Frederick Nolting
Frederick Nolting (24 Agustus 1911 – 14 Desember 1989) adalah seorang pejabat dan diplomat Dinas Luar Negeri berkebangsaan Amerika Serikat (AS), yang menjabat sebagai Deputi Perwakilan Permanen Amerika Serikat untuk NATO sebelum ditunjuk sebagai Duta Besar AS untuk Vietnam Selatan oleh Presiden John F. Kennedy periode 10 Mei 1961 hingga 15 Agustus 1963, menggantikan Elbridge Durbrow pada masa pemerintahan Presiden Ngô Đình Diệm. Kehidupan awalFrederick Ernest Nolting Jr. lahir di Richmond, Virginia. Ia lulus sebagai sarjana Sejarah dari Universitas Virginia pada 1933, memiliki gelar Master dalam bidang Filsafat dari Universitas yang sama pada 1934, lalu gelar Master dalam bidang yang sama dari Universitas Harvard pada 1941 dan gelar Doktor dari Universitas Virginia tahun berikutnya.[2] KematianFrederick Nolting meninggal pada 14 Desember 1989, di Charlottesville, Virginia di usia 78 tahun.[3] Referensi
|
Portal di Ensiklopedia Dunia