daerah yang dialiri sungai Bram Itam. Yang beriklim mayoritas sama dengan desa – desa lain Kabupaten Tanjung Jabung Barat yang beriklim Kemarau, Panca Roba, dan Penghujan. Hal tersebut berpengaruh langsung terhadap pola tanam yang ada di Desa Jati Emas.
Pranala luar