Perjanjian Salatiga

Perjanjian Salatiga
Perjanjian Salatiga ditandatangani oleh para pihak yang terlibat konflik di Gedung Pakuwon
Ditandatangani17 Maret 1757
LokasiGedung Pakuwon di Salatiga, Jawa Tengah
Penengah
Pihak
BahasaJawa dan Belanda

Perjanjian Salatiga adalah perjanjian yang ditandatangani pada tanggal 17 Maret 1757 di Salatiga. Perjanjian ini diadakan untuk menyelesaikan perselisihan atas Perjanjian Giyanti tahun 1755.

Perjanjian politik ini memutuskan kepada kedua belah pihak antara Pakubuwana III dan Hamengkubuwana I dengan berat hati, membagi untuk kedua kalinya beberapa wilayah Mataram kepada Pangeran Sambernyawa.

Perjanjian ini ditandatangani oleh Pangeran Sambernyawa, Pakubuwana III, Hamengkubuwana I dan VOC di sebuah gedung bernama Gedung Pakuwon yang terletak di Kecamatan Sidomukti, Kota Salatiga, Jawa Tengah.[1]

Latar belakang

Perjanjian Salatiga sebagai hasil keputusan politik pasca berakhirnya Perang Takhta Jawa Ketiga. Perlawanan Pangeran Sambernyawa terus terjadi akibat pengangkatan Pangeran Mangkubumi sebagai sultan bergelar Hamengkubuwana I, melalui perundingan dengan VOC dan mendapat separuh kekuasaan Mataram setelah penandatanganan Perjanjian Giyanti.

Pangeran Sambernyawa yang merasa diakhianati oleh Mangkubumi, tetap melancarkan perlawanannya. Dengan demikian Sambernyawa memerangi ketiganya yaitu VOC, Pangeran Mangkubumi dan Pakubuwana III. Ia tetap dengan pendiriannya dan tidak ingin menyerah kepada salah satu dari mereka.

VOC tidak tinggal diam mereka menyarankan kepada Sambernyawa untuk menyerah kepada salah satu dari saudaranya, Pakubuwana III dan Mangkubumi. Akan tetapi ancaman tersebut tidak dihiraukan oleh Sambernyawa bahkan ia memberi tekanan kepada ketiganya agar Mataram dibagi kembali menjadi tiga kekuasaan. Sementara peperangan tidak menghasilkan pemenang yang unggul atas empat kekuatan di Jawa. Gabungan tiga kekuatan ternyata belum mampu meredamkan perlawanan Sambernyawa, sebaliknya Sambernyawa juga belum mampu mengalahkan ketiganya.

VOC yang saat itu sedang mengalami kesulitan finansial dan ingin mengamankan posisinya di Jawa akibat perang yang tak kunjung usai. VOC berencana untuk memberikan tawaran perdamaian kepada Sambernyawa.

Perundingan

Perjanjian Salatiga pada 17 Maret 1757 di Salatiga adalah solusi dari konflik yang tak kunjung usai untuk mengakhiri peperangan di Jawa. Pakubuwana III dan Hamengkubuwana I yang sama-sama ingin mempertahankan posisinya dengan berat hati melepaskan beberapa wilayahnya untuk Pangeran Sambernyawa.

Perjanjian ini ditengahi oleh VOC dan ditandatangani oleh Pangeran Sambernyawa, Pakubuwana III, dan Hamengkubuwana I yang diwakili oleh Patih Danureja. Perjanjian ini memberi Pangeran Sambernyawa separuh wilayah Surakarta 4000 karya, mencakup daerah yang sekarang adalah Kabupaten Wonogiri dan Kabupaten Karanganyar, eksklave di wilayah Yogyakarta dan menjadi penguasa Kadipaten Mangkunegaran dengan gelar Mangkunegara I. Pangeran Sambernyawa tidak diperbolehkan menyandang gelar susuhunan atau sultan, dan hanya berhak atas gelar adipati.

Isi perjanjian

Peta pembagian Mataram pada tahun 1757 sebagai hasil dari Perjanjian Giyanti dan Perjanjian Salatiga.

Setelah disepakati bersama pada tanggal 17 Maret 1757 isi Perjanjian Salatiga mengakui Raden Mas Said sebagai Adipati Mangkunegaran yang memiliki kedaulatan tersendiri. Berikut merupakan isi daripada Perjanjian Salatiga:[2]

Pasal 1

Raden Mas Said diangkat menjadi Pangeran Miji (pangeran yang mempunyai status setingkat penguasa di Jawa).

Pasal 2

Pangeran Miji tidak diperkenankan duduk di Dampar Kencana (singgasana)

Pasal 3

Pangeran Miji berhak untuk meyelenggarakan acara penobatan adipati dan memakai semua perlengkapan adipati.

Pasal 4

Tidak diperbolehkan memiliki Balai Witana.

Pasal 5

Tidak diperbolehkan memiliki alun-alun dan sepasang pohon beringin kembar.

Pasal 6

Tidak diperbolehkan melaksanakan hukuman mati.

Pasal 7

Pemberian tanah lungguh seluas 4000 karya yang tersebar meliputi Kaduwang, Nglaroh, Matesih, Wiroko, Haribaya, Honggobayan, Sembuyan, Gunung Kidul, Kedu, Pajang sebelah utara dan selatan.

Polemik

Perjanjian Salatiga akhirnya memberikan pengakuan kepada Mangkunegara I sebagai penguasa. Pada tahun 1790 Pakubuwana IV naik takhta menggantikan Pakubuwana III yang wafat pada tahun 1788, ia memiliki ambisi untuk menyatukan Mataram kembali seutuhnya. Pakubuwana IV dikenal lebih cakap dalam politik dibandingkan ayahnya. Ia melancarkan strategi politik yang agresif dengan mulai memberi nama untuk saudaranya, Pangeran Arya Mataram. Oleh Pakubuwana IV, Pangeran Arya Mataram dianugrahi gelar Pangeran Mangkubumi.

Pemberian gelar "Mangkubumi" kepada Arya Mataram menimbulkan protes Hamengkubuwana I karena hak nama Mangkubumi adalah miliknya sampai meninggal. Hamengkubuwana I mengajukan protes kepada VOC yang ternyata tidak membuahkan hasil karena Pakubuwana IV tetap pada pendirian dan tidak akan mencabut gelar Mangkubumi untuk saudaranya.

Pakubuwana IV juga menolak hak suksesi adipati anom (putra mahkota) Kesultanan Yogyakarta. Keadaan politik yang sudah memanas itu bertambah lagi dengan tuntutan Mangkunegara I yang melihat suatu peluang ada didepannya. Mangkunegara I menulis surat kepada Yan Greeve, pada bulan Mei 1790 yang isinya Mangkunegara I menagih janji Frederick Christoffeel van Straaldorf yang menjanjikan bahwa Pangeran Mangkubumi yang menjadi Sultan Hamengkubuwana I jika wafat maka Mangkunegara I akan diangkat menjadi Hamengkubuwana II dan berhak menduduki takhta Kesultanan Yogyakarta.

VOC yang tidak ingin terseret kembali dalam pertikaian bersenjata menjadi panik dan mulai memeriksa situasi militernya dan ketiga kerajaan. VOC yang di wakili Yan Greeve menemui dengan perasaan kecewa ketika dilapangan menemukan fakta bahwa Mangkunegara I memiliki 1.400 orang pasukan bersenjata yang siaga. Dalam waktu yang singkat kekuatan 1.400 orang bersenjata dapat dilipatkan dengan memanggil pengikutnya menjadi 4.000 orang pasukan bersenjata.

Tuntutan Mangkunegara I juga menuntut dikembalikannya GKR Bendara istrinya. Jika tuntutan ini tidak dipenuhi sebagai gantinya Mangkunegara I menuntut 4.000 cacah dari Yogyakarta. Mangkunegara I mulai memobilisasi pasukannya dan pertempuran kecil mulai terjadi. Wilayah Gunung Kidul menjadi medan pertempuran, dalam mobilisasi dan pertempuran ini Raden Mas Sulama (calon Mangkunegara II) sudah terlibat dan aktif dalam pertempuran.

Pada 7 Oktober 1790, Yan Greeve mengintimidasi Hamengkubuwana I untuk memberikan 4.000 cacah tetapi ia menolak. Awal November 1790 tuntutan 4.000 cacah diganti dengan upeti Belanda kepada Mangkunegaran sebesar 4.000 real.

Wilayah tersebut saat ini mencakup Banjarsari, Karanganyar, Wonogiri, Ngawen, dan Semin. Kini lokasi penandatanganan Perjanjian Salatiga digunakan sebagai kantor Wali Kota Salatiga.[3]

Referensi

  1. ^ Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah (5 April 2018). "Rumah Tinggal Jalan Brigjen Sudiarto, Penanda Tempat Perjanjian Salatiga". Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah, Direktorat Jenderal Kebudayaan Republik Indonesia. Diakses tanggal 17 Agustus 2019. 
  2. ^ Eko Punto Hendro (2017). "Strategi Kebudayaan Perjuangan Pahlawan Nasional Pangeran Sambernyowo". Endogami. 1 (1): 52. ISSN 2599-1078. 
  3. ^ "Perjanjian Salatiga dan Akhir Kekuasaan Mataram Islam". CNN Indonesia. Diakses tanggal 2022-08-24. 

Daftar pustaka

  • Ricklefs, M. C. (31 Juli 2018), Soul Catcher: Java's Fiery Prince Mangkunagara I, 1726-95, NUS Press, ISBN 978-981-4722-84-1 
  • Ricklefs, M. C. (1982). Jogjakarta Under Sultan Mangkubumi, 1749-1792: A History of the Division of Java. University Microfilms. 

Pranala luar

Read other articles:

Федеральное агентство по делам Содружества Независимых Государств, соотечественников, проживающих за рубежом, и по международному гуманитарному сотрудничествусокращённо: Россотрудничество Общая информация Страна  Россия Юрисдикция Россия Дата создания 6 сентября 20…

This article includes a list of general references, but it lacks sufficient corresponding inline citations. Please help to improve this article by introducing more precise citations. (January 2013) (Learn how and when to remove this message) Samar patrolling at sea Class overview NameSamar class BuildersGoa Shipyard Limited OperatorsIndian Coast Guard Preceded byVikram class Succeeded bySankalp class Planned4 Completed4 Active2 Retired2 General characteristics TypeOffshore patrol vessel Dis…

Державний комітет телебачення і радіомовлення України (Держкомтелерадіо) Приміщення комітетуЗагальна інформаціяКраїна  УкраїнаДата створення 2003Керівне відомство Кабінет Міністрів УкраїниРічний бюджет 1 964 898 500 ₴[1]Голова Олег НаливайкоПідвідомчі орг…

La bella addormentata nel boscoAurora dorme sotto l'incantesimo della strega Malefica in una scena del filmTitolo originaleSleeping Beauty Lingua originaleinglese Paese di produzioneStati Uniti d'America Anno1959 Durata75 min Rapporto2,55:1 Genereanimazione, fantastico, musicale, sentimentale RegiaRegista supervisore: Clyde GeronimiRegisti sequenze: Eric Larson, Wolfgang Reitherman, Les Clark Soggettodalla fiaba di Charles Perraultstoria di Erdman Penner, Joe Rinaldi, Winston Hibler,…

1974 Fiji rugby union tour of New ZealandSummaryP W D L Total13 08 00 05Test match02 00 00 02OpponentP W D L New Zealand Maori[1]2 0 0 2 The 1974 Fiji rugby union tour of New Zealand was a series of matches played in May–June 1974 in New Zealand by Fiji national rugby union team. Results 24 July 1974Buller 3 - 25 Fiji XVreportVictoria Square, Westport 27 July 1974Canterbury 9 - 4 Fiji XVreportLancaster Park, Christchurch 31 July 1974North Otago 11 - 14 Fiji XVreportCentenni…

3rd race of the 2016 NASCAR Camping World Truck Series 2016 Alpha Energy Solutions 250 Race details Race 3 of 23 of the 2016 NASCAR Camping World Truck SeriesDate April 2, 2016Official name 22nd Annual Alpha Energy Solutions 250Location Martinsville Speedway, Ridgeway, VirginiaCourse Permanent racing facility0.526 mi (0.847 km)Distance 255 laps, 134.1 mi (215.861 km)Scheduled Distance 250 laps, 131.5 mi (211.628 km)Average speed 61.811 miles per hour (99.475 km/h)Pole positionDriver Ben Rho…

Website for skyscraper hobbyists and enthusiasts SkyscraperPage.comType of siteForumAvailable inEnglishOwnerSkyscraper Source Media Inc.Created byDylan LeblancURLwww.skyscraperpage.com Registration62,300+[1]Launched1998Current statusactive SkyscraperPage is a website for skyscraper hobbyists and enthusiasts[2][3] that tracks existing and proposed skyscrapers around the world.[4] The site is owned by Skyscraper Source Media, a supplier of skyscraper …

Untuk kendaraan lapis baja, lihat ANOA. Anoa Anoa dataran rendah (B. desdrepassicornis) di Kebun Binatang Surabaya, Surabaya, Jawa Timur, IndonesiaAnoa pegunungan (B. quarlesi) di Kebun Binatang San Diego, California, USAStatus konservasiGenting lbs Anoa (Bubalus sp.) atau kerbau kenit adalah kerbau endemik yang hidup di daratan Pulau Sulawesi dan Pulau Buton.[3] Banyak yang menyebut anoa sebagai kerbau kerdil.[4] Anoa merupakan hewan yang tergolong fauna peralihan.[5] An…

NabascomuneNabas – Veduta LocalizzazioneStato Francia Regione Nuova Aquitania Dipartimento Pirenei Atlantici ArrondissementOloron-Sainte-Marie CantoneLe Cœur de Béarn TerritorioCoordinate43°20′N 0°52′W / 43.333333°N 0.866667°W43.333333; -0.866667 (Nabas)Coordinate: 43°20′N 0°52′W / 43.333333°N 0.866667°W43.333333; -0.866667 (Nabas) Superficie6,39 km² Abitanti121[1] (2009) Densità18,94 ab./km² Altre informazioni…

本條目存在以下問題,請協助改善本條目或在討論頁針對議題發表看法。 此條目需要編修,以確保文法、用詞、语气、格式、標點等使用恰当。 (2013年8月6日)請按照校對指引,幫助编辑這個條目。(幫助、討論) 此條目剧情、虛構用語或人物介紹过长过细,需清理无关故事主轴的细节、用語和角色介紹。 (2020年10月6日)劇情、用語和人物介紹都只是用於了解故事主軸,輔助讀…

Национальное аэрокосмическое агентство Азербайджана Штаб-квартира Баку, ул. С. Ахундова, AZ 1115 Локация  Азербайджан Тип организации Космическое агентство Руководители Директор: Натиг Джавадов Первый заместитель генерального директора Тофик Сулейманов Основание Основ…

بوينغ سي-32معلومات عامةالنوع طائرة ذات بدن ضيقبلد الأصل  الولايات المتحدةالتسمية العسكرية C-32 المهام جسر جوي التطوير والتصنيعالصانع بوينغطورت من بوينغ 757سيرة الطائرةدخول الخدمة 1998أحداث هامة contract awarding (en) [1] (1996)توصيل[2][1] (1998 – 1998)توصيل[2] (2010 – 2019) الخدمةالمس…

PanalpinaSebuah Boeing 747 yang dioperasikan oleh Atlas Air untuk PanalpinaJenisPublikKode emitenSIX: PWTNIndustriTransportasiDidirikan1935TokohkunciJens Bjørn Andersen , CEOProdukEkspedisi muatanLogistikPendapatanCHF8,172 milyar (2016)Karyawan15.000 (2017)Situs webDSV Panalpina, resminya bernama Panalpina Welttransport Holding AG, dulu adalah sebuah perusahaan logistik asal Swiss. Pada tahun 2019, perusahaan ini resmi diakuisisi oleh DSV.[1] Gambaran umum Panalpina menyediaka…

一中同表,是台灣处理海峡两岸关系问题的一种主張,認為中华人民共和国與中華民國皆是“整個中國”的一部份,二者因為兩岸現狀,在各自领域有完整的管辖权,互不隶属,同时主張,二者合作便可以搁置对“整个中國”的主权的争议,共同承認雙方皆是中國的一部份,在此基礎上走向終極統一。最早是在2004年由台灣大學政治学教授張亞中所提出,希望兩岸由一中各表的…

Outer non-structural walls of a building For the defensive walls around castles and towns, see Curtain wall (fortification). A building project in Wuhan, China, demonstrating the relationship between the inner load-bearing structure and an exterior glass curtain wall Curtain walls are also used on residential structures A curtain wall is an exterior covering of a building in which the outer walls are non-structural, instead serving to protect the interior of the building from the elements. Becau…

Spiritual and ritual symbol in Hinduism, Jainism and Buddhism For other uses, see Mandala (disambiguation). Not to be confused with Mancala or Nelson Mandela. Thangka painting of Manjuvajra mandala The Womb Realm mandala. The center square represents the young stage of Vairocana. He is surrounded by eight Buddhas and bodhisattvas (clockwise from top: Ratnasambhava, Samantabhadra, Saṅkusumitarāja, Manjushri, Amitābha, Avalokiteśvara, Amoghasiddhi and Maitreya) A mandala (Sanskrit: मण्…

List of Departments of Cameroon Politics of Cameroon Constitution Human rights Government President (list) Paul Biya Prime Minister (list) Joseph Ngute Government Parliament Senate President: Marcel Niat Njifenji National Assembly President: Cavayé Yéguié Djibril Administrative divisions Regions Departments Communes Villages Elections Recent elections Presidential: 20182025 Parliamentary: 20202025 Political parties Foreign relations Ministry of Foreign Affairs Minister: Lejeune Mbella Mbella …

Artikel ini perlu diwikifikasi agar memenuhi standar kualitas Wikipedia. Anda dapat memberikan bantuan berupa penambahan pranala dalam, atau dengan merapikan tata letak dari artikel ini. Untuk keterangan lebih lanjut, klik [tampil] di bagian kanan. Mengganti markah HTML dengan markah wiki bila dimungkinkan. Tambahkan pranala wiki. Bila dirasa perlu, buatlah pautan ke artikel wiki lainnya dengan cara menambahkan [[ dan ]] pada kata yang bersangkutan (lihat WP:LINK untuk keterangan lebih lanjut). …

Partícula de ceniza volcánica rica en vesículas. Basalto vesiculado de Sunset Crater, Arizona Las vesículas son pequeñas cavidades de forma esférica, alargadas o irregulares halladas en lava o tefra causadas por el escape de gases de la lava y magma. Las vesículas se pueden apreciar como burbujas y suelen ser comunes en las rocas ígneas, en especial en las volcánicas. Control de autoridades Proyectos Wikimedia Datos: Q6160804 Diccionarios y enciclopedias Britannica: url Datos: Q6160804

Middlesbrough F.C. 2007–08 football seasonMiddlesbrough F.C.2007–08 seasonChairmanSteve GibsonManagerGareth SouthgatePremier League13thFA CupSixth roundLeague CupThird roundTop goalscorerLeague: Stewart Downing (9)All: Stewart Downing (10)Highest home attendanceHome: 33,952 v Man UtdAway: 75,720 v Man UtdLowest home attendanceHome: 11,686 v NorthamptonAway: 6,258 v MansfieldAverage home league attendance26,707← 2006–072008–09 → All Competitions Wins Draws Losses Win…