Paul Reynaud (bahasa Prancis: [pɔlʁɛjno]; 15 Oktober 1878 – 21 September 1966) adalah seorang politikus Prancis yang dikenal akan kebijakan ekonominya yang liberal dan sifatnya yang bermusuhan dengan Jerman.
Setelah meletusnya Perang Dunia II, Reynaud menjadi Perdana Menteri Republik Prancis Ketiga pada Maret 1940. Pada masa kepemimpinannya, Jerman berhasil mengalahkan Prancis pada bulan Mei dan Juni 1940. Ia menolak mendukung gencatan senjata dengan Jerman dan mundur pada tanggal 16 Juni. Setelah gagal melarikan diri dari Prancis, ia ditangkap oleh pemerintahan Philippe Petain. Ia diserahkan kepada aparat Jerman pada tahun 1942 dan kemudian di penjara di Jerman dan kemudian dipindah ke Kastel Itter di Austria hingga ia dibebaskan oleh pasukan Sekutu pada tahun 1945.
Ia terpilih sebagai anggota Dewan Perwakilan pada tahun 1946 dan kembali menjadi tokoh penting dalam panggung perpolitikan Prancis. Ia beberapa kali diangkat menjadi menteri. Reynaud mendukung konsep Federasi Eropa dan turut serta dalam perumusan konstitusi Republik Prancis Kelima, tetapi ia mundur dari pemerintahan pada tahun 1962 akibat perselisihan dengan Presiden de Gaulle mengenai perubahan sistem pemilu.
Bacaan selanjutnya
Connors, Joseph David. "Paul Reynaud and French national defense, 1933-1939." (PhD Loyola University of Chicago, 1977). online Bibliography, pp 265–83.
de Konkoly Thege, Michel Marie. "Paul Reynaud and the Reform of France's Economic, Military and Diplomatic Policies of the 1930s." (Graduate Liberal Studies Works (MALS/MPhil). Paper 6, 2015). online, bibliography pp 171–76.
Nord, Philip. France 1940: Defending the Republic (Yale UP, 2015).