Final Piala Dunia Antarklub FIFA 2017

Final Piala Dunia Antarklub FIFA 2017
TurnamenPiala Dunia Antarklub FIFA 2017
Tanggal16 Desember 2017 (2017-12-16)
StadionZayed Sports City Stadium, Abu Dhabi
Pemain Terbaik
Cristiano Ronaldo (Real Madrid)[1]
WasitCésar Arturo Ramos (Meksiko)[1]
Penonton41.094[2]
CuacaBerawan
22 °C (72 °F)
Kelembapan 73%[1]
2016
2018

Final Piala Dunia Antarklub FIFA 2017 adalah pertandingan babak final dari Piala Dunia Antarklub FIFA 2017, edisi ke-14 dari Piala Dunia Antarklub FIFA, suatu turnamen sepak bola yang diselenggarakan oleh FIFA untuk mempertemukan masing-masing klub juara dari enam konfederasi, serta pemenang liga dari negara tuan rumah. Pertandingan ini diadakan di Zayed Sports City Stadium di Abu Dhabi, Uni Emirat Arab pada 16 Desember 2017, serta mempertemukan klub dari Spanyol dan juara bertahan Real Madrid, yang mewakili UEFA sebagai juara bertahan Liga Champions UEFA, dan klub Grêmio dari Brasil, yang mewakili CONMEBOL sebagai juara bertahan Copa Libertadores.[3]

Real Madrid memenangkan pertandingan dengan skor akhir 1–0 melalui gol dari Cristiano Ronaldo untuk gelar juara Piala Dunia Antarklub FIFA yang ketiga kalinya. Real Madrid menjadi tim pertama yang sukses mempertahankan gelar juara Piala Dunia Antarklub FIFA, setelah menjadi juara pada tahun sebelumnya. Kemenangan ini juga menandakan bahwa tim perwakilan UEFA telah menjuarai Piala Dunia Antarklub untuk kesepuluh kalinya.

Tim finalis

Tim Konfederasi Final kejuaraan dunia antarklub sebelumnya
(tebal menyatakan juara)
Spanyol Real Madrid UEFA IC: 5 (1960, 1966, 1998, 2000, 2002)
FCWC: 2 (2014, 2016)
Brasil Grêmio CONMEBOL IC: 2 (1983, 1995)

Catatan: Pada 27 Oktober 2017, FIFA resmi mengakui semua juara Piala Interkontinental sebagai juara dunia antarklub, dengan status yang sama dengan Piala Dunia Antarklub FIFA.[4]

Tempat penyelenggaraan

Zayed Sports City Stadium di Abu Dhabi diumumkan sebagai tempat penyelenggaraan pertandingan final pada 11 April 2017.[5] Stadion ini sebelumnya telah mengadakan pertandingan final pada 2009 dan 2010.

Latar belakang

Real Madrid lolos ke dalam Piala Dunia Antarklub untuk keempat kalinya dengan menjuarai Liga Champions UEFA 2016–17. Sebelumnya, Real Madrid menjuarai edisi 2014 dan 2016 dari Piala Dunia Antarklub, di bawah FC Barcelona sebagai pemegang rekor kemenangan terbanyak pada pertandingan final Piala Dunia Antarklub.[6] Madrid memulai kompetisi pada babak semi-final dengan menghadapi juara UAE Pro-League Al-Jazira, yang telah mengalahkan juara Oseania, Auckland City FC dari Selandia Baru, dan juara Asia, Urawa Red Diamonds dari Jepang.[7] Real Madrid memenangkan pertandingan dengan skor akhir 2–1, setelah keputusan kontroversial yang dilakukan oleh wasit dan sistem asisten wasit video.[8]

Klub Grêmio dari Brasil lolos ke dalam Piala Dunia Antarklub untuk pertama kalinya dengan menjuarai Copa Libertadores 2017 pada bulan November. Grêmio memulai kompetisi pada babak semi-final dengan menghadapi juara Amerika Utara, C.F. Pachuca dari Meksiko, yang telah mengalahkan juara Afrika, Wydad Casablanca dari Maroko, pada babak perempat-final.[9] Grêmio memenangkan pertandingan dengan skor akhir 1–0 setelah perpanjangan waktu, berkat gol yang dicetak oleh Éverton pada menit ke-95.[10]

Perjalanan menuju final

Spanyol Real Madrid Tim Brasil Grêmio
Juara Liga Champions UEFA 2016–17 Kualifikasi Juara Copa Libertadores 2017
Lawan Hasil Piala Dunia Antarklub FIFA 2017 Lawan Hasil
Uni Emirat Arab Al-Jazira 2–1 Semi-final Meksiko Pachuca 1–0 (p.w.)

Pertandingan

Rangkuman

Cristiano Ronaldo mencetak satu-satunya gol untuk Real Madrid pada menit ke-53, melalui tendangan bebas dari kaki kanan sejauh 25 yard (23 m) ke arah kiri yang melewati celah dinding pertahanan dan menuju sudut kiri gawang.[11]

Detail

16 Desember 2017 (2017-12-16)
21:00 GST
Real Madrid Spanyol 1–0 Brasil Grêmio
Laporan
Zayed Sports City Stadium, Abu Dhabi
Penonton: 41.094[2]
Wasit: César Arturo Ramos (Meksiko)
Real Madrid[12]
Grêmio[12]
GK 1 Kosta Rika Keylor Navas
RB 2 Spanyol Dani Carvajal
CB 5 Prancis Raphaël Varane
CB 4 Spanyol Sergio Ramos (c)
LB 12 Brasil Marcelo
CM 10 Kroasia Luka Modrić
CM 14 Brasil Casemiro Diberikan kartu kuning pada menit ke-27 27'
CM 8 Jerman Toni Kroos
RW 22 Spanyol Isco Keluar digantikan pada menit ke-73 73'
LW 7 Portugal Cristiano Ronaldo
CF 9 Prancis Karim Benzema Keluar digantikan pada menit ke-79 79'
Pemain pengganti:
GK 13 Spanyol Kiko Casilla
GK 35 Spanyol Moha Ramos
DF 3 Spanyol Jesús Vallejo
DF 6 Spanyol Nacho
DF 15 Prancis Theo Hernández
DF 19 Maroko Achraf Hakimi
MF 18 Spanyol Marcos Llorente
MF 20 Spanyol Marco Asensio
MF 23 Kroasia Mateo Kovačić
MF 24 Spanyol Dani Ceballos
FW 11 Wales Gareth Bale Masuk menggantikan pada menit ke-79 79'
FW 17 Spanyol Lucas Vázquez Masuk menggantikan pada menit ke-73 73'
FW 21 Spanyol Borja Mayoral
Manajer:
Prancis Zinedine Zidane
GK 1 Brasil Marcelo Grohe
RB 2 Brasil Edílson
CB 3 Brasil Pedro Geromel (c)
CB 4 Argentina Walter Kannemann
LB 12 Brasil Bruno Cortez
CM 5 Brasil Michel Keluar digantikan pada menit ke-84 84'
CM 25 Brasil Jailson
RW 17 Brasil Ramiro Keluar digantikan pada menit ke-71 71'
AM 7 Brasil Luan
LW 21 Brasil Fernandinho
CF 18 Paraguay Lucas Barrios Keluar digantikan pada menit ke-63 63'
Pemain pengganti:
GK 30 Brasil Bruno Grassi
GK 48 Brasil Paulo Victor
DF 6 Brasil Leonardo Gomes
DF 14 Brasil Bruno Rodrigo
DF 15 Brasil Rafael Thyere
DF 22 Brasil Bressan
DF 26 Brasil Marcelo Oliveira
DF 88 Brasil Léo Moura
MF 8 Brasil Maicon Masuk menggantikan pada menit ke-84 84'
MF 28 Brasil Kaio
FW 9 Brasil Jael Masuk menggantikan pada menit ke-63 63'
FW 11 Brasil Éverton Masuk menggantikan pada menit ke-71 71'
Manajer:
Brasil Renato Portaluppi

Pemain Terbaik:
Cristiano Ronaldo (Real Madrid)[1]

Asisten wasit:[1]
Marvin Torrentera (Meksiko)
Miguel Ángel Hernández (Meksiko)
Wasit keempat:
Ravshan Irmatov (Uzbekistan)
Asisten wasit video:
Mark Geiger (Amerika Serikat)
Jakhongir Saidov (Uzbekistan)
Pembantu asisten wasit video:
Felix Zwayer (Jerman)

Peraturan pertandingan[13]

  • 90 menit.
  • 30 menit perpanjangan waktu jika diperlukan.
  • Adu penalti jika skor masih imbang.
  • Dua belas pemain pengganti terdaftar.
  • Maksimum tiga penggantian pemain. Penggantian pemain keempat diizinkan pada babak perpanjangan waktu.

Statistik

Referensi

  1. ^ a b c d e "Match overview Real Madrid CF-Grêmio FBPA". FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. 16 Desember 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-06-12. Diakses tanggal 16 Desember 2017. 
  2. ^ a b c d "Match report, Real Madrid CF - Grêmio FBPA 1:0 (0:0)" (PDF). FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. 16 Desember 2017. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2017-12-17. Diakses tanggal 16 Desember 2017. 
  3. ^ "Match Schedule – FIFA Club World Cup UAE 2017" (PDF). FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. 2017. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2017-12-15. Diakses tanggal 12 Desember 2017. 
  4. ^ "FIFA Council approves key organisational elements of the FIFA World Cup" (Siaran pers). FIFA. 27 Oktober 2017. Diakses tanggal 27 Oktober 2017.  "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-10-27. Diakses tanggal 2021-11-21. "Salinan arsip". Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-10-27. Diakses tanggal 2021-11-21. 
  5. ^ "Official Emblem unveiled as UAE prepares for kick-off" (dalam bahasa Inggris). FIFA.com. 11 April 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-12-22. Diakses tanggal 2018-12-08. 
  6. ^ "Real Madrid target third Club World Cup win" (dalam bahasa Inggris). UEFA. 12 Desember 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-12-09. Diakses tanggal 13 Desember 2017. 
  7. ^ Hammond, Ashley (11 Desember 2017). "Almunia: Jazira have fantastic future". Gulf News (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2018-01-23. Diakses tanggal 13 Desember 2017. 
  8. ^ Train, Rob (13 Desember 2017). "Zinedine Zidane to blame for lacklustre Real Madrid in win vs. Al-Jazira" (dalam bahasa Inggris). ESPN. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-05-09. Diakses tanggal 13 Desember 2017. 
  9. ^ "Pachuca beat Wydad Casablanca to reach FIFA Club World Cup semi". ESPN FC (dalam bahasa Inggris). 9 Desember 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-12-14. Diakses tanggal 13 Desember 2017. 
  10. ^ Downie, Andrew (13 Desember 2017). "FIFA Club World Cup: Gremio reach final after extra time win over Pachuca". Sydney Morning Herald (dalam bahasa Inggris). Diarsipkan dari versi asli tanggal 2017-12-14. Diakses tanggal 13 Desember 2017. 
  11. ^ "Real Madrid 1 Gremio 0". BBC Sport (dalam bahasa Inggris). British Broadcasting Corporation. 16 Desember 2017. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-02-27. Diakses tanggal 20 Desember 2017. 
  12. ^ a b "Tactical Line-up, Real Madrid CF - Grêmio FBPA" (PDF). FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. 16 Desember 2017. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2017-12-17. Diakses tanggal 16 Desember 2017. 
  13. ^ "FIFA Club World Cup 2017 UAE: Regulations" (PDF). FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. 2017. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2017-12-15. Diakses tanggal 12 Desember 2017. 
  14. ^ "Match report, Half-time, Real Madrid CF - Grêmio FBPA 0:0" (PDF). FIFA.com (dalam bahasa Inggris). Fédération Internationale de Football Association. 16 Desember 2017. Diarsipkan dari versi asli (PDF) tanggal 2017-12-17. Diakses tanggal 16 Desember 2017. 

Pranala luar

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41