LOL (album GFriend)
LOL adalah album studio debut dari grup vokal wanita asal Korea Selatan GFriend. Album ini dirilis oleh Source Music pada tanggal 11 Juli 2016 dan didistribusikan oleh LOEN Entertainment. Album ini terdiri dari sepuluh lagu, termasuk lagu "Navillera", dan dua lagu instrumental. Rilis dan promosiLOL adalah album studio pertama GFriend, rilis 18 bulan setelah mereka debut. Album LOL mengikuti kesuksesan ketiga mini album mereka sebelumnya yang terdiri dari trilogi konsep sekolah mereka.[1] Album ini rilis tengah malam pada 11 Juli 2016 dengan 2 versi: "Laughing Out Loud" dan "Lots of Love".[2][3] Di hari yang sama, GFriend melakukan 2 showcase di Seoul, dimana mereka menampilkan lagu-lagu dari album mereka.[4] Showcase dilaksanakan di Yes24 Live Hall di Gwangjin-gu, dan showcase untuk para penggemar disiarkan langsung melalui aplikasi V Naver.[5][6] GFriend memulai promosi album mereka di music show, dimulai dari The Show di SBS MTV pada 12 Juli dimana mereka menampilkan "Navillera" dan "Gone with the Wind". Do minggu kedua promosi, GFriend memenangkan 5 kemenangan music show, di The Show, Show Champion, M! Countdown, Music Bank, dan Inkigayo.[7][8] Mereka memenangkan total 14 kemenangan music show termasuk triple crown (tiga kemenangan beruntun) di The Show, M! Countdown, dan Inkigayo.[9] Mereka mempromosikan album mereka dengan tur showcase The L.O.L Asia Showcase, dimulai pada 10 Juli 2016 di Yes24 Live Hall, Seoul, Korea Selatan dan berakhir di Taipei International Convention Center, Taipei, Taiwan pada 1 Oktober 2016.
Daftar lagu
Penghargaan
Referensi
Pranala luar
|
Portal di Ensiklopedia Dunia