Giselle Laronde
Giselle Jeanne-Marie Laronde-West (lahir 24 Oktober 1963) adalah seorang model dan ratu kecantikan asal Trinidad dan Tobago yang memenangi kontes kecantikan Miss World 1986. Giselle Laronde West menjadi wanita Trinidad dan Tobago pertama yang berhasil meraih gelar Miss World sepanjang sejarah, pada usia 23 tahun. Ia menjadi wanita kedua dari negara tersebut yang berhasil memenangkan kontes kecantikan internasional, setelah Janelle Commissiong yang berhasil menjadi Miss Universe 1977. Kontes diadakan di London, Britania Raya.[3] Kehidupan setelah Miss WorldSetelah memenangkan gelar Miss World ia menggunakan uang hadiah untuk berkuliah di Goldsmith's College, University of London[4] di mana ia menyelesaikan gelar di bidang Sosiologi dan Komunikasi. Laronde-West dianugerahi Chaconia Medal dan memiliki sebuah pesawat BWIA yang dinamai dirinya. Ia menikahi Heathcliff West dan dikaruniai dua anak laki-laki, yaitu Kye West dan kristof yang sebelumnya berkuliah di Fatima College. Dia terus tinggal di tanah airnya Trinidad & Tobago di mana dia menjadi Corporate Communication Manager di Angostura Ltd. Referensi
|