Engadin

Engadin

Engadin (bahasa Prancis: Engadine, bahasa Italia: Engadina, bahasa Romansh: Engiadina) adalah lembah pegunungan yang terletak di Kanton Grigioni, Swiss bagian tenggara. Lembah ini berdekatan dengan Südtirol (Italia), Val Poschiavo, Val Bregaglia, dan Austria.

Di Engadin mengalir Sungai Inn. Dari sinilah asal nama Engadin, yang berarti "kebun Inn". Di utara Engadin berbatasan dengan Celah Finstermünz, di selatan dengan Celah Maloja, di timur dengan Barisan Sesvenna dan Celah Ofen, serta di barat dengan Silvretta dan Celah Julier. Panjang Engadin adalah 80 kilometer dan mencakup Engadin Hulu serta Engadin Hilir.

Geografi

Lembah Engadin terletak di pusat pegunungan Alpen dan menyusun bagian dari lembah Inn yang panjangnya 300 km. Dari Celah Maloja (1.815 m) ke perbatasan Tirol (1.000 m) di utara Vinadi, lembah ini membentang sepanjang 100 km, selalu di atas 1.000 meter. Pegunungan tertinggi di lembah ini terletak di Barisan Bernina di bagian hulu.

Engadin ada 2 bagian, yakni Engadin Hulu dan Engadin Hilir.

Engadin Hulu (bahasa Romansh: Engiadina Sopra) memiliki sejumlah tempat seperti St. Moritz, Celerina, Sils im Engadin, Silvaplauna dan sejumlah danau, seperti Sils, Silvaplana, St. Moritz, dan Danau Champfèr. Engadin Hulu ini relatif lurus dan luas, dan hingga Scanfs agak datar. Pusat Engadin Hulu berada di Samedan.

Engadin Hilir (bahasa Romansh: Engiadina Bassa) terletak di utara Engadin Hulu. Di bagian ini, Sungai Inn mengalir lebih curam dan jalurnya lebih berliku. Engadin Hilir terbentang dari Zernez hingga perbatasan Austria. Kota-kota terkenal yang ada di sini adalah Scuol, Guarda, Zernez, Ardez dan Tarasp. Scuol adalah ibu kota bagi Engadin Hilir.

Bahasa

Penduduk di Engadin menuturkan bahasa Romansh dan Jerman. Sebagai akibat arus pariwisata, jumlah penutur kedua bahasa tersebut di Engadin Hulu mulai setara, dan di kota wisata seperti St. Moritz, penutur bahasa Romansh sudah jarang. Namun, di Engadin Hilir masih banyak yang menuturkan bahasa Romansh, meskipun mereka juga bisa bertutur dalam bahasa Jerman Swiss. Sebagian besar tanda tempat di Engadin Hulu dan Engadin Hilir menuliskan nama dalam kedua bahasa itu, mis. St. Moritz - San Murezzan, Sils - Segl, Celerina - Schlarigna, dsb.

Pranala luar


A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41