Republik Rakyat Korea (RRK) adalah sebuah pemerintahan sementara berumur pendek yang dibentuk pada masa menyerahnya Jepang pada akhir Perang Dunia II. Pemerintahan tersebut diproklamasikan pada 12 September 1945, ketika Korea dibagi menjadi dua zona pendudukan, dengan Uni Soviet menduduki utara, dan Amerika Serikat menduduki selatan. Berdasarkan pada jaringan komite-komite rakyat, pemerintahan tersebut menghimpun program perubahan sosial radikal. Di selatan, pemerintahan militer AS mencekal RRK pada 12 Desember 1945, sementara di utara, otoritas Soviet mengopsikan komite-komite tersebut ke dalam struktur Republik Rakyat Demokratik Korea (Korea Utara).
Referensi