Anak Ajaib adalah film Indonesia yang dirilis pada tahun 11 Desember 2008. Film ini dibintangi antara lain oleh Bio One, El Manik, Vanessa Hinkel, Kesha Ratuliu, Aimee Juliette, Ray Sahetapy, dan Laila Sari.
Sinopsis
Suatu ketika Rizky, 10 tahun, bermimpi berada di hutan belantara bertemu dengan sekelompok perampok yang ingin membunuh teman sekolahnya, Amanda. Setelah mimpi itu banyak hal-hal aneh menghampiri Rizky, tetapi Rizky tidak pernah menyadarinya. Hingga suatu ketika pada saat dilaboraturium ketika ia salah mencampur ramuan, tiba-tiba ia membantin untuk berhenti dan semuanya tiba-tiba freeze seketika, tetapi Rizky merasa itu hanya kebetulan
Pak Muktar, kepala sekolah tersebut kebetulan mengundang salah satu pakar ilmuwan terkenal Prof. Adnan untuk menjadi salah satu pembicara di sekolahnya. di sini Prof. Adnan berbicara tentang six sense, mukjizat yang diberikan oleh Tuhan.
Setelah mendengar penjelasan dari Prof. Adnan, Rizky merasa bahwa ia mempunyai kelebihan itu. Prof Adnan merasakan kejanggalan tersebut dan merasa jika disekolah itu ada seorang murid yang punya kelebihan seperti yang ia bicarakan tetapi Pak Muktar tidak mempercayainya. Rizky mendengar bahwa orangtuanya akan bercerai. Rizky semakin sering menggunakan kekuatannya secara diam-diam termasuk untuk mencegah perceraian orang tuanya
Pranala luar