Noraebang

Noraebang (harfiah:Kamar Lagu, Kamar untuk Menyanyi) adalah tempat menyanyi (karaoke) yang populer di Korea Selatan.[1] Noraebang di Korea Selatan dilengkapi dengan perlengkapan elektronik seperti layar besar yang menampilkan lirik saat lagu diputar, dan mikrofon digunakan untuk menyanyi.[1] Harga menyanyi di noraebang bervariasi tergantung durasi waktu dan berbeda-beda di masing-masing tempat, namun biasanya ₩ 7000 (sekitar Rp 69.000) per 30 menit.[1] Mesin musik noraebang memiliki lebih dari 1000 buah lagu dalam berbagai genre, termasuk lagu anak-anak, lagu baru dan lama, lagu rakyat tradisional, lagu berbahasa Inggris, Cina dan Jepang.[1] Karena harganya terjangkau, bervariasi dan mudah digunakan, noraebang merupakan hiburan yang populer bagi semua usia.[1]

Referensi

  1. ^ a b c d e (Inggris) Passport to Korean Culture. Korean Culture and Information Service - Ministry of Culture, Sports and Tourism , Seoul, Republic of Korea. 2010. hlm. 78–79. ISBN 978-89-7375-153-2 03910.  line feed character di |publisher= pada posisi 81 (bantuan)