Soneta adalah bentuk kesusastraan Italia yang muncul sejak pertengahan abad ke-13 di Kota Firenze.[1] Soneta lebih digolongkan ke dalam suatu bentuk sastra puisi oleh para Sastrawan.[1] Bentuk puisi soneta muncul di Indonesia karena dibawa oleh para pemuda Indonesia yang bersekolah di Belanda.[1] Soneta disenangi oleh para pujangga sebab secara garis besar hampir sama dengan pantun.[1] Jumlah barisnya cukup luas untuk mencurahkan isi hati sehingga bisa menyatakan berbagai perasaan penyair.[1] Pada zaman Balai Pustaka banyak penyair Indonesia yang menerjemahkan soneta dan akhirnya mengembangkan puisi dengan gaya soneta juga.[2] Puisi soneta merupakan puisi baru yang terdiri atas 14 baris yang dibagi menjadi 4 bagian
Referensi
- ^ a b c d e (Indonesia)Kusmayadi, Ismail. 2007. Think Smart Bahasa Indonesia untuk Sekolah Menengah Atas program Bahasa. Jakarta: Grafindo Media Pratama. Hal. 85
- ^ (Indonesia)Nasanius, Yassir. 2007. Pertemuan Linguistik Pusat Kajian Bahasa dan Budaya Atma Jaya. Jakarta: Obor. Hal.39
|
---|
Perpustakaan nasional | |
---|
Lain-lain | |
---|