Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe think pair share terhadap hasil belajar PKn siswa antara kelompok siswa yang diajarkan dengan menggunakan model pembelajaran kooperatif tipe think pair sharedengan kelompok yang diajarkan model pembelajaran guided note taking. Penelitian ini termasuk kedalam penelitian kuantitatif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Quasi Eksperiment Design dengan teknik pengambilan sampel Sampling Jenuh. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh siswa kelas IV MI Terpadu Muhammadiyah Sukarame Bandar Lampung Tahun Ajaran 2016/2017 yang berjumlah 41 siswa. Desain penelitian mengambil dua kelompok subjek dari populasi meliputi kelompok eksperimen dan kelompok kontrol. Dimana kelas IV Thoriq bin Ziyad sebagai kelas eksperimen dan kelas IV Zaid bin Tsabit sebagai kelas kontrol. Pada kelompok kelas eksperimen diberi perlakuan model pembelajaran kooperatif tipe Think Pair Share sedangkan kelas kontrol diberi perlakuan model pembelajaran Guided Note Taking. Alat pengumpulan data dalam penelitian ini adalah tes objektif (pretest-posttest) dan dokumentasi. Uji hipotesis penelitian menggunakan uji t, dengan uji prasyarat analisisnya menggunakan uji normalitas dan uji homogenitas. Berdasarkan hasil analisis data dengan perhitungan program IBM SPSS Statistics v.20 for Windows yang menggunakan analisis Uji t untuk sampel yang berasal dari distribusi yang berbeda Independent samples test, menunjukkan bahwa nilai sig = 0.011 < 0.025. Dengan demikian nilai sig.(2-tailed) < ? pada taraf signifikan 5%, maka hipotesis (Ha) diterima, dengan perbandingan ratarata dikelas eksperimen 78,81 dan rata-rata kelas kontrol 69,25 ini berarti bahwa ada pengaruh model pembelajaran kooperatif tipe think pair share terhadap hasil belajar PKn siswa di kelas IV MI Terpadu Muhammadiyah Sukarame Bandar Lampung Tahun Pelajaran 2016/2017. Kata Kunci : Model pembelajaran kooperatif tipe think pair share, Hasil belajar Pkn siswa.
Published by | Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung |
Journal Name | Terampil : Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Dasar |
Contact Phone | - |
Contact Name | - |
Contact Email | - |
Location | Kota bandar lampung, Lampung INDONESIA |
Website | TERAMPIL| http://ejournal.radenintan.ac.id/index.php/terampil| |
ISSN | ISSN : 23551925, EISSN : 25808915, DOI : -, |
Core Subject | Education, |
Meta Subject | Education, |
Meta Desc | TERAMPIL is a journal of basic education and learning p-ISSN 2355-1925 e-ISSN 2580-8915 which is managed by Prodi PGMI Faculty of Tarbiyah and Teacher Training of Raden Intan State Islamic University of Lampung. This journal is published twice a year and serves as a tool for researchers, academics and practitioners interested in basic education and learning studies and wishes to channel their thoughts and findings, especially in relation to studies in science at madrasah ibtidaiyah / elementary schools. The articles contained are the results of research, scientific and critical and comprehensive review of the important and current issues covered in the journals. |
Penulis | HANDAYANI, RISKA DEWI , YANTI, YULI |
Publisher Article | Universitas Islam Negeri Raden Intan Lampung |
Subtitle Article | TERAMPIL: Jurnal Pendidikan dan Pembelajaran Dasar Vol 4, No 2 (2017): TERAMPIL |
Scholar Google | http://scholar.google.com/scholar?q=%2Bintitle%3A&… |
View Article | http://ejournal.radenintan.ac.… |
DOI | https://doi.org/10.24042/terampil.v… |
DOI Number | DOI: 10.24042/terampil.v4i2.2220 |
Download Article [1] | http://ejournal.radenintan.ac.id/index.p… |
Download Article [2] |
Informasi yang terkait dengan PENGARUH MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF TIPE THINK PAIR SHARE TERHADAP HASIL BELAJAR PKn SISWA DI KELAS IV MI TERPADU MUHAMMADIYAH SUKARAME BANDAR LAMPUNG
Lingkup pengaruh Pengaruh Coandă Aruh Baharin Pengaruh Kristen dalam Islam Teori pengaruh moral mengenai pendamaian Aruh Madihin Aruh Pantun Pengaruh Korea terhadap budaya Jepang Pengaruh Islam di Nusantara Aruh Bawanang Aruh Buntang Pengaruh Agustinus terhadap Yohanes Calvin Hubungan Prancis dengan Rusia Pengaruh sosial YouTube Dominasi Mataram di Parahyangan Faktor dampak Pengaruh zona waktu pada penyiaran Amerika Utara Serikat Penulis Amerika Serikat Pengaruh pajak dan subsidi terhadap harga Pemanasan global Musik Buddhisme di Indonesia