CK Hutchison Holdings Limited |
| Publikp |
---|
Kode emiten | SEHK: 1 |
---|
Industri | Konglomerat |
---|
Pendahulu | Cheung Kong Holdings Hutchison Whampoa |
---|
Didirikan | - 1950 (sebagai Cheung Kong Holdings)
- 18 Maret 2015 (sebagai CK Hutchison Holdings)
|
---|
Kantor pusat | Cheung Kong Center, Pulau Hong Kong, Hong Kong SAR, China |
---|
Tokoh kunci | Victor Li Tzar-kuoi, Chairman dan salah satu Direktur Utama Canning Fok Kin-ning, salah satu Direktur Utama Li Ka-shing, Penasehat Senior |
---|
Produk | Bisnis utama – Layanan pelabuhan, Ritel, Infrastruktur, Energi, dan Telekomunikasi |
---|
Pendapatan | US$21,51 milyar (2016)[1] |
---|
| US$5,9 milyar (2016) |
---|
Total aset | US$133,28 milyar (2016) |
---|
Karyawan | 270.000 (termasuk pegawai di anak usaha) |
---|
Situs web | www.ckh.com.hk |
---|
CK Hutchison Holdings Limited adalah sebuah konglomerat yang terdaftar di Kepulauan Cayman dan berkantor pusat di Hong Kong. Perusahaan ini terbentuk pada bulan Maret 2015 melalui penggabungan Cheung Kong Holdings dan Hutchison Whampoa.[2] Perusahaan ini memiliki lima bisnis utama, yakni layanan pelabuhan, ritel, infrastruktur, energi, dan telekomunikasi, serta beroperasi di lebih dari 50 negara.[3]
Anak usaha
Perusahaan ini memiliki beberapa anak usaha di sejumlah bidang industri, sebagai berikut:[4]
Telekomunikasi
- 3 Group Europe – mengoperasikan jaringan telekomunikasi seluler dengan merek 3 di Austria, Denmark, Irlandia, Swedia, dan Britania Raya.
- Hutchison Asia Telecom Group – mengoperasikan jaringan telekomunikasi seluler di Lanka dan Vietnam.
- Hutchison Telecommunications Hong Kong Holdings (66,09%) – mengoperasikan jaringan telekomunikasi seluler dengan merek 3 di Hong Kong dan Macau.
- Indosat Ooredoo Hutchison (50%) – mengoperasikan jaringan telekomunikasi seluler di Indonesia.
- Vodafone Hutchison Australia (50%) – sebuah perusahaan patungan dengan Vodafone untuk menyediakan jaringan telekomunikasi seluler di Australia.
- Wind Tre (100%) – mengoperasikan jaringan telekomunikasi tetap dan seluler dengan merek Wind dan merek 3.
Infrastruktur
Pelabuhan
Ritel
- A.S. Watson Group (75%)[6] – peritel barang kesehatan dan kecantikan, dengan anak usahanya tersebar di seluruh dunia.
Energi
Lainnya
Referensi