Penelitian ini bertujuan untuk meningkatkan kemampuan warga belajar dalam membaca dan mengolah bahan pangan loka di Kabupaten Gunung Kidul melalui implementasi model pendidikan keaksaraan terintegrasi dengan life skills berbasis potensi pangan lokal. Penelitian dilakukan di Pusat Kegiatan Belajar Masyarakat Bina Sejahtera dengan pendekatan penelitian tindakan. Dari aspek pendidikan keaksaraan, hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan signifikan kemampuan membaca warga belajar. Indikator kinerja pada siklus terakhir memperlihatkan kebenaran membaca warga belajar 100% berada dalam kategori baik dan kecepatan membaca warga belajar 98,125% berada dalam kategori baik. Di samping itu, indikator kinerja untuk program life skills menunjukkan peningkatan dari siklus ke siklus. Dalam siklus terakhir semua resep yang dipraktekkan memiliki rasa di kategori baik, 87,5% memiliki warna dan bentuk dalam kategori baik dan 75% memiliki tata penyajian dalam kategori baik.
Published by | Universitas Negeri Yogyakarta |
Journal Name | Jurnal Kependidikan: Penelitian Inovasi Pembelajaran |
Contact Phone | - |
Contact Name | - |
Contact Email | - |
Location | Kab. sleman, Daerah istimewa yogyakarta INDONESIA |
Website | JK| https://journal.uny.ac.id/index.php/jk| |
ISSN | ISSN : 25805525, EISSN : 25805533, DOI : -, |
Core Subject | Science, Education, |
Meta Subject | Decision Sciences, Operations Research & Management , Education, |
Meta Desc | The journal publishes articles about the research results in the field of education both in the broad sense (general education) or specific (refers to certain fields of study). |
Penulis | Marwanti, Marwanti , Karomah, Prapti , Alteza, Muniya |
Publisher Article | LPPM UNY |
Subtitle Article | Jurnal Kependidikan: Penelitian Inovasi Pembelajaran Vol 41, No 1: Mei 2011 |
Scholar Google | http://scholar.google.com/scholar?q=%2Bintitle%3A&… |
View Article | https://journal.uny.ac.id/inde… |
DOI | https://doi.org/10.21831/jk.v41i1.1… |
DOI Number | DOI: 10.21831/jk.v41i1.1923 |
Download Article [1] | https://journal.uny.ac.id/index.php/jk/a… |
Download Article [2] | http://download.garuda.ristekdikti.go.id… |
Informasi yang terkait dengan IMPLEMENTASI PENDIDIKAN KEAKSARAAN TERINTEGRASI DENGAN LIFE SKILLS BERBASIS POTENSI PANGAN LOKAL
Riset implementasi Mahadata