Randy Martin

Randy Martin
LahirRandy Martin Pitono
18 November 1998 (umur 26)
Surabaya, Jawa Timur, Indonesia
AlmamaterInstitut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie
Pekerjaan
Tahun aktif2007—sekarang
Instagram: randymartinnn Modifica els identificadors a Wikidata

Randy Martin Pitono, S.Ab. (lahir 18 November 1998) adalah seorang aktor, penyanyi, presenter dan pengusaha berkebangsaan Indonesia.

Kehidupan awal

Randy merupakan anak sulung dari tiga bersaudara. Ayahnya bernama Stephanus Pitono[1] dan ibunya bernama Ike Setiawan.[2] Ia merupakan kakak dari Vanessa Audy Pitono dan Cliff Reagan Pitono.[3]

Karier

Randy memulai karier sejak tahun 2004 (sekitar umur 5/6 tahun) sebagai bintang iklan cilik. Setelah beberapa tahun membintangi iklan (sekitar kurang lebih 80 produk), ia memulai debutnya dalam dunia seni peran dengan berperan sebagai Fangky dalam serial KKN (Kecil-kecil Ngobyek) yang ditayangkan pada tahun 2007.

Pendidikan

Randy menempuh pendidikan di bangku kuliah dengan mempelajari Ilmu Administrasi Niaga di Institut Bisnis dan Informatika Kwik Kian Gie pada tahun 2019.[4] Namun, Randy memutuskan untuk pindah ke jurusan Administrasi Bisnis di perguruan tinggi yang sama pada tahun 2021.[5] Randy dinyatakan lulus dari sana dengan nilai A dan mendapatkan gelar Sarjana Administrasi Bisnis pada 30 Agustus 2023.

Filmografi

Film

Tahun Judul Peran Catatan
2009 Kata Maaf Terakhir
2015 Hantu Nancy Ray
2016 Ketika Mas Gagah Pergi
2017 After School Horror 2 Rangga
2018 Kasinem is Coming Radit
2020 Sebelum Dunia Terbalik: Tragedi Cinta Kemed dan Eros the Movie Kemed
2021 Ada Dewa di Sisiku the Movie Rain
Anak Basket Randy
2023 Pesugihan: Bersekutu dengan Iblis Dion
2024 Petak Umpet Rahman

Serial televisi

Tahun Judul Peran Catatan
2007 KKN (Kecil-kecil Ngobyek) Fangky
2007—2008 Suci Bayu Musim 1
2008 Faiz dan Faizah Alonis
Si UFO Upik
Ronaldowati Mat To'ing
2009 Pitung the Master Toing
Cinta Fitri Season Ramadhan Surya
2009—2010 Safa dan Marwah
2010 Seruni Anak jalanan
2010—2011 Get Married the Series Beni
2012 Dewi Bintari Mahesa Ardhana
2013 Pinky Boy Aldi
Kapten Ali Randy
Randy Jagoan Silat 5 episode
Monyet Cantik 2 Agas
Biru Aslan
Gadis Arya
2014 Ayah Mengapa Aku Berbeda Vigo
Bastian Steel Bukan Cowok Biasa Rommy
2015 Ganteng-Ganteng Serigala Ray
Rain Fahri
Madun Fahri
Pacarku dari Langit Mars
2015—2016 Alphabet Fadli Surya Atmaja / Ariel palsu
2016 Halilintar Nando Tornado
Lovepedia Deka Episode: Love Game
Popcorn Elang
Nacita Bintang
2017 Cinta & Rahasia Deva Musim 1
Nathan & Nadia Dylan
Best Friends Forever Alfa
Rohaya & Anwar: Kecil-Kecil Jadi Manten Eggy
2018 Seribu Kisah Spesial Valentine Rama Episode: Jangan Katakan Cinta dengan Bunga
Nada Cinta Pelangi Daffa
Seleb Pangeran
2020 Bumi Langit Bumi
2020—2022 Putri untuk Pangeran Tristan Juliano
2023 Sayap Cinta Terindah Vino
2024 Seindah Cinta Mutiara Farrel Adiansyah

Serial web

Tahun Judul Peran Catatan
2020 Lost in Paradais
Sebelum Dunia Terbalik Kemed
2023 Pernikahan Dini Vincent Chandradinata
TBA Generasi D'Bijis dagger
Kunci
Film yang belum dirilis untuk saat ini Menandakan film yang belum dirilis untuk saat ini
  • TBA: To be announced

Acara televisi

Tahun Judul Peran Catatan
2008 Idola Cilik Seleb Peserta
2009 Koki Cilik Presenter
2015 Celebrity Lipsync Combat Peserta
Everybody Superstar Peserta
SCTV Christmas Concert Pengisi acara
2016 Celebrity on Vacation Presenter
Celebrity Lipsync Battle Indonesia Peserta
Inbox Pengisi acara
2017 Dahsyat Presenter
2018—2019 Zaman Now
2022 Travel Secrets Pengisi acara
2023 Surprise Presenter
2024 Pesbukers Ramadan Pengisi acara

Film televisi

  • Jangan Menangis Kakak Ku (2008) sebagai Ardi
  • O Lala Mbok Idur (2008) sebagai Ibra
  • Anak Durhaka (2013)
  • Berburu Cinta Anak Jendral (2015) sebagai Hardi
  • Kambing Cantik Jatuh Cinta (2016) sebagai Dimas
  • Panen Cinta di Tambak Gurame (2016) sebagai Dimas
  • Kukejar Cintamu Sampai Ke Penghulu (2016) sebagai Rasya
  • Kejebak Cinta Tahu Bulat (2017) sebagai Joy
  • Abang Sate Pengkolan Mesjid (2018) sebagai Verel
  • Alergi Jodoh (2022) sebagai Kevin
  • Guci Pembawa Hoax (2023) sebagai Randy
  • Untuk Clara (2023) sebagai Rayn
  • Harta tak Ternilai (2023) sebagai Odi

Video musik

Diskografi

Singel

  • "I Love You More" (2011)
  • "Magic" (2012)
  • "Bagai Pelangi di Langit Biru" OST Sinetron Biru (2013)
  • "Pacar Istimewa" (2015)
  • "Kembali di Pelukku" (2016)
  • "Meninggalkanmu" (2017)
  • "Di Hatimu, Ku Ini Siapa" (2018)

Penghargaan dan nominasi

Tahun Penghargaan Kategori Karya yang dinominasikan Hasil
2017 Insert Fashion Awards 2017 The Most Fashionable Couple 2017 (Bersama Cassandra Lee) Menang
2018 Insert Awards 2018 (HUT Insert ke-15) Pasangan Teromantis 2018 (Bersama Cassandra Lee) Menang
Festival Film Bandung 2018 Pemeran Pria Terpuji Serial Televisi Best Friend Forever Nominasi
2020 Silet Awards 2020 Aktor Tersilet Sebelum Dunia Terbalik
Pasangan Sinetron Tersilet (Bersama Lania Fira)

Referensi

  1. ^ Arthasalina, Dian Septi (13 Oktober 2020). "Ide Nama Bernuansa Eropa dari Keluarga Randy Martin, Maknanya Indah!". IDN Times. Diakses tanggal 22 September 2021. 
  2. ^ Murtisari, Mardella Savitri (28 Des 2020). Kinapti, Tyas Titi, ed. "Jarang Tersorot, Ini 6 Potret Kebersamaan Randy Martin dan Ibunda". Liputan6.com. Diakses tanggal 22 September 2021. 
  3. ^ Umara, Nadia (11 Juni 2020). "10 Potret Manis Randy Martin Bersama Kedua Adiknya, Kakak Idaman!". IDN Times. Diakses tanggal 22 September 2021. 
  4. ^ "Data Mahasiswa". PDDIKTI. Diakses tanggal 31 Agustus 2023. 
  5. ^ "Data Mahasiswa". PDDIKTI. Diakses tanggal 31 Agustus 2023. 

Pranala luar