Bahasa Kalašma (atau Kalasmaik) adalah suatu bahasa Anatolia punah yang pernah dituturkan di Kalasma pada Zaman Perunggu Akhir, yang terletak di pinggiran barat laut Kekaisaran Het, kemungkinan besar berada di atau sekitar wilayah yang sekarang menjadi Provinsi Bolu di Turki.[3] Universitas Würzburg mengumumkan penemuan bahasa ini pada tahun 2023, berdasarkan prasasti tanah liat dari Arsip Boğazköy yang digali di Hattusa, ibu kota Het.[4] Prasasti tersebut, yang ditulis dalam aksara paku Het, adalah salah satu dari banyak arsip yang mencatat upacara-upacara rakyat kekaisaran dan masyarakat sekitarnya.[3] Pengenalannya dalam bahasa Het menggambarkan naskah utamanya sebagai "bahasa di tanah Kalasma".[3] Pada saat penemuannya diumumkan, tulisan prasasti itu sendiri belum diuraikan.[3] Kategorisasi Kalasma di Anatolia tidak jelas; kemungkinan anggota cabang Luwik.[5] Tulisan prasasti itu ini ditampilkan umum setelah analisis awal selesai, diperkirakan pada tahun 2024.[6]
Referensi
|
---|
Bahasa |
|
---|
Rekonstruksi | |
---|
Aksara | |
---|