Gempa bumi Laut Banda 2020
Gempa bumi Laut Banda 2020 adalah sebuah gempa bumi yang terjadi di 171 KM Timur Laut Larantuka, Nusa Tenggara Timur dengan kekuatan 6,9 Magnitudo pada kedalaman 670 KM. Gempa tersebut terasa III - IV MMI di Waingapu dan Wakatobi, III MMI di Mataram dan Sumbawa Besar , II - III MMI di Bima, Ende, Ruteng, Kairatu, dan Banda, II MMI di Ternate, Alor, Kupang, Tarakan, Tambolaka, dan Kendari. Gempa bumi ini cukup jauh terasanya karena merupakan jenis gempa dalam dan long vibration periode serta gelombang gempa yang mengakibatkan gempa terasa hingga Tarakan, Kalimantan Utara. Guncangan Gempa bumiPenyebabKepala mitigasi gempa bumi dan tsunami BMKG Daryono mengatakan bahwa gempa bumi diakibatkan oleh deformasi/penyeseran batuan pada lempeng yang tersubduksi di bawah Laut Banda. Pranala luar
Lihat pula |
Portal di Ensiklopedia Dunia