Ngoro adalah salah satu kecamatan di Kabupaten Jombang yang terletak di selatan. Ngoro pada masa kolonial Belanda hingga awal kemerdekaan merupakan pusat dari Kawedanan Ngoro yang mencakup Jombang bagian selatan yaitu Kecamatan Ngoro, Bareng, Mojowarno dan Wonosalam.[1] Pusat Kecamatan Ngoro di Desa Ngoro dan sekitarnya merupakan kawasan yang ramai, terdapat pasar, stadion, masjid, dan berbagai pertokoan hingga pabrik. Ngoro berbatasan langsung dengan Kabupaten Kediri di sebelah selatan dan dilalui jalan penghubung pusat kota Jombang dengan Pare dan Malang.[2]
Salah satu tempat terkenal di Ngoro adalah Situs Petirtaan Sumberbeji yaitu kolam kuno dari batu bata merah yang kemungkinan dibangun sekitar abad ke-14 pada era Majapahit. Bangunan ini diekskavasi tahun 2019 hingga tahun 2021 oleh Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Timur. Di sekitar bangunan tersebut ditemukan berbagai arca dan benda-benda dari Tiongkok.[3]
Geografi
Secara geografis, Ngoro berupa dataran rendah dengan lahan yang didominasi persawahan. Batas wilayah Kecamatan Ngoro adalah sebagai berikut:[2]