Rudy Badil

Rudy Badil
LahirRudy David Badil
(1945-11-29)29 November 1945
Jakarta, Republik Indonesia
Meninggal11 Juli 2019(2019-07-11) (umur 73)
Jakarta, Indonesia
Sebab meninggalStroke
Tempat pemakamanTPU Tanah Kusir Unit Kristen
AlmamaterUniversitas Indonesia
Pekerjaan
Tahun aktif1980–2005 (sebagai wartawan)
Tempat kerjaKompas
Dikenal atasAnggota Warkop

Drs. Rudy David Badil[1] (29 November 1945 – 11 Juli 2019) adalah seorang wartawan Indonesia yang turut mendirikan grup lawak Warkop bersama Nanu Moeljono, Kasino Hadiwibowo, Wahjoe Sardono, dan Indrodjojo Kusumonegoro.[2] Sebelum terkenal sebagai Warkop DKI, grup lawak ini awalnya bernama Warkop Prambors dan menyiarkan lawakannya melalui Radio Prambors.

Semasa kuliah di Universitas Indonesia, Rudy Badil pernah menjadi salah satu mahasiswa yang diajar oleh Dono.[3] Selain itu, Rudy juga dikenal sebagai sahabat dekat Soe Hok Gie dan sering mendaki gunung bersama.[4][5]

Rudy Badil keluar dari grup Warkop karena mengalami demam panggung.[6] Setelah keluar dari Warkop, Rudy bekerja sebagai wartawan di harian Kompas mulai 6 Agustus 1980 dan pensiun pada 29 November 2005.[7]

Wafat

Rudy Badil meninggal dunia setelah menjalani pengobatan penyakit stroke di RS Hermina Depok pada 11 Juli 2019.[8] Jenazahnya dikebumikan di Taman Pemakaman Umum Tanah Kusir usai disemayamkan selama dua hari di Rumah Duka Dharmais, Jakarta Barat.[9]

Referensi

  1. ^ Hidayat, Andy Riza (11 Juli 2019). "Wartawan Senior Rudy Badil Meninggal". Kompas.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2021-12-08. Diakses tanggal 8 Desember 2021. 
  2. ^ Adzani, Fadli (11 Juli 2019). "Selain Jadi Wartawan Kompas, Rudy Badil Juga Mendirikan Warkop DKI". grid.hai.id. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2023-03-23. 
  3. ^ "Pernah Jadi Dosen yang Galak Banget, Dono Warkop Sampai Tidak Luluskan Anggota Warkop". Indonesia Today. 26 Februari 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-06-10. 
  4. ^ "Rudy Badil, Sahabat Soe Hok Gie yang Gemar Melucu". CNN Indonesia. 11 Juli 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-06-30. Diakses tanggal 30 Juni 2022. 
  5. ^ "Mendaki Semeru, Mengenang Soe Hok-Gie dan Rudy Badil". Kompas.com. 17 September 2019. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-07-02. 
  6. ^ Wisnu, Yesaya (25 Januari 2022). "Perjalanan Karier Indro Warkop, Komedian Ngapak Asli Purbalingga". solopos.com. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-05-17. 
  7. ^ "Sosok Rudy Badil & Nanu Mulyono dalam Pusaran Warkop DKI". comika.media. 1 April 2022. Diarsipkan dari versi asli tanggal 2022-07-02. 
  8. ^ Anggraini, Pingkan (11 Juli 2019). "Kronologi Meninggalnya Rudy Badil". detikcom. Diarsipkan dari versi asli tanggal 28 November 2019. Diakses tanggal 8 Desember 2021. 
  9. ^ Hawari, Hanif (13 Juli 2019). "Rudy Badil Dikebumikan di TPU Tanah Kusir". detikcom. Diarsipkan dari versi asli tanggal 23 Desember 2019. Diakses tanggal 8 Desember 2021. 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 5

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Trying to get property of non-object

Filename: wikipedia/wikipediareadmore.php

Line Number: 70

 

A PHP Error was encountered

Severity: Notice

Message: Undefined index: HTTP_REFERER

Filename: controllers/ensiklopedia.php

Line Number: 41