Prasasti Pariangan
Prasasti Pariangan adalah suatu prasasti yang diperkirakan berasal dari abad ke-14, yang ditemukan di tepi Sungai Mengkaweh di lereng Gunung Marapi,[1] tepatnya di Nagari Pariangan, Kecamatan Pariangan, Kabupaten Tanah Datar.[2] Prasasti ini berukuran tinggi 1,6 m, lebar 2,6 m, dan tebal 1,6 m; berupa sejenis batu vulkanik (trasit) tunggal alami yang tidak dibentuk.[2] Terdapat enam baris tulisan yang tertulis pada prasasti ini, namun apa yang tertulis telah aus hingga tidak dapat jelas terbaca.[2] Terdapat angka tahun, tetapi yang terbaca hanya dua angka di bagian depan, yaitu 12.[2] Bentuk tulisan hampir sama dengan prasasti-prasasti lainnya dari zaman Raja Adityawarman.[2] Lihat pulaPranala luar
Rujukan
|